Dear all,

Utk memperjelas pentingya vaksin HiB ini nih.. aku ada
email dari dr Eka salah satu dr di milis sebelah ttg
vaksin Hib ini n apa penyebab dokter ada yg menunda
pemberian vaksin hib ini..

Smoga bs jd masukan yah...

Uci mamaKavin
From: eka nurfitri <[EMAIL PROTECTED]>
Subject: Re: Re: [TANYA] Imunisasi HIB < 1 th hanya 2
X bolehkah ?

Dear all,
  saya coba urun rembug ya...
  Ini dari CDC:
  Jk vaksin yang diberikan adalah jenis
PRP-OMPdiberikan pada usia 2dan 
4 bulan dan dosis ke 3 tidak perlu, sedangkan jika
PRP-T harus 3kali. 
DTaP/Hib kombinasi sebaiknya tidak diberikan untuk
imunisasi awal pada 
bayi usia 2,4 atau 6 bulan tetapi bulah diberikan
sebagai booster. 
  IDAI: Vaksin HiB yang beredar di Indonesia adalah
vaksin PRP-OMP dan 
PRP-T, keduanya menunjukkan efikasi dan keamanan yang
tinggi, dan boleh 
diberikan bergantian atau kombinasi. Kelebihan PRP-T
adalah titer 
antibodinya bertahan lebih lama. Vaksin ulangan
diberikan setelah 1 tahun 
suntikan terakhir. Apabila suntikan awal diberikan
pada bayi usia 6 bulan 
- 1 tahun, 2 kali suntikan sudah protektif, sedangkan
setelah 1 tahun 
cukup 1 kali suntikan tanpa booster. Hal ini sering
menyebabkan dokter 
sering menunda pemberian vaksin HIB, tetapi pendapat
ini salah, karena 
HIB justru lebih sering menyerang bayi kecil. 26%
kasus HIB terjadi pada 
bayi usia 2-6 bulan dan 25% terjadi pada usia 7-11
bulan (data dari 
CDC). Kasus termuda di Jakarta adalah usia 3 bulan
(data dari IDAI). 
Vaksin HIB tidak boleh diberikan pada bayi kurang dari
2 bulan karena 
percuma. Data penelitian menunjukkan HIB merupakan
penyebab meningitis 
terbanyak.
  Jadi teman-teman, saya pikir, sebaiknya mengikuti
jadwal yang sudah 
ada, ga usah menunda waktu pemberian vaksin.Kalo saya
tidak salah 
sebagian besar vaksin HIB di Indonesia adalah PRP-T,
walaupun ada juga yang 
PRP-OMP.
  wass, eka



Send instant messages to your online friends http://uk.messenger.yahoo.com 


================
Kirim bunga, http://www.indokado.com
Info balita: http://www.balita-anda.com
Stop berlangganan/unsubscribe dari milis ini, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Peraturan milis, email ke: [EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke