Jumlah Asma’ul Husna
   
  Rukun Iman dengan Asmaa-ul Husna yaitu :
   
  1.      Beriman dengan nama tersebut.
  2.      Beriman dengan makna yang ditujukan oleh nama tersebut
  3.      Beriman dengan segala pengaruh yang berhubungan dengan nama tersebut
   
  Maka, kita beriman bahwa Allah Ta’ala adalah Rahiim (Yang Maha Penyayang), 
memiliki sifat rahmah (kasih sayang) yang meliputi segala sesuatu yang 
menyayangi hamba-Nya.  Qadiir (Yang Maha Kuasa) memiliki sifat qudrah (kuasa) 
dan berkuasa atas segala sesuatu.  Ghafuur (Yang Maha Pengampun) memiliki sifat 
maghfirah (ampunan) dan mengampuni dosa hamba – hamba-Nya. (Mukhtasar al 
Ajwibah al Ushuuliyah Syar al ‘Aqiidah al Waasithiyyah karya Abdul Aziz Salman 
hal. 27)
   
  Jumlah sebenarnya dari asma’ul husna adalah tidak diketahui dan tidak 
dibatasi dengan bilangan.  Sesungguhnya Allah Ta’ala memiliki asma’ dan sifat 
yang hanya Dia sendiri yang mengetahui dalam ilmu ghaib yang ada di sisi-Nya.  
Malaikat yang dekat dan Nabi yang diutus tidak ada yang mengetahuinya 
sebagaimana dalam hadits shahih,
   
  “Aku memohon kepada-Mu dengan seluruh asma’-Mu yang Engkau telah namakan 
untuk diri-Mu, atau Engkau turunkan dalam kitab-Mu atau Engkau ajarkan kepada 
seseorang diantara makhluk-Mu atau masih dalam rahasia ghaib pada-Mu yang hanya 
Engkau sendiri yang mengetahuinya” (HR. Ahmad I/391, dishahihkan oleh Syaikh al 
Albani dalam Takhrij al Kalimatuth Thayyib)
   
  Adapun sabda Rasulullah ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam,
   
  “Inna lillaHi tis’atan wa tis’iinasman mi-atan illa waahidan man ah-shaaHaa 
dakhalal jannaH” yang artinya “Sesungguhnya Allah memiliki 99 asma’, seratus 
kurang satu, barangsiapa yang menghitungnya niscaya ia masuk surga” (HR. al 
Bukhari, Muslim, at Tirmidzi, Ibnu Majah dan lainnya)
   
  Hadits ini adalah satu jumlah, dan sabda beliau, “Barangsiapa yang dapat 
menghitungnya niscaya ia masuk ke dalam Surga”.  Ini adalah sifat, bukan 
kalimat yang menunjukkan masa yang akan datang, maksudnya Dia memiliki asma’ 
yang terhitung, barangsiapa yang dapat menghapalnya niscaya dia akan masuk 
surga.
   
  Namun hal ini tidak menafikan kalau dia memiliki asma yang lainnya.  Seperti 
anda katakan, “Si fulan memiliki seorang budak yang dia persiapkan untuk 
berjihad, ini tidak menafikan kalau orang itu memiliki budak lainnya yang dia 
persiapkan untuk keperluan yang lain”.  Dalam hal ini tidak ada perbedaan 
pendapat diantara para ulama. (Badaa-i’ul Fawaa-id I/166-167 oleh Ibnul Qayyim 
al Jauziyyah dan Fataawa Ibnu Taimiyyah VI/389-382)
   
  Lajnah Daa-imah yang dipimpin oleh Syaikh bin Baz juga telah memberikan fatwa 
(no. 3862/1401 H)  bahwasannya bukanlah yang dimaksud hadits ini bahwa asma’ 
Allah hanya 99 saja,  karena susunan kalimatnya tidak menunjukkan makna hasr 
(pembatasan), namun yang dimaksud adalah pemberitahuan dari Allah Ta’ala 
tentang beberapa keistimewaan asma’ Allah dan penjelasan besarnya balasan bagi 
yang menghapalnya.  Dan yang memperkuat pendapat ini adalah hadits yang 
diriwayatkan oleh Imam Ahmad dalam Musnadnya dari ‘Abdullah bin Mas’ud 
radhiyallaHu ‘anHu (telah disebutkan haditsnya di atas).
   
  Maraji’ :
   
  Syarah Asma’ wa Sifat Allah Ta’ala, Syaikh Sa’id bin Ali bin Wahf al 
Qahthani, Pustaka Imam Syafi’i, Bogor, Cetakan Pertama, Rabi’ul Awwal 1425 
H/April 2004 M.
   
  Mudah2an Bermanfaat.
  Abu Hasan


Website anda: http://www.assunnah.or.id & http://www.almanhaj.or.id
Website audio: http://assunnah.mine.nu
Berhenti berlangganan: [EMAIL PROTECTED]
Ketentuan posting : http://milis.assunnah.or.id/mlbios.php/aturanmilis/ 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/assunnah/

<*> Your email settings:
    Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
    http://groups.yahoo.com/group/assunnah/join
    (Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
    mailto:[EMAIL PROTECTED] 
    mailto:[EMAIL PROTECTED]

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 

Kirim email ke