Lagu Duka Sairara Orang Danau:
 
 
GITARKU TANPA SENAR MENGAPUNG DI DANAU DEKAT TEPIAN
 
 
anggi 
boru hasian 
ito o ito
datanglah kau ke danau
di tepian ada jejak
tak hilang:
jejakku
 
sabtu minggu 
pekan dahulu 
seusai gereja
lama di sana 
kau kutunggu
 
yang tiba 
a sing sing so 
tengah danau
ditingkah  
penunggang kuda
dari bukit 
pengawal toba
 
anggi, anggi  
ito hasian 
boru 
boruku
pekan dahulu
kau tak tiba
dengan gitar 
kala itu 
kau kutunggu
"ni rondang ni bulani "
fasih kuucap  
 
dua pekan kemudian kau ke danau
dari tepian barangkali masih nampak bangkai gitar kulempar
di antara gelombang speedboat mengapung tanpa senar
penyanyi bukit dan warung tuak bertutur dengan sesal:
"boru, kami  hilang seorang tenor bengal sedikit gila"
"boru, kau apakan penyanyi  tenor gila bengal kami"
"boru, kau bikin nyanyi kami kurang satu suara" 
 
di depan warung tuak 
terbayang
ada seorang boru batak
diam-diam menahan hisak
kehilangan separo hati
 
mereguk hidup dan tuak batak
tersimpan di kantong pelana kembaranya mencari ufuk 
ada seseorang lelaki kakek penyenandung lagu demi lagu 
dari yang jadul hingga terbaru
 
ketika itu sudah tengah malam di danau 
lewat tengah malam dari suatu masa lama silam 
hanya aku percaya ada selalu yang tak kenal buram
tak punya silam selalu aktual
 
 
Winter 2009
----------------
JJ.Kusni


      Get your preferred Email name!
Now you can @ymail.com and @rocketmail.com
http://mail.promotions.yahoo.com/newdomains/sg/

Kirim email ke