Ingin ikut sumbang saran,

Benar, para DSA memang tak selalu sama pendapatnya. Semoga tak sampai kayak
SH, yang konon kalau ada dua SH maka akan ada tiga pendapat...

BTW, DSA langganan jagoan saya (13 bln kurang sehari), berpendapat bahwa
makanan utama bagi anak satu tahun ke atas ya makanan padat (empat sehat),
susu itu lima sempurnanya.

Hanya, tentu saja, kebutuhan susu anak dan orang dewasa berbeda.  Orang
dewasa mungkin gak apa-apa gak minum susu, tapi anak harus kalau tidak ada
ganguan dalam pertumbuhan atau kesehatannya.

Seperti kita tahu (atau kita baca dari berbagai sumber tentang gizi untuk
anak), susu sebagai satu-satunya makanan itu, idealnya, diberlakukan untuk
bayi sampai usia 4 bulan. Pada usia ini belum perlu diberi makanan padat.

Setelah itu, secara bertahap, diperkenalkan dengan makanan padat. Hingga,
pada usia satu tahun, makanan padat jadi kebutuhan utama si anak, dan susu
adalah pelengkap.

----- Original Message -----
From: "Lilis Suryawati" <[EMAIL PROTECTED]>
To: <[EMAIL PROTECTED]>
Sent: Tuesday, September 24, 2002 1:09 PM
Subject: RE: [balita-anda] susu & pediasure


> Kalau DSA saya sich mengatakan bahwa susu tetap yang utama dan makanan
lain
> tambahan gitu...sepanjang dia mau minum susu katanya makannya sedikit juga
> tidak apa2, dan pediasure itu makanan tambahan Mbak...Yah mungkin walaupun
> sama-sama dokternya tetapi pendapat bisa beda he...he...he...no problem
> khan.
>
> Salam
> Lilis
>
> -----Original Message-----
> From: Fitri Novianty [mailto:[EMAIL PROTECTED]]
> Sent: Tuesday, September 24, 2002 1:00 PM
> To: [EMAIL PROTECTED]
> Subject: RE: [balita-anda] susu & pediasure
>
>
> Tapi Mbak Lilis,
> saya pernah konsultasi dengan DSA spesialis Gizi dari
> RS Hermina, kebetulan anak saya Rafi (waktu itu
> berumur 13 bulan) sama sekali engga mau makan (rupanya
> sedang radang tenggorokan).
> Beliau menganjurkan agar Rafi diberi Pediasure min.
> 1000 ml sehari tanpa perlu diberikan susu lain.
>
> --- Lilis Suryawati <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
> > Dear rekan2 netters,
> >
> > Pediasure itu bukan susu, bisa dilihat dari
> > komposisinya. Pediasure adalah
> > pengganti makanan untuk anak2 yang susah makan, oleh
> > karenanya walaupun
> > minum pediasure harus tetap minum susu. Karena
> > kandungan gizi susu tetap
> > diperlukan oleh anak, walaupun dia sudah minum
> > pediasure.
> >
> > Salam
> > Lilis
> >
> >
> > -----Original Message-----
> > From: Devy Novita [mailto:[EMAIL PROTECTED]]
> > Sent: Tuesday, September 24, 2002 11:01 AM
> > To: [EMAIL PROTECTED]
> > Subject: RE: [balita-anda] susu & pediasure
> >
> >
> > Bu ratih, Prediasure itu yach susu toh Bu.nggak usah
> > di campur dgn susu
> > lagi.
> >
> > -----Original Message-----
> > From: Ratih Andryani [mailto:[EMAIL PROTECTED]]
> > Sent: Tuesday, September 24, 2002 9:48 AM
> > To: [EMAIL PROTECTED]
> > Subject: [balita-anda] susu & pediasure
> >
> >
> > Moms,
> >
> > Saya perlu sharingnya nih..
> > Anak saya kalo ada saya sussaahh makan, berhubung
> > saya kerja saya hanya
> > dapet info dari Mbaknya. Tetapi (menurut Mbak-nya)
> > kalo gak ada saya dia mau
> > makan ..
> > Buat meyakinkan anak saya sudah makan atau blom
> > perlu gak ya saya kasih
> > pediasure dicampurin ke susunya ?
> >
> >
> > Terima kasih, saya tunggu sharing-nya.
> >
> >
> > Rgds,
> > Ratih
>


---------------------------------------------------------------------
>> Kirim bunga untuk pasangan berulangtahun & rekan melahirkan? Klik, 
>http://www.indokado.com/
>> Info balita, http://www.balita-anda.com
>> Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke