'''''''''''''''''''''''''''''''''''''''''''''""'
SARI BERITA : Selasa, 12 Desember 2000
========================================
<>Hari Ini, Satgas Papua Dibubarkan dan Poskonya Dibongkar
<>Irja Diisukan Rusuh 14 Desember
Kapendam Trikora Membantah
<>Semalam GAM Lancarkan Serangan Besar-besaran
<>36 Ribu Anggota Kamra Siap 'Serbu' Ibukota
=========================================

Hari Ini, Satgas Papua Dibubarkan dan Poskonya Dibongkar
----------------------------------------------------------------
detikcom - Jakarta, Kapolda Irian Jaya Brigjen Pol Sylvanus Wenas
menegaskan, hari ini pihak kepolisian akan membongkar dan menutup semua
posko Satgas Papua yang berada di seluruh Irian Jaya. Tidak hanya itu,
Satgas Papua juga akan segera dibubarkan.
"Instruksi ini akan disebarkan ke seluruh Mapolres di Irian Jaya.
Diharapkan, pembongkaran posko dan pembubaran Satgas Papua akan dimulai
secara serempak pagi ini," tukas Wenas ketika dihubungi detikcom, Selasa
(12/12/2000).
Namun Wenas tidak bersedia memberikan rincian lebih lanjut mengenai teknis
operasional pelaksanaan pembubaran Satgas Papua dan pembongkaran posko
tersebut. Dengan tergesa-gesa, Wenas segera pamit untuk menutup ponselnya.
Selengkapnya:
http://www.detik.com/peristiwa/2000/12/12/20001212-074527.shtml

Irja Diisukan Rusuh 14 Desember
Kapendam Trikora Membantah
-----------------------------------------------------------
koridor.com [12 Dec, 7:25] Kepala Penerangan Komando Daerah Militer
(Kapendam) Trikora, Letkol Inf R Siregar membantah isu yang berkembang saat
ini bahwa pada 14 Desember mendatang kelompok Organisasi Papua Merdeka
(OPM) akan melakukan penyerangan ke kota-kota dan daerah-daerah di sekitar
perbatasan Irian Jaya-Papua Nugini (PNG).
Siregar mengaku baru mendengar informasi itu dari koridor.com saat
dihubungi dari Jakarta Senin (11/12) malam.
Sementara informasi yang diperoleh koridor.com dari beberapa warga Irja di
Abepura dan Jayapura, saat ini masyarakat Papua dalam situasi tegang karena
ada isu kerusuhan pada 14 Desember.
"Selalu kalau ada kegiatan yang dianggap sakral bagi orang Papua, muncul
isu-isu akan ada suatu kejadian. Akhirnya masyarakat jadi was-was dan
khawatir. Misalnya, menjelang 1 Desember, diisukan akan ada kejadian
begitu-begini, pada kenyataannya, aman-aman saja," tukas Siregar.
Selengkapnya:
http://koridor.com/artikel.php/105725/09e547a5a51d42a4ac3cdbfea4aebddc4/976
589316

Semalam GAM Lancarkan Serangan Besar-besaran
---------------------------------------------------------------------------
---------
LHOSEUMAWE, Mandiri - Penyerangan besar-besaran kembali terjadi di delapan
lokasi di Aceh Utara sepanjang Minggu dan Senin (11/12) malam. Dua
penyerangan di antaranya berlangsung pukul 18.45 dan 19.15 WIB tadi malam.
Dalam penyerangan yang berbuntut kontak senjata itu, lima anggota aparat
keamanan luka-luka.
Dua penyerangan yang terjadi tadi malam masing-masing disasarkan ke
Mapolsek Seunuddon, 58 km timur Kota Lhokseumawe dan plaint site Exxon
Mobil di Point A Blang Jruen, Kecamatan Tanah Luas. Namun, tidak ada
laporan korban jiwa dalam insiden itu, walaupun rentetan tembakan di
masing-masing lokasi terdengar selama hampir 20 menit
lebih.
Kapolres Aceh Utara Superintendent Drs Wanto Sumardi mengklaim penyerangan
itu dilakukan kelompok Gerakan Aceh Merdeka. Dan Wakil Panglima GAM Wilayah
Pasee, Sofyan Daud, menyatakan bertanggung jawab.
Selengkapnya:
http://www.mandiri.com/?826773713172877878858681849108807189854338312120222
626

36 Ribu Anggota Kamra Siap 'Serbu' Ibukota
------------------------------------------------------
Solo - 12 Dec 00 08:48 WIB (Astaga.com)
Sebanyak 36 ribu anggota Keamanan Rakyat (Kamra) dari berbagai daerah di
Indonesia akan menyampaikan aspirasinya ke Gedung MPR/DPR-RI menyusul
berakhirnya masa kontrak mereka tanggal 31 Desember 2000.
Hal tersebut dikatakan Komandan Kamra Hankamneg RI Jawa Tengah, Prihanto,
usai gelar pasukan untuk persiapan ke Jakarta di lapangan Kota Barat, Solo,
Senin.
Dia mengaku sudah mengadakan kontak dengan teman-temannya dari luar Jawa,
bahkan di antaranya ada yang sudah berangkat lebih dulu ke Jakarta.
Sedangkan dari Jawa Tengah baru akan berangkat tanggal 16 Desember 2000
Selengkapnya: http://www.astaga.com/Article/0,4536,43442,00.html
+++++++++++++++++++++++++++++++++++

"Sebab segala sesuatu adalah dari Dia, dan oleh Dia, dan kepada Dia:
Bagi Dialah kemuliaan sampai selama-lamanya!" (Roma 11:36)
***********************************************************************
Moderator EskolNet berhak menyeleksi tulisan/artikel yang masuk.
Untuk informasi lebih lanjut, pertanyaan, saran, kritik dan sumbangan
tulisan harap menghubungi [EMAIL PROTECTED]
Bank Danamon Cab. Ambengan Plaza Surabaya,
a.n. Martin Setiabudi Acc.No. 761.000.000.772
atau
BCA Cab. Darmo Surabaya,
a.n. Martin Setiabudi Acc. No. 088.442.8838
***********************************************************************
Kirimkan E-mail ke [EMAIL PROTECTED] dengan pesan:
subscribe eskolnet-l    ATAU    unsubscribe eskolnet-l

Kirim email ke