Saya cuma mau sharing saja buat rekan-rekan agromania, Agar lebih berhati-hati 
menjalankan bisnis nya didunia web.

Kejadiannya beberapa hari yang lalu. Ada orang yang telpon saya namanya Deny 
Setiawan ngakunya dari Cianjur No hpnya 0818938569.
Dia mau membeli pupuk cair ke saya,setelah negosiasi yang singkat dan tanpa 
menanyakan spek yang dia inginkan kita sepakat dengan harga.
Lalu dia bilang mau transfer untuk pembayaran dimuka dengan nilai 11 juta an.
katanya dia mau transfer hari itu juga, (saya tidak langsung percaya dgn si 
Deny itu) setelah selang waktu beberapa jam dia bilang bahwa dia sudah transfer 
dananya. Saya cek di internet Banking ternyata dananya belum masuk, lalu saya 
hub dia, dia bilang dia akan telpon Customer Service bank tersebut mengenai 
dana yang belum masuk.
Lalu dia telpon saya mengatakan bahwa Internet banking bank tersebut sedang 
bermasalah, dia sarankan untuk mengeceknya lewat ATM.
(sy berfikir orang ini mau tipu saya, karena modus penipuan ini sama seperti 
yang saya baca di millis agro mania tentag penipuan).
Lanjut cerita, untuk meyakinkan bahwa internet banking bank tersebut bermasalah 
saya telp CS bank tersebut dan katanya Internet bankingnya tidak 
bermasalah.(waktu itu masih sore,masih dalam batas waktu untuk transfer yang 
langsung masuk).
Lalu saya telp dia saya bilang saya sudah cek di ATM tapi dananya belum masuk 
juga (padahal saya tidak ke ATM,saya yakin orang ini mau tipu saya.Disini dari 
nada bicaranya sudah beda dia berbicara lancar sekali seakan-akan dia sudah 
terbiasa dengan apa yang dia katakan. nada bicaranya seperti Customer Service, 
lancar sekali).
Lanjut cerita dia tanya saya, "SEKARANG BAPAK ADA DIMANA?" (dari pertanyaan itu 
saya yakin sekali, sudah tidak beres ini orang.Apa urusannya dia tanya saya ada 
dimana.)
Saya bilang Saya ada dikantor polisi sedang melapor ada yang mencoba tipu saya, 
lalu tiba-tiba telpon mati dan tidak bisa terhubung kembali.

Jadi kesimpulannya jika tadi saya ke ATM, dia akan melakukan hipnotis.dengan 
perkataan dia kita hilang kesadaran dan kita yang transfer dia uang. seperti 
yang sering diceritakan di millis ini mengenai penipuan.pada saat percakapan 
terakhir saya dengan dia pikiran saya serasa agak mengambang.
tetapi sugesti dia tidak berpengaruh pada saya.

Dari kasus yang saya alami itu saya menghimbau kepada rekan-rekan agar lebih 
berhati-hati menjalankan bisnisnya di dunia Web.
Berikut Tips-tips dari saya:
- Jangan mudah percaya dengan omongan manis rekan bisnis yang baru dikenal 
sebelum kita melihat kenyataannya.
- Disarankan agar langsung bertemu dan jangan sendirian kalau bisa bawa teman 
kita
- Survey ke lokasi, apakah barang itu ada atau tidak.
- Pembayaran Cash disertai kuitansi yang jelas akan lebih baik
- Pada saat nego membeli atau menjual barang akan lebih baik mengajak teman 
untuk bertukar pikiran.

Sekian Info dari saya dan mudah-mudahan berguna bagi rekan-rekan agromania.

Terimakasih.

****************************************
SEGALANYA TENTANG IKAN SIDAT
Ebook, Video, Foto, Slide, Info Terbaru
Download Gratis di: http://tiny.cc/sidat
SMS INFO: 0 8 1 1 1 8 5 9 2 9 (SMS Only)
****************************************
GABUNG DI MILIS: http://tiny.cc/milis

Kirim email ke