Dear Mbak Lena...

Kebetulan minggu lalu Iyo baru diberi imunisasi MMR. Memang agak telat klo kita 
patokannya ke kalender imunisasi...tapi yang jelas aku ngga berani kasi anakku 
imunisasi klo kondisi badannya tidak sehat (including batuk pilek aku tetep 
ngga mau imunisasi). Makanya diusia anakku 3 tahun kurang 3 bulan baru 
imunisasi MMR. Tadinya aku mau ajukan utk imunisasi TIPA krn kan diusia ini 
biasanya si kecil sudah mulai suka makanan2 diluar makanan rumah...tp waktu itu 
dokter menyarankan utk MMR dulu..karena memang kondisi penyakit campak, 
gondongan dlsb sedang merajalela lagi...jd perlu penguat. Selain itu juga 
kondisi perkembangan anak juga sudah tidak ada yang kurang..dalam artian 
penguasaan bahasa, kemampuan bersosialisasi sudah berjalan semua...jd semua 
kekawatiran akan autis dan lainnya tidak akan terjadi. Ada baiknya memang kita 
musti perhatikan kondisi si anak sebelum imunisasi...krn biar bagaimanapun juga 
imunisasi yg kita berikan dimaksud utk memberi perlindungan...bukan
 mengakibatkan hal-hal yg tidak kita harapkan.
Mungkin mbak harus komunikasikan dengan DSAnya....untuk menentukan kapan 
waktunya. Yang jelas kita musti bertanya sejelas-jelasnya ...krn biar 
bagaimanapun juga utk urusan imunisasi mustinya DSA lbh tahu dibandingkan 
kita....krn kadang kita hanya  membaca jurnal dlsb tanpa memahami ilmunya.
Maaf klo kurang membantu.

Salam,
Mam Iyo


----- Original Message ----
From: Magdalena Pohan <[EMAIL PROTECTED]>
To: balita-anda@balita-anda.com
Sent: Monday, May 7, 2007 12:01:51 PM
Subject: [balita-anda] re:balita-anda] Balasan: [balita-anda] Daftar imunisasi 
(tanya MMR)


lagi ngebahas imunisasi nih. aku mo ikutan tanya.
  mo tanya ke parents semua, kalau anaknya di imunisasi MMR
  umur berapa ya......
  kalau aku baca di buku panduan imunisasi sih umur 15 bulan.
  seberapa penting ya imunisasi buat anak2.
  informasi tambahan : anakku pas umur 9 bulan kemaren kena campak,
  jadi imunisasi campaknya sama DSA nya ditunda.
  usia 11 bulan aku imunisasi campak di posyandu, karena ada program dari 
pemerintah.
   
  masih perlu imunisasi MMR lagi nggak ya. trus harusnya usia berapa??
  saya mo tanya pengalaman dan pendapat dari parents. 
  atas tanggapan dari parents semua, saya ucapkan terima kasih.
   
  wassalam
   
  Lena

          
---------------------------------
Ahhh...imagining that irresistible "new car" smell?
Check outnew cars at Yahoo! Autos.

__________________________________________________
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

Kirim email ke