Hi all,
 
Saya juga termasuk penganut paham 'tidak mengulang vaksinasi BCG, kalau 'tidak ada' 
tanda scar-nya. :)
 
Keampuhan vaksin BCG itu jauh lebih rendah dari yang dianggap selama ini.  Daya 
proteksinya relatif kecil dan dalam jangka waktu terbatas (Literatur/ riset luar 
negeri menyebutkan angka proteksi 70-80%, yang tentu lebih kecil lagi %-nya untuk 
Indonesia yang termasuk daerah endemi TB). Apalagi sekarang banyak anak balita - hidup 
di perkotaan yang 'patuh' pada jadwal imunisasi, termasuk BCG - ternyata nggak sedikit 
lho yang akhirnya menjalani treatment TB.
 
Amerika, salah satu contoh wilayah yang tidak menjadwalkan BCG dalam agenda 
imunisasinya, tapi.... tindakan itu dibarengi dengan sistem kontrol/deteksi dan 
diagnosa yang rapi, jadi bisa menekan angka penderita TB di wilayahnya.   Sedangkan di 
Indonesia, walau 'tahu' bahwa penanggulangan TB tidak bisa hanya berpatokan pada 
vaksinasi BCG, tapi menghilangkan BCG dari jadwal imunisasi jauh lebih fatal lagi :)
 
Jadi, IMHO, vaksinasi BCG memang penting dan sudah jadi bagian agenda imunisasi untuk 
bayi, sebagai antisipasi terhadap komplikasi TB yang bisa menyerang otak dan sangat 
berbahaya untuk usia bayi.  Tapi, yang perlu dan penting dilakukan setelah itu yaitu 
dengan waspada terhadap serangan TB.  
So, daripada membuat anak harus lebih dari 1x terekspos dengan bakteri TB hidup yang 
dilemahkan tsb., mendingan siapkan budget untuk periksa pengasuh/orang rumah yang 
beresiko TB :)
 
cheers,
Sylvia - Jovan's mum


Ade Novita <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
vaksin bcg ga perlu diulang jadi atau tidak jadi, nampak atau tidak nampak
tandanya...

BCG kan vaksin untuk mencegah TBC, nah untuk memastikan anak TBC atau engga
bisa dgn
1. rontgen pengasuhnya dan orang sekelilingnya
2. bila dewasa ada yg positif tbc maka
3. test mantoux anak, rontgen (dilakukan tdk dalam keadaan batuk pilek),
4. tes darah juga ada tapi saya lupa utk melihat apa (led sih klo ga salah)

<deleted>
                
---------------------------------
Do you Yahoo!?
vote.yahoo.com - Register online to vote today!

Kirim email ke