----- Original Message ----- 
Sent: Monday, May 08, 2017 6:25 AM
Subject: [AstroDigi] Laba-laba Tarantula Goreng, Makanan Aneh Yang Sudah Umum 
Di Kamboja


 AstroDigi.com | Senin, 8 Mei 2017 | Bermula dari kekurangan pasokan makanan 
pada masa Khmer Merah berkuasa, masyarakat di Kamboja mengenal laba-laba 
sebagai salah satu alternatif makanan. Dan salah satu spesies laba-laba yang 
menjadi pilihan favorit untuk dijadikan santapan adalah TARANTULA.

Laba-laba tarantula adalah salah satu jenis laba-laba beracun yang namanya 
cukup angker karena ukurannya yang besar dengan gigi taring yang seram. 
Meskipun beracun namun tarantula tidak mematikan bagi manusia, kecuali untuk 
mereka yang memang alergi terhadap racun tarantula. Gigitan tarantula memang 
menyakitkan dan racunnya meninggalkan bengkak pada bekas gigitan, namun bahaya 
racunnya hanya setara seperti racun pada sengatan tawon saja.
   
Di pasar tradisional kota Skuon, tarantula ini menjadi salah satu pilihan 
jajanan seperti pilihan makanan ringan lainnya, misalnya tahu goreng, tempe 
goreng yang lebih lazim dikenal orang. Tarantula ini disajikan setelah digoreng 
dengan bumbu khusus yang terdiri dari bawang putih, vetsin (MSG), gula dan 
garam. Dan seperti makanan gorengan yang lain, tarantula goreng terkadang juga 
digoreng dengan tepung agar lebih renyah.

Masyarakat Kamboja menyebut laba-laba tarantula ini sebagai ”ping-ping”. Dan 
untuk ukuran tarantula besar yang disajikan, ukurannya bisa sebesar telapak 
tangan manusia. Menurut mereka yang sudah menyantapnya rasanya cukup enak, 
mirip seperti campuran rasa ayam dengan ikan. 

Harga tarantula goreng ini cukup murah tergantung pada ukuran tubuhnya, adalah 
sekitar 250 sampai 300 riel, atau bila di-kurs kedalam rupiah berkisar  800 
sampai 1.000 rupiah saja. Karena murah itulah maka tarantula goreng ini menjadi 
jajanan favorit disana. Jadi dengan bekal 10 ribu rupiah saja anda bisa 
menyantap makanan “ajaib” dan bertampilan seram ini dengan kenyang .. berminat?

 www.AstroDigi.com (Nino Guevara Ruwano) 

--
Posted By Blogger to AstroDigi at 5/08/2017 02:00:00 AM

Kirim email ke