Hari ini saya juga mendapat e-mail senada. Dan setelah saya cek langsung ke Yayasan 
Hemofilia Indonesia dan bicara dgn Ketua Hariannya yaitu Ibu Novi, ternyata 
Alhamdulillah sudah sejak 3 minggu yang lalu pasien Rizky sudah membaik keadaannya 
walaupun belum dipt dikatakan sembuh total karena sebagian organ tubuhnya yang belum 
bisa berfungsi dgn baik spt sebelumnya. Sehingga kebutuhan donor darah gol O untuk 
pasien Rizky spt e-mail2 yg beredar saat ini sdh tdk dibutuhkan lg oleh Rizky karena 
ia sudah diperbolehkan untuk rawat jalan. Namun, kebutuhan gol darah O bukan hanya 
milik Rizky saja karena masih banyak Rizky-rizky lain yang saat ini juga butuh 
mengingat stok darah O di PMI sangat langka. Apabila ibu2 dan bapak sekalian masih 
memiliki keinginan untuk mendonorkan darahnya hal itu merupakan perbuatan yang sangat 
mulia sekali. Untuk informasi lebih lanjut bisa dihubungi langsung ke kantor Yayasan 
Hemofilia Indonesia no tlp : 021-3915738. Mereka akan mencatat data kita sebagai
 referensi untuk donor darah di PMI atau apabila ada kebutuhan2 yang sgt mendadak 
serta urgent spt kasus Rizky contohnya.
 
Semoga informasi ini dapat membantu.
 
Salam,
Ummi-nya Zahra

Ahmad Maulana <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
Moms and Dad,

Saya tidak tahu apakah sudah ada yang pernah mendapat email ini, namun
ada baiknya saya forward ke milist ini dan mudah2an ada yang bisa
membantu :




Dear All,

Kami disini memohon doa dukungan dari anda sekalian bagi kesembuhan
teman kami Rizky (12th), putra dari pak Ayub Khan yang sedang mengalami
kehilangan kesadaraan dan beberapa organ tubuh yang
lumpuh(temporary) akibat perdarahan di kepala (otak). Saat ini Rizky
sedang di rawat di RSCM. Rizky adalah
penderita hemofilia B dan sekaligus von wilbrand. Sehingga ia harus
mendapat transfusi cryo dan FFP secara bergantian untuk menghentikan
perdarahannya.

Menurut orangtuanya, Rizky mengalami perdarahan akibat terjatuh dan
terbentur dikepalanya ketika sedang bermain bola di dalam rumahnya.
Beberapa tahun yang lalu ia pernah juga mengalami perdarahan yang sama
di
kepala, namun dapat sembuh.

Kami memohon dukungan dari saudara sekalian untuk partisipasi berupa
dukungan finansial maupun donor darah yang sangat dibutuhkan mengingat
saat ini persediaan golongan darah yang sama (golongan darah O)di PMI
Jakarta sedang sulit didapatkan.

Sebagai tambahan informasi, Rizky harus terus menerima komponen darah
minimal 4 kantong darah setiap 12 jam sekali. Satu kantong darah berasal
dari 1 orang donor darah. Dan karena saat ini keadaan pasien sering
mengalami kejang (akibat perdarahan) maka pasien harus menerima obat
yang cukup mahal harganya, +/- Rp. 800.000,-/hari.

Apabila anda menerima e-mail ini, kami sangat memohon bantuannya untuk
kembali meneruskan ke relasi atau teman anda yang lainnya.

Dan bila membutuhkan info lanjut, dapat segera menghubungi kami di 0812
8727620/021-7548818 atau langsung dengan orang tua penderita 0813
14033448

Dukungan sangat kami harapkan.

Salam,
Novi Riandini Gunarso
Ketua Harian
Yayasan Hemofilia Indonesia

---------------------------------------------------------------------
>> Kirim bunga, buket balon atau cake, klik,http://www.indokado.com/
>> Info balita, http://www.balita-anda.com
>> Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]

Do you Yahoo!?
Yahoo! Finance Tax Center - File online. File on time.

Kirim email ke