FENOMENA DI TENGAH HARI

Kami sedang kuliah Bahasa Inggris
Prof Zainil mengajarkan
Bagaimana membaca yang tersirat dari yang tersurat
Sesuatu yang baru bagi kami semua
Dan kamipun mengikutinya dengan semangat

Ada buku yang harus beliau jemput
Yang terletak di ruangan lain
Beliau keluar ruangan dan tak lama masuk lagi
“Siapa yang mau melihat fenomena alam”, katanya
Semua berdiri dari tempat duduk
Dan berlari keluar untuk mengetahui apa yang terjadi

Beberapa orang yang berada di luar
Asyik memfoto arah kelangit
Dilangit terlihat ada lorong berbentuk kerucut
Dengan lingkaran yang besar dan jaraknya dekat ke bumi
Pemandangan yang menakjubkan
Tetapi sekaligus mendebarkan
Dan ada yang bertanya
“Apa ini tanda-tanda akan gempa?”

Harap maklum
Diramalkan minggu ini
Bakal terjadi gempa besar dan Tsunami di Sumbar
Hingga banyak tempat yang biasanya ramai
Sekarang kelihatan sepi

Fenomena terlihat sekitar jam 11 siang
Tak berani memandang lama-lama
Kuperhatikan sekilas ke langit
Hari tidak gerimis kenapa ada fenomena tersebut?
Tannyaku dalam hati
Bukankan pelangi di tengah hari yang bernama HALLO
Muncul kalau ada gerimis di tengah hari?

Kuamati lagi sekilas  kelangit
Warna pelanginya tak secerah pelangi biasanya
Tidak kelihatan merah, kuning dan hijaunya
Berbeda dengan HALLO
Yang kusaksikan di Tabek Gadang kampungku
Lingkaran HALLOpun tak seluas ini
Ada apa yang terjadi dilangit?, tanyaku
Tanya yang tak terjawab sampai aku menulis ini
Semoga saja tak ada hubungannya dengan gempa

Tiada daya
Tiada upaya
Kecuali izin-MU
Ya Allah


Padang, 21 Oktober 2010


Hanifah Damanhuri

-- 
.
* Posting yg berasal dari Palanta RantauNet, dipublikasikan di tempat lain 
wajib mencantumkan sumber: ~dari Palanta r...@ntaunet 
http://groups.google.com/group/RantauNet/~
* Isi email, menjadi tanggung jawab pengirim email.
===========================================================
UNTUK DIPERHATIKAN, melanggar akan dimoderasi:
- DILARANG:
  1. E-mail besar dari 200KB;
  2. E-mail attachment, tawarkan di sini & kirim melalui jalur pribadi; 
  3. One Liner.
- Anggota WAJIB mematuhi peraturan serta mengirim biodata! Lihat di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur & Lokasi disetiap posting
- Hapus footer & seluruh bagian tdk perlu dlm melakukan reply
- Untuk topik/subjek baru buat email baru, tdk mereply email lama & mengganti 
subjeknya.
===========================================================
Berhenti, bergabung kembali, mengubah konfigurasi/setting keanggotaan di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe.

Kirim email ke