Mama Ticia,
Saya cuma mau bagi pengalaman aja waktu anak saya di imunisasi DPT dulu. Menurut 
susternya imunisasi DPT Polio itu di anggap bagus bila setelah beberapa hari muncul 
bulatan seperti bisul (agak merah). Pesan susternya sih di biarkan saja jangan di 
kasih apa-apa. Tapi anehnya anak saya itu hampir tidak begitu ketara seperti di gigit 
nyamuk saja. Lalu saya tanya ke DSA karena saya takut suntikannya gagal (kalau gagal 
kan harus di ulang lagi). Tapi menurut DSAnya itu juga sudah cukup menandakan 
suntikannya berhasil.Saya juga di suruh message di sekitar bekas suntikannya. Tapi 
supaya lebih yakin ada baiknya konsultasikan langsung tanyakan DSA.

Mamanya Vadi.

-----Original Message-----
From:   [EMAIL PROTECTED] [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
Sent:   08 Maret 2000 12:45
To:     [EMAIL PROTECTED]
Subject:        [balita-anda] DPT Polio

Dear rekan-rekan netter,

Mau dong sumbang sarannya untuk kasus bayi saya (sekarang 4 bulan sepuluh hari).
Akhir bulan lalu, dia diimun DPT Polio. Oleh susternya disuruh di massage.
Ternyata suster tersebut salah tempel perban, yang disuntik tidak diperban, tapi
malah dibawahnya, nah jadilah saya salah massage dan baru ketahuan sorenya.
Selama beberapa hari gak terjadi apa-apa, sampai Jumat kemarin saya liat kok
bekas suntikannya agak merah seperti meradang. Saya telpon susternya dan
disarankan diolesi trombhopop (nulisnya salah nih). Tapi kok, tadi pagi malah
keluar nanah ya ? Saya pencet-pencet lumayan banyak juga dan sudah agak kempes
Sebelum ke DSA, ada rekans yang punya solusi ?

Trims sebelumnya.
Mamanya Ticia 



Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Kirim bunga untuk handaitaulan & relasi di jakarta http://www.indokado.com 
Situs sulap pertama di Indonesia http://www.impact.or.id/dmc-sulap/
Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]










Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Kirim bunga untuk handaitaulan & relasi di jakarta http://www.indokado.com 
Situs sulap pertama di Indonesia http://www.impact.or.id/dmc-sulap/
Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]








Kirim email ke