Assalamu'alaikum

Permasalahan utama disini adalah : MENGGUNAKAN ILMU KALAM DALAM MEMAHAMI
NASH, dan disisi lain SANGAT MISKIN PENGETAHUAN TERHADAP HADITS MAUPUN
ATSAR.

Sebenarnya ayat-ayat Al Qur'an itu diturunkan kepada Agus Mustofa dkk, atau
kepada Rasulullah? Yang melihat wahyu itu turun para sahabat atau Agus
Mustofa? Yang mendengar penjelasan Rasulullah itu para sahabat atau Agus
Mustofa? Kalau dia sama sekali tidak masuk hitungan, atas dasar apakah dia
menentang ijma' (kesepakatan pemahaman para sahabat)?

Sebaiknya antum meninggalkan buku itu dan bakar saja, karena itu tidak akan
memberikan faidah apapun bagi antum. Bahkan hanya akan membuat kacau hati
dan fikiran antum. Karena ilmu kalam itu ibaratnya orang naik kereta dari
Jakarta menuju Surabaya, tetapi tiketnya hanya sampai cirebon, dan tidak ada
tiket balik.

Sekali antum terjerumus dalam kubangan ilmu kalam, maka sulit untuk
diharapkan kembali. Karena hati ini lemah, sedangkan fitnah
menyambar-nyambar.

Wallahu a'lam

Wassalamu'alaikum


====================================
Original Message
9a. akhirat tidak kekal???
Posted by: "arie fajarsepta" [EMAIL PROTECTED] aseptaf
Date: Mon Jul 17, 2006 5:09 am (PDT)

saya baru membaca buku berjudul "Ternyata akhirat tidak kekal" karangan
Agus
Mustofa. Adapun dalil yang dikemukakan penulis adalah bahwa kehidupan
terdiri dari dua unsur yaitu pencipta dan yang diciptakan (makhluk).
Penulis
mengatakan yang memiliki sifat baqa atau kekal hanyalah Sang pencipta
sedangkan selain-Nya adalah makhluk yang bersifat fana. kemudian penulis
juga menampilkan nash Al-Quran surat Hud(11): 106-108 sebagai dalil
pendukung bahwa akhirat tidak kekal. Banyak nash Al-Quran yang
menyatakan
kekalan akhirat, penulis menafsirkan bahwa hal itu merupakan kiasan
betapa
lamanya akhirat akan binasa yang menurut sains modern 18 milyar tahun.
Mohon
bantuan teman-teman bagaimana manhaj (ulama) salaf menyikapi tentang hal
ini. terima kasih





Website anda: http://www.assunnah.or.id & http://www.almanhaj.or.id
Website audio: http://assunnah.mine.nu
Berhenti berlangganan: [EMAIL PROTECTED]
Ketentuan posting : [EMAIL PROTECTED] 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/assunnah/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke