Fiqih dalam Penampilan Baru
   
  Judul Buku            : Panduan Fiqih Lengkap
  Penulis                   : Abdul Azhim bin Badawi al-Khalafi
  Penerjemah            : Tim Tashfiyah Jakarta.
  Penerbit                 : Pustaka Ibnu Katsir
  Cetakan                  : I, Juli 2005 (Jilid ke I)
                                    I, Nopember 2005 (Jilid ke II)
   
  Fiqih atau ilmu tentang hukum Islam merupakan salah satu pilar 
ilmu keislaman yang paling penting. Sebab berbagai aktifitas ibadah 
dan muamalah yang merupakan aktifitas sehari-hari seorang muslim 
diatur di dalamnya. Sejak abad-abad pertama Islam ilmu ini telah 
banyak dipelajari dan digali. Dan begitu luasnya ilmu ini seakan tak 
pernah habis digali dan tak pernah kering ditimba. Pada setiap masa 
muncul ulama-ulama besar dengan berbagai pendapat yang beragam dan 
karya berharga dalam disiplin ilmu ini. Namun yang paling populer 
dan banyak diikuti adalah pendapat (baca:madzhab) empat orang Imam 
Ahlus Sunnah wal Jama�ah, yaitu Abu Hanifah, dengan Madzhab Hanafi, 
Malik bin Anas, dengan Madzhab Maliki, Muhammad bin Idris asy-
Syafi�i, dengan Madzhab Syaf�i dan Ahmad bin Hanbal, dengan Madzhab 
Hanbali. Para pengikut madzhab-madzhab ini dari kalangan awam boleh 
jadi bersikap taklid dan fanatis di dalam mengikuti madzhab 
pilihannya, bahkan sikap fanatisme tersebut terkadang begitu
 berlebihan hingga mereka menolak pendapat madzhab lain di dalam 
permasalahan tertentu meskipun lebih argumentatif dan masuk akal.

  Berbeda dengan karya-karya fiqih lainnya, baik klasik maupun 
kontemporer, Syaikh Abdul `Azhim al-Khalafi mencoba menyajikan karya 
fiqih dengan corak baru. Penulis berhasil membuat karya yang sangat 
menakjubkan dengan berbagai keistimewaan di dalamnya, diantaranya 
adalah susunan yang sistimatis, ringkas tapi padat dan lengkap, jauh 
dari fanatik terhadap madzhab tertentu, bahkan penulis menghindari 
penyebutan adanya perbedaan pendapat, dan berusaha memilihkan satu 
pendapat saja, yaitu pendapat yang terkuat di antara pendapat-
pendapat yang ada, berdasarkan al-Qur�an dan hadits-hadits yang 
shahih. Hal ini penulis lakukan agar pembaca dari kalangan awam 
tidak menjadi bingung, namun mereka merasa nyaman dengan penyebutan 
satu pendapat saja yang didukung dengan argumen yang kuat.

  Yang membuat buku ini semakin istimewa adalah penulis merupakan 
seorang ulama yang cukup dikenal di Mesir dengan debutnya di bidang 
Hadist, sehingga tidak heran jika di dalam buku ini -insya Allah- 
tidak akan didapati satu hadits dhaif (lemah)pun, karena penulis 
berkomitmen untuk memilihkan pendapat-pendapat yang didukung oleh 
dalil-dalil yang kuat saja.

  Buku ini sangat penting untuk dibaca oleh setiap muslim, baik 
mereka yang secara husus mendalami ilmu-ilmu keislaman maupun 
kalangan awam, mengingat kajiannya merupakan tuntunan aktifitas 
keseharian yang sangat dibutuhkan. Meskipun dari segi ukurannya buku 
ini tergolong kecil untuk kategori buku Fiqih lengkap, namun seluruh 
pembahasan ilmu Fiqih tercakup lengkap di dalamnya. Ditambah lagi 
adanya jaminan yang menetramkan, bahwa isi buku ini merupakan 
rangkuman pendapat-pendapat yang dipilih berdasarkan kekuatan dalil 
dan argumennya. Sehingga dengan membaca buku ini dalam relatif 
singkat kita dapat mengetahui ruang lingkup ilmu Fiqih secara 
lengkap dengan tingkat kesalahan yang relatif sangat kecil.

__________________________________________________
Apakah Anda Yahoo!?
Lelah menerima spam?  Surat Yahoo! memiliki perlindungan terbaik terhadap spam  
http://id.mail.yahoo.com 




------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Join modern day disciples reach the disfigured and poor with hope and healing
http://us.click.yahoo.com/lMct6A/Vp3LAA/i1hLAA/TXWolB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

------------------------------------------------------------------------
Website Islam pilihan anda.
http://www.assunnah.or.id
http://www.almanhaj.or.id
Website kajian Islam -----> http://assunnah.mine.nu
Berlangganan: [EMAIL PROTECTED]
Ketentuan posting : [EMAIL PROTECTED]
------------------------------------------------------------------------ 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/assunnah/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke