As-Salaamu 'alaikum wa rahmatullahi wa barakaatuh
 
Al-Hamdu Lillah, semoga sifat malu kita semakin menambah keimanan kita.
 
[Ana katakan] Hadits yang ditanyakan ini diriwayatkan oleh banyak shahabat, yang terkenal adalah dari Abi Hurairah radhiyallahu 'anhu :
At-Tirmidzi berkata - menceritakan kepada kami Abu Kuraib, menceritakan kepada kami 'Abdah ibnu Sulaiman, 'Abdir-rahim, Muhammad ibnu Bisyr, dari Muhammad ibnu 'Amr, menceritakan kepada kami Abu Salamah, dari Abi Hurairah, katanya, Telah bersabda Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam,
"Sifat malu (Al-Hayaa') bagian dari iman, dan iman berada di Jannah; sedangkan Al-Badzaa' bagian dari Al-Jafaa', sedang Al-Jafaa' berada di Naar."
 
Berkata Abu 'Isa At-Tirmdzi, Dalam bab ini meriwayatkan juga dari jalur Ibnu 'Umar, Abu Bakrah, Abi Umamah dan 'Imran ibnu Hushain. Hadits ini Hasan lagi Shahih.
HR. At-Tirmidzi, Sunan no.2009. (1932)
 
Catatan :
Al-Badza' adalah sifat membenci atau kebencian, sifat menghina atau penghinaan (perkataan kotor).
Al-Jafaa' adalah perangai yang kasar (tidak ramah).
 
Meriwayatkan juga :
Ibnu Majah, Sunan no.4184; Ibnu Hibban, Shahih no.608, 609 (2/372-374); Al-Hakim, Al-Mustadrak no.172 (1/119); Ibnu Abi Syaibah, Al-Mushannaf no.25345 (5/213), 30392 (6/167); Ahmad, Musnad no.10519 (2/501); Al-Baihaqi, Syu'abul Iman no.7707 (6/133)
 
Derajat hadits : SHAHIH
Dinyatakan Shahih oleh Syaikh Al-Albani, dalam Shahih Sunan Abi Dawud no.3373 (2/406); Silsilah Al-Ahadits Ash-Shahihah no.495 (1/893). Atau klik :
http://www.arabic.islamicweb.com/Books/albani.asp?id=6263 dan
http://www.arabic.islamicweb.com/Books/albani.asp?id=7926
 
---------
Tambahan
[Ana katakan] Shahabat lain yang meriwayatkan dengan lafazh serupa adalah sbb :
Abu Bakrah radhiyallahu 'anhu.
R. Al-Hakim, Al-Mustadrak no.171 (1/118); Ibnu Hibban, Shahih no.5704 (10/13); Ath-Thabrani, Al-Mu'jam Al-Ausath no.5055 (5/193); Ibnu Ja'd, Musnad no.2874 hal.421; Al-Baihaqi, Syu'abul Iman no.7707, 7709 (6/133-134); Al-Bukhari, Adabul-Mufrad no.1314 hal.445.
 
'Imran ibnu Hushain radhiyallahu 'anhu.
R. Ath-Thabrani, Al-Mu'jam Al-Ausath no.8607 (8/271), Al-Mu'jam Ash-Shaghir no.1091 (2/237); Ibnu Ja'd, Musnad no.2875 hal.421; Al-Baihaqi, Syu'abul Iman no.7710 (6/134).
 
Al-Haitsamiy menukil dalam Majma'uz-Zawaid (8/26) beliau menulis,
Telah meriwayatkannya Ath-Thabrani, dan di dalamnya ada perawi bernama Muhammad ibnu (Musa ibnu) Abi Nu'aim dan dinyatakan tsiqah oleh Abi Hatim dan jama'ah (Muhadditsin), sedangkan Ibnu Ma'in menuduhnya berdusta, sedangkan perawi selainnya adalah rijal (para perawi) Ash-Shahih.
[Ana katakan] Yang dimaksud oleh beliau Ath-Thabrani dalam Al-Mu'jam Al-Kabir no.409 (18/178), dan tertulis disitu perawi itu bernama Muhammad ibnu Abi Nu'aim.
 
Sedangkan yang sedikit berbeda lafazh adalah :
Abu Umamah Al-Bahiliy radhiyallahu 'anhu.
R. Al-Hakim, Al-Mustadrak no.170 (1/118); Al-Baihaqi, Syu'abul Iman no.7706 (6/133).
 
Sedangkan dari riwayat Ibnu 'Umar radhiyallahu 'anhuma hanyalah kalimat :
"Al-Hayaa' termasuk bagian dari Iman."
R. Ibnu Ja'd, Musnad no.2875 hal.421; Al-Bukhari, Adabul-Mufrad no.1313 hal.445.
-------------------------
[Ana katakan] Demikian, semuanya ini pernah ana kumpulkan dahulu hanya tidak pernah rapih, semoga bermanfaat. Afwan agak panjang.
 
Was-Salaamu 'alaikum wa rahmatullahi wa barakaatuh
[EMAIL PROTECTED]


Wan Awana <[EMAIL PROTECTED]> wrote:

Mohon ada sahabat menjawab soalan ini.

 Adakah ini hadits ? Saya pernah terbaca yang lebih kurangnya berbunyi spt ini :


"sesungguhnya malu(haya') itu sebahagian dari iman dan iman itu di dalam
syurga, perkataan kesat (buza') itu dari kekasaran(jafa') dan kekasaran itu
di dalam neraka".

Mohon penjelasan dari sahabat. Sila betulkan saya jika saya tersalah.

terima kasih. Wassalam.


 



------------------------------------------------------------------------
Website Islam pilihan anda.
http://www.assunnah.or.id
http://www.almanhaj.or.id
Website kajian Islam -----> http://assunnah.mine.nu
Berlangganan: [EMAIL PROTECTED]
Ketentuan posting : [EMAIL PROTECTED]
------------------------------------------------------------------------




Yahoo! Groups Links

Kirim email ke