Assalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh.

Misalnya ayat berikut :

"Barangsiapa menghendaki kehidupan dunia dan perhiasannya, niscaya kami  berikan
kepada mereka balasan pekerjaan mereka di dunia dengan sempurna  dan mereka di
dunia itu tidak akan dirugikan. Itulah orang-orang yang  tidak memperoleh di
akhirat, kecuali neraka dan lenyaplah di akhirat itu  apa yang telah mereka
usahakan di dunia dan sia-sialah apa yang telah  mereka kerjakan". (Hud: 15, 16)


Atau hadits berikut :

"Barangsiapa meringankan sebuah kesusahan (kesedihan) seorang mukmin di  dunia,
Allah akan meringankan kesusahannya pada hari kiamat. Barangsiapa  memudahkan
urusan seseorang yang dalam keadaan sulit, Allah akan  memberinya kemudahan di
dunia dan akhirat. Barangsiapa menutup ‘aib  seseorang, Allah pun akan menutupi
‘aibnya di dunia dan akhirat. Allah  akan senantiasa menolong hamba-Nya, selama
hamba tersebut menolong  saudaranya". (HR. Muslim no. 2699, dari Abu Hurairah)


Yang sudah dipercantik dengan background pemandangan atau design yang menarik
mata (tidak mengandung gambar mahluk hidup), kemudian saya cetak dan atau
mungkin ditambah bingkai. Kemudian saya letakan di tempat-tempat yang sering
dilewati seperti di dekat pesawat telepon, cermin yang setiap hari dilewati atau
singgah beberapa saat di tempat tersebut sehingga anggota keluarga dapat
membacanya.

Tujuan saya adalah untuk sarana nasehat-menasehati didalam lingkup keluarga.

Karena saya takut keliru, saya mohon nasehatnya. Jazakumullah khoiron katsiro.



      

Kirim email ke