Pada tanggal 16/07/07, Dwi Wahyono <[EMAIL PROTECTED]> menulis:

Dear Moms & Dads....

Mungkin kayaknya masih terlalu jauh...tapi waktu berjalan begitu
cepat...tanpa kita sadari telah sampai ke saatnya... Cuma kuisoner kecil :
seperti apa sikap moms & dads kalau tiba saatnya harus menentukan calon
pasangan hidup buat anak tercinta (menantu). Ada orang bijak berkata: apa
yang kita dapatkan sekarang adalah hasil perenungan kita 5 – 10 tahun yang
lalu.


Untuk jawaban yang paling berkesan buat saya, Insya Allah akan mendapatkan
souvenir menarik.

Buat yang punya anak perempuan, isinya di bagian wanita . Sedangkan kalau
laki-laki isi dibagian laki-laki . Kalau punya dua-duanya, maka diisi
semua
bagian.


Jawaban ditunggu selambat-lambatnya tanggal 20 Juli 2007 (stempel POS) .
Segenap keluarga besar Dwi Wahyono & Co tidak diperkenankan mengikuti kuis
ini. :)

Mohon maaf kalau kurang berkenan. Atas atensinya diucapkan terima kasih.

Wassalam,
dwi


-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Mohon dijawab dengan disertai uraian dan alasan singkat:

KALAU ANAK ANDA WANITA:


1. Nama anak anda: Angelina Widayati
2. Umur saat ini : 6 th
3. Berapa usia ideal anak anda untuk menikah? 25 th


4. Apa pendidikan minimal anak anda saat menikah? S1, tetapi semua
tergantung anaknya mau sekolah setingi apa?


5. Anak anda belum bekerja saat memutuskan utk menikah? kami lihat
kesiapan secara mental dulu, kami tanya alasan mengapa mengambil keputusan
menikah padahal belum punya penghasilan tetap, kita berikan alternatif
solusi atas pilihannya.


6. Berapa usia ideal calon menantu anda? 27-30 th


7. Apa pendidikan minimal calon menantu anda? S1 tetapi bukan menjadi
ukuran bisa / tidak jadi menantu


8. Calon menantu anda belum punya pekerjaan tetap? kami tanyakan rencana
kedepan setelah menikah, kita beri motivasi untuk berkarya lebih baik, tidak
harus bekerja tetapi bisa dengan menciptakan lapangan kerja sendiri dengan
mengoptimalkan bakat dan kemampuan yang ada / eksploitasi diri tetapi tidak
nyengko / ngoyo.( melakukan sesuatu dengan senang, beratpun akan ringan
rasanya )


9. Anak anda dan calon menantu anda, baru kenal dlm waktu yang pendek?
Kami minta mereka memberikan ruang dan waktu bagi kami dan mereka untuk
lebih mengenal pribadi masing-masing.

10. Anak anda telah mempunyai pacar (tunangan) tp memutuskan menikah dg
orang lain? KAmi tanya alasan mengapa lebih memilih orang lain daripada
tunangan / pacarnya, kami berikan pengertian dan alternatif solusi, kami
berikan ruang dan waktu untuk dia berpikir tenang ,tetapi keputusan tetap
pada anak.

11. Calon menantu anda ternyata telah mempunyai isteri, tapi anak anda
mencintainya? Kami berikan pengertian bawasannya cinta itu tak harus
memiliki, bahwa cinta itu tak harus bersama, kami coba tempatkan dia
diposisi sang istri,kita bawa dia kedalaman hatinya sebagai perempuan yang
mempunyai nurani, bahwa cinta kepada sesama tidaklah boleh melebihi cinta
kita kepada TUHAN, menyakiti hati orang lain sama dengan melukai diri
sendiri, bahagia diatas penderitaan orang lain bukanlah kebahagian sejati
tetapi hanya sesaat,cinta sejati adalah membiarkan orang yang kita
cintai bahagia meski bukanlah kita kebahagiannya,jalan masih panjang,masih
banyak yang harus kita lakukan bukan hanya untuk diri sendiri, tapi juga
orang lain, kami berikan waktu dan ruang untuk berpikir ulang untuk
mengambil keputusan.



KALAU ANAK ANDA LAKI-LAKI:


1. Nama anak anda: Dimas Nugroho
2. Umur saat ini : 10 bulan
3. Berapa usia ideal anak anda untuk menikah? 30 th


4. Apa pendidikan minimal anak anda saat menikah? S1, tergantung kemauan
anak, kami hanya mendukung dan mendorongnya untuk memberikan yang terbaik
bagi masa depanny, kami tidak memaksakan anak harus sekolah setinggi
mungkin, kami hanya mengarahkan, biarlah anak yang menentukan dan
bertanggung jawab pada keputusan yang diambil.


5. Anak anda belum bekerja saat memutuskan utk menikah? kami tanya
alasannya, kami tanya rencana kedepan setelah menikah, kami berikan
alternatif solusi, kami dukung keputusannya.


6. Berapa usia ideal calon menantu anda? 25 th


7. Apa pendidikan minimal calon menantu anda? S1, tetapi bukan menjadi
ukuran untuk menjadi menantu
.

8. Calon menantu anda belum punya pekerjaan tetap? kita dorong dia untuk
menciptakan lapangan kerja, dengan mengoptimalkan potensi yang ada,
perempuan tidak harus bekerja,tidak harus juga tidak bekerja,semua
tergantung dari kesepakatan dalam keluarga ( Pasutri ), yang terpenting
adalah perempuan harus bisa menjadi kekuatan suami dalam menjalankan rumah
tangga.


9. Anak anda dan calon menantu anda, baru kenal dlm waktu yang pendek?kami
minta diberikan ruang dan waktu bagi kami dan mereka untuk lebih mengenal
pribadi masing-masing


10. Anak anda telah mempunyai pacar (tunangan) tp memutuskan menikah dg
orang lain?kita tanyakan alasanya, kita berikan alternatif solusi, kami
berikan waktu dan ruang untuk berpikir tenang, kami dukung keputusannya

11. Anak anda telah mempunyai isteri, tapi anak anda mencintai wanita
lain? Kami ajak dia untuk kembali merenungi makna sebuah pernikahan dan
keluarga, kami berikan pengertian tentang apa sebenarnya cinta dan nafsu,
kami ajak dia untuk berbicara dari hati ke hati, kami tanya alasan berpaling
kepada perempuan lain, kami berikan wacana bahwa setiap manusia itu
diciptakan dengan kelebihan dan kekurangan masing-masing, bagaimana kita
bisa mengisi dan melengkapi kekurangan pasangan kita, kebahagian adalah jika
kita mampu mensyukuri apa yang kita punya, cobaan adalah proses pendewasaan
kita, kami ajak dia untuk mengambil hikmah dari persitiwa ini, kami berikan
waktu dan ruang untuk dia berpikir dan mendekatkan diri pada TUHAN, karena
apa yang dia lakukan tidak boleh lepas dari kehendak TUHAN, yang kita
lakukan haruslah untuk menyenangkan TUHAN, hidup hanya sesaat dan TUHAN
telah begitu baik dan sayang pada kita dengan berbagai nikmat dan karunia (
kita ajak dia untuk menengok kembali kasih karunia yang telah TUHAN berikan
bagi dia dan keluarga )



Selamat menjawab........





--
[70449090][ dwiwahyono.blogspot.com][YM: dwiwahyono_mail]

Kirim email ke