*/// YES NO WAVE MUSIC ///*

*YESNO 016*
*THE UPSTAIRS
*"Ku Nobatkan Jadi Fantasi"



Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-63, band
new wave Jakarta The Upstairs 'membebaskan" mini album (EP) mereka yang
berisi enam lagu untuk di download secara gratis bagi para penggemar di
seluruh dunia via Yes No Wave Music. Menurut sang vokalis, Album mini ini
adalah bentuk terimakasih The Upstairs kepada Modern Dalings yang telah
mendukung dari awal karir mereka.

Ini adalah rilisan pertama Yes No Wave Music bersama sebuah band dari arus
utama dan sekaligus menegaskan bahwa label ini tidak membangun
batasan-batasan genre maupun wilayah industri musik.

Hanya ada 1 lagu baru dalam album ini. 5 lagu lainnya adalah materi lama
yang memiliki karakter produksi yang layak untuk disimak. "Alexander Graham
Bell" dan "Televisi" pernah termuat dalam kompilasi "JKT:SKRG" rilisan
Aksara Records yang tentu saja kurang populer ditelinga penggemar The
Upstairs dipelosok daerah dan penjuru dunia. Rekaman 'live concert' selalu
menarik untuk didengar dan dikoleksi terutama bagi yang belum pernah
menyaksikan tingkah polah band ini di panggung. Di lagu "Terekam (Tak Pernah
Mati) ini kita bisa mendengarkan celotehan konyol Jimi Multazam yang
membuktikan kenapa band ini begitu digemari oleh anak muda dan laris manis
di pentas-pentas sekolahan. Satu lagu versi live lainnya yakni "Lompat" yang
dibawakan akustik akan menghibur anda dengan cara yang beda. Bisa saja album
mini ini akan menjadi album klasik di kemudian hari. Dan perlu diingat, data
digital pun bisa rusak dan hilang. So, segera unduh dan simpan baik-baik
album ini. *(Wok The Rock) *


Tanggal Rilis: 17 Agustus 2008

*Track List:*
01. Ku Nobatkan Jadi Fantasi
02. Dansa Akhir Pekan (2008)
03. Alexander Graham Bell
04. Televisi
05. Terekam (Tak Pernah Mati) (Live)
06. Lompat (Live Accoustic Set)

Dapatkan secara gratis di
YES NO WAVE MUSIC <http://yesnowave.com/albums/yesno016.htm>

Materi lagu dan artwork dari rilisan ini menggunakan lisensi:



Yes No Wave Music didukung oleh:
Ruang Laba <http://www.ruanglaba.com/>  // The Internet
Archive<http://www.archive.org/>
// Creative Commons Lisence <http://creativecommons.org/>

YES NO WAVE MUSIC
http://www.yesnowave.com

Jl. Nagan Lor 17, Patehan, Kraton
Yogyakarta 55133
+62 274 375131
[EMAIL 
PROTECTED]<http://../../../../../../post?postID=atrafKL6jTEfo7soqF_reBpx19bQa3XtToT0rX9VFGeQaMv505uWEh-eGOvBh4YPd0H-AghA0PLR1A>

Kirim email ke