==============================
Golkar bantah main uang; Bandung rusuh;
Kanwil Depag Maluku membantah
++++++++++++++++++++++++++++++

Sari Berita Harian Pagi Indonesia
Edisi: Senin, 8 Maret 1999
----------------------------------
***Megawati: Tujuan Kita Memberikan Kemenangan Pada Seluruh Rakyat
***Ratusan Ribu Kader Golkar Memadati Senayan
***Golkar bantah pakai uang
***Kakanwil Depag Maluku Minta Maaf
*Penembakan Di Luar Masjid
***Wiranto: Kasus Ambon Jangan Jadikan Komoditi Politik

====Berita Luar Negeri===
***Khatami Memulai "Dialog Peradaban"
***Menkeh Jepang Dipaksa Mundur karena Arnold Schwarzenegger

===English Section===
***Over Iraq, Self-Defense Begets War
***Mahathir praises Chinese community
===========================

Megawati: Tujuan Kita Memberikan Kemenangan Pada Seluruh Rakyat
===============================================
Surabaya, Pembaruan
Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengatakan,
mendapatkan kehormatan dengan hadirnya pejabat daerah seperti Gubernur
Jatim Imam Oetomo, karena sebelumnya tidak pernah terjadi di masa lalu.
''Kami sudah di-kuyo-kuyo selama lima tahun terakhir, tapi tetap melakukan
konsolidasi dengan semangat yang tetap tinggi,'' katanya.
Selengkapnya :
http://suarapembaruan.com/News/1999/03/070399/Headline/hl02/hl02.html

Ratusan Ribu Kader Golkar Memadati Senayan
=================================
Jakarta, Kompas
Di tengah guyuran hujan lebat dan percikan kilat, Golongan Karya (Golkar)
yang sejak kelahirannya 20 Oktober 1964 selalu menyebut diri sebagai
organisasi sosial politik, Minggu (7/3) pukul 12.20, resmi menjadi partai
dengan nama Partai Golkar. Deklarasi berlangsung di Stadion Utama Senayan
Jakarta, dengan dihadiri ratusan ribu massa dan simpatisan partai.
 Selengkapnya : http://kompas.com/kompas-cetak/9903/08/UTAMA/ratu01.htm

Golkar bantah pakai uang
===================
JAKARTA (Bisnis): Ketua Panitia Rapat Akbar dan Deklarasi Partai Golkar
Slamet Efendi Yusuf membantah menggunakan money politics menyusul isyu
pemaksaan 6.000 karyawaan PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II untuk
menghadiri acara tersebut
Selengkapnya:
http://www.bisnis.com/bisnis/owa/frame.fstoryf_othernewsf?cookie=2&cdate=08
-MAR-1999&inw_id=87694

Kakanwil Depag Maluku Minta Maaf
*Penembakan Di Luar Masjid
============================
Ambon, Pembaruan
Suasana kota Ambon sampai Minggu (7/3) siang mulai pulih kembali walaupun
pada Sabtu (6/3) malam masih terdengar bunyi tembakan dari petugas akibat
adanya aksi-aksi yang sifatnya kecil di beberapa wilayah di kota ini. Belum
diperoleh keterangan apakah ada korban yang jatuh akibat letusan yang
dilepaskan petugas seperti Sabtu dinihari yang membawa korban seorang
meninggal dan 17 lainnya luka-luka. Selengkapnya :
http://suarapembaruan.com/News/1999/03/070399/Headline/hl04/hl04.html

Wiranto: Kasus Ambon Jangan Jadikan Komoditi Politik
=======================================
Jakarta, Pembaruan
Menhankam/Pangab, Jenderal TNI Wiranto meminta kepada para tokoh masyarakat
dan tokoh politik agar kasus Ambon yang masih berkepanjangan ini jangan
dijadikan komoditi politik, sebab itu justru akan membuat suasana lebih
susah.
Selengkapnya :
http://suarapembaruan.com/News/1999/03/070399/Headline/hl06/hl06.html

Amuk Massa Di Bandung
===================
BANDUNG (Waspada): Pelemparan massal pada tiga rumah ibadah, satu sekolah,
puluhan rumah toko (ruko) dan satu pasar swalayan berlangsung di empat
tempat di daerah perbatasan Kotamadya dan Kabupaten Bandung Minggu sore.
Sebagian di antaranya disertai pembakaran
Selengkapnya: http://waspada.com/030899/headline/headline.htm


====Berita Luar Negeri===

Khatami Memulai "Dialog Peradaban"
--------------------------------------
Teheran, Minggu
Presiden Iran Mohammad Khatami pekan ini akan membuka era baru dalam
sejarah Iran pascarevolusi saat melakukan kunjungan ke Roma, Vatikan dan
Paris. Lawatan itu disebut-sebut mendorong sebuah "Dialog Peradaban" yang
diserukan Khatami dengan seterunya dari Barat
Selengkapnya: http://www.kompas.co.id/kompas-cetak/9903/08/LN/khat28.htm

Menkeh Jepang Dipaksa Mundur karena Arnold Schwarzenegger
--------------------------------------------------------------------------
TOKYO (AFP): Gara-gara ingin punya cendera mata dari Arnold Schwarzenegger,
Menteri Kehakiman Jepang Shozaboru Nakamura harus merelakan jabatannya.
Sejumlah sumber menyebutkan Perdana Menteri Jepang Keizo Obuchi akan
memecat Nakamura hari ini. Ada juga sumber yang mengatakan ia akan
mengundurkan diri hari ini.
Selengkapnya: http://www.mediaindo.co.id/publik/1999/03/08/INT03.html

===English Section===
Over Iraq, Self-Defense Begets War
--------------------------------------
High above the featureless landscape of southern Iraq, a pilot from the
aircraft carrier USS Carl Vinson peered out of the cockpit of his F/A-18
strike plane recently and saw the telltale puff of smoke from the launch of
an Iraqi surface-to-air missile streaking toward his jet.
Full Story: http://washingtonpost.com/wp-srv/inatl/iraq2.htm

Mahathir praises Chinese community
-------------------------------------
KOTA KINABALU -- Prime Minister Datuk Seri Dr Mahathir Mohamad, praising
the Chinese community ahead of this week's elections in Sabah, has said its
basic strength in the economy helped Malaysia face the recent attacks by
currency speculators, The Star newspaper reported yesterday.
Full Story: http://straitstimes.asia1.com/reg/mal2_0307.html
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++

"Sebab segala sesuatu adalah dari Dia, dan oleh Dia, dan kepada Dia:
Bagi Dialah kemuliaan sampai selama-lamanya!" (Roma 11:36)
***********************************************************************
Moderator EskolNet berhak menyeleksi tulisan/artikel yang masuk.
Untuk informasi lebih lanjut, pertanyaan, saran, kritik dan sumbangan
tulisan harap menghubungi [EMAIL PROTECTED]
BII Cab. Pemuda Surabaya, a.n. Robby (FKKS-FKKI) Acc.No. 2.002.06027.2
***********************************************************************
Kirimkan E-mail ke [EMAIL PROTECTED] dengan pesan:
subscribe eskolnet-l    ATAU    unsubscribe eskolnet-l

Kirim email ke