Menonton Konser bersama Balita

 

Sampai detik ini, musik diyakini dan telah terbukti dapat membantu manusia dalam mengaktualkan potensinya, baik sebagai makhluk

sosial maupun makhluk intelektual. Tidaklah  mengherankan jika semakin banyak  orangtua yang kini memberikan pendidikan musik

kepada anak-anak mereka sejak dini melalui institusi pendidikan musik.

 

Agar pendidikan musik ini mencapai hasil optimal, anak-anak perlu mendapatkan pengalaman musikal yang konsisten di lingkungan

terdekatnya (yakni keluarga). Di sinilah pentingnya peran orangtua, sebagai mitra yang tidak terpisahkan dengan institusi tempat anak

menimba pengalaman musikalnya.

 

Untuk mendapatkan konsistensi pengalaman musikal ini, Taman Bermain Musikal Gita Niti  mengadakan  kegiatan yang  diberi  

nama   Konser Keluarga Gita Niti.          Pada konser ini anak-anak bersama dengan orangtua dan anggota keluarga lainnya akan

mendapatkan waktu dan ruang untuk dapat  mengapresiasi  komposisi  musik/lagu,  proses berkreasi, cara menampilkan musik,

serta bermain musik bersama secara spontan. Di sini, orangtua dan anak juga mendapatkan kesempatan untuk belajar (musik) bersama.

 

Konser Keluarga Gita Niti kali ini akan diadakan pada hari Sabtu, 26 November 2005 pukul 16.00 – 17.30  di  Jl. Balitung III no. 10

Kebayoran Baru Jakarta Selatan.

 

Penampil kali ini adalah Sundanese Combos (SDC), yang merupakan ensemble pop etnik Sunda. Beranggotakan 6 pemusik lulusan STSI

(Sekolah Tinggi Seni Indonesia) dan SMKI (Sekolah Menengah Karawitan Indonesia) Bandung, dengan instrumen kecapi, suling, saron,

kendang, dan perkusi latin. Mereka memainkan musik dari beragam jenis dan gaya dengan cara tradisi musik Sunda. Mereka akan

membawakan beberapa komposisi karya mereka sendiri dan beberapa lagu populer Indonesia dan barat, serta medley lagu anak-anak.

Pendeknya, mereka akan menunjukkan bahwa musik karawitan Sunda dapat dikolaborasikan dengan jenis-jenis musik lainnya dan

membentuk komposisi yang indah…

 

Sesuai dengan namanya, Konser Keluarga Gita Niti ditampilkan dalam suasana yang hangat, gembira, dan sederhana sehingga penonton

(yakni anak, orangtua dan anggota keluarga lainnya)  merasa nyaman dalam menikmati acara ini.

 

Konser Keluarga Gita Niti diselenggarakan rutin setiap dua bulan, dengan menampilkan pemusik dari beragam style atau genre musik.

Konser ini terbuka untuk umum dan tidak dipungut bayaran. Info selengkapnya  dapat  menghubungi Taman  Bermain  Musikal Gita Niti  

dengan  Sdr. Adoy  (0818905040)  atau  Fitri  (021-7396865).

 

 

From: Tin Nizar [mailto:[EMAIL PROTECTED]]
Sent
:
Wednesday, November 23, 2005 4:32 PM
Subject: konser keluarga

 

Ida,

 

Sorry ya .. baru sempet ngirim release terlampir ini. Aku tahu, waktunya terlalu mepet, soalnya konsernya Sabtu 26 Nov ini.

Jadi kalau misalnya sampai Jumat nanti gak sempat kamu obrolin sama Krisna .. ya aku ngerti. Mungkin konser berikutnya aja,

mudah-mudahan persiapan aku lebih baik lagi. Rencananya konser ini diadakan berkala kok, setiap dua bulan sekali.

 

Terlampir ada release yang dibuat pihak penyelenggara. Sebagai tambahan, aku pingin cerita sedikit mengenai institusi ini.

 

Taman Bermain Musikal Gita Niti itu adalah sebuah taman bermain yang menggunakan musik sebagai media pengajaran.

Jadi musik dan lagu bukan cuma sebagai subjek yang diberikan, seperti misalnya ada pelajaran musik .. gitu .. tapi musik dan lagu dipakai untuk media menyampaikan pesan yang ingin disampaikan ke anak-anak. Misalnya pengenalan sifat-sifat positif (gembira, sayang, suka membantu) ..

disampaikan melalui lagu. Seru deh .. Mustinya sih Kevin (eh, anakmu Kevin kan namanya?) dimasukin ke Gita Niti tuh .. he he ..

 

OK Da, meskipun mungkin berita ini gak sempet kamu share ke pendengar kamu, tapi aku berharap kamu dan anakmu bisa datang

dan liat konser kita hari Sabtu nanti.

 

Thanks ya .. aku tunggu .. salam buat Johny ..

 

Bye,

tin - temennya Johny di SMA 3



=================================================================
"Morning greetings doesn't only mean saying 'Good Morning'.
It has silent message saying that I remember you when I wake up.
Wish you have a Great Day!" -- Ida & Krisna

Jangan lupa untuk selalu menyimak Ida Krisna Show di 99.1 DeltaFM
Senin - Jumat, pukul 06.00 - 10.00 WIB
SMS di 0818-333582
=================================================================




YAHOO! GROUPS LINKS




Kirim email ke