Dear moms,
  Mostly saya  setuju sama jawaban ibu-ibu dan saya forward semua email ini 
kesuami saya, karena ternyata feeling saya sebagai seorang ibu yang kemudian 
saya minta suami untuk menemani saya untuk membuktikannya sendiri, telah 
menyelamatkan anak saya dari beberapa kejadian yang tidak diharapkan. Memang 
seorang ibu punya perasaan yang lebih peka, ( yang kadang suami saya suka 
bilang, terlalu "jauh" mikirnya) namun perasaan saja tetap harus dibuktikan. 
Dari pengalaman, saya percaya bahwa perasaaan tidak enak dan tidak nyaman atas 
suatu perilaku anak maupun perlakuan terhadap anak merupakan suatu pertanda 
yang amat samar bahwa memang sedang terjadi sesuatu yang tidak semestinya. 
Apakah pertanda itu mau dibuktikan atau tidak, terserah masing-masing orang 
tua. Setiap keluarga punya norma dan batasan yang ditetapkan, dan pastinya 
berbeda beda. Tugas kita sebagai orang tua, hanya memastikan bahwa batasan yang 
telah dibuat itu dapat dipatuhi oleh semua pihak terutama yang terlibat
 dalam pengasuhan anak kita. no hard feeling loh, peace, saya normal 100%, 
jangan khawatir sudah lulus litsus.Istilah french kiss saya gunakan, untuk 
menggambarkan dengan mudah kemungkinan "posisi" kejadian pada waktu itu (Semua 
orang ngerti toh kalau dibilang adegan french kiss ???) . Terus terang kejadian 
ini baru saja saya bahas dengan suami, dan email jawaban ibu dan bapak semua 
memberikan banyak masukan untuk kami orang tua bekerja yang sangat bergantung 
pada bantuan asisten - asisten dirumah. Keep on believing your feelings moms.
   
  bimo and yasmin moms

herny melfix <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
  bener mbak ..kalo pake ditunggu2 lagi khawatir berdampak buruk ma 
perkembangan anak..
aq punya sepupu sempet berobat ke psikiater..kenapa?
cerita sedikit ya(10tahun yg lalu)..mama&papa nya sepupu q ini dua2nya 
kerja..so..si anak diasuh by suster. susternya juga dah lama bgt ikut 
mereka..dari baby sampe berumur 4 tahun.
suster ini attitudenya baik, pinter ngurus anak..pokoknya d best deh..makanya 
bisa awet mpe 4 tahun...
sampe akhirnya..suatu saat..sepupu q ini dititipin di rmh nenek q karena sang 
suster harus pulang kampung(anak nya sakit).singkat cerita..dijam tidur siang, 
nenek q masuk ke kamar sepupu q ini dan dia ga ada di tmpt tdrnya..dicari2 ke 
ruangan laen jg ga ktemu..tnyta ketemu2 di kolong tempat tidur..dan 
astaghfirullah..lg (maaf) mas****si sama guling sampe keringetan..otomatis 
sekeluarga heboh bgt..secara tuh anak masih 4(empat) tahun..coba ditanya 
pelan2..ternyata dia suka liat sang suster bersama cowonya(suka msk kerumah di 
jam2 kantor) dan berbuat yg gak2 didepan dia..dan itu terjadi udah bertahun2.
sekedar sharing dan sama sekali tidak bermaksut menambah kecemasan para 
parents..semoga bermanfaat..
thx
-ibu rafi-

Renny wrote:
Kalo di lihat dari mereka berdua sudah dipertemukan (antara si PRT & 
susternya), mestinya si PRT juga sudah menimbang2 apakah pantas dilaporkan 
atau tidak karena resikonya kalo salah lapor dia juga akan malu dan salah2 
bisa di PHK atau dimusuhin susternya. Kalo sudah dipertemukan dan susternya 
berkilah bla bla bla.... yg pasti gak ada asap kalo gak ada api... 1001 
macam alasan bisa dibuat. Kalo memang sedang bermain melet lidah, kenapa 
juga mesti dekat2an sampai bersentuhan??... Agak aneh kalo memang benar 
begitu ya. Banyak maenan lain yg bisa membuat anak tertawa2 gak sekedar maen 
lidah kan ?!...

Kedua, mengenai si suster & temannya itu suka membaca buku porno, coba cari 
tahu dgn majikan temannya itu apakah memang di rumah mrk tersedia buku2 spt 
itu? atau kalo perlu minta bantuan majikan nya itu untuk memeriksa mendadak 
kamar si mbak itu untuk cari tahu ada bukunya apa tidak..

Memang, kalo belum merasakan hal spt ini, pasti moms & dads merasa apa tidak 
berlebihan berprasangka buruk gini... Tapi adik ipar saya sudah pernah punya 
suster yg ketahuan membaca buku buku porno di kamarnya. Dan saya juga pernah 
punya PRT yg otaknya mesum melebihi usianya.

Kalo memang tidak mau menyesal kemudian, lebih baik berjaga jaga. 
Kebenarannya kan hanya Tuhan dan susternya ibu yg tahu. Kita tidak tahu hati 
orang. Kalo menunggu ybs mengaku saya rasa gak bakalan ngaku... Sepuluh thn 
saya py PRT dan 3 thn py suster, kesalahan kecil ajah kadang mereka berkelit 
panjang lebar padahal sudah jelas2 salah teteup ajah tuh.... Kalo sudah 
kesalahan besar, saya langsung pecat. apalagi yg berhubungan dgn anak.




----- Original Message ----- 
From: "Niken Ariati" 
To: 
Sent: Monday, September 17, 2007 1:57 PM
Subject: Re: [balita-anda] Pelecehankah ? Mohon sarannya


> Ikutan juga ahh..(biar nggak ngantuk..)
> Kalo dari ceritanya mbak Grace sih..kataku sih terlalu jauh ya kalo 
> disebut
> pelecehan seks..(amit-amit jangan sampe deh)
> 1. Mbak nggak liat sendiri, cuma berdasar laporan pembantu yang mungkin 
> ada
> motif kompetisi (gaji suster lebih tinggi dari pembantunya kan??)
> 2. Mbak susternya kan dah punya suami di Jakarta pula, jadi pasti ada
> "penyaluran"nya lah...
> 3. Susternya udah punya anak, mungkin dia begitu karena terlalu sayang 
> sama
> anak mbak atau lagi kangen ama anaknya. Masa sih seorang ibu mau melakukan
> pelecehan seks begitu... (balikin ke diri kita (yang ibu-ibu
> maksudnyee)masing-masing aja deh..)
> 4. Susternya dah 2 tahun ikut mbak..waktu 2 tahun (ketemu minimal 40 jam
> seminggu) cukup untuk menjalin koneksi yang dekat ama anak ya..kan?? jadi
> dia ngerasa dah deket banget kalii...
> 5. Kalo berdasar pengalamanku loh ya..umumnya suster2 kan dari kampung, 
> masa
> sih se moderen itu pelecehannya?? (kepikiran french kiss ama anak kecil
> segala..)meskipun katanya sekarang suster juga banyak yang kena pergaulan
> bebas..
> Tindakan preventifnya ya..seperti kata moms yang lain, anak diajarkan 
> "seks"
> sejak dini dikenalkan mana bagian tubuh yang harus dilindungi.
> Tapi ya terserah mbak grace sih..kalo mau ganti juga nggak apa-apa..cuma
> kalo saya sih..mending "mantain" n diperbaiki yang lama daripada cari yang
> baru nggak jelas juga hasilnya kayak apa.
> namanya juga ibu yang kerja di luar rumah..resiko nggak cocok ama yang
> momong mah selalu ada. jangankan ama suster dimomong emak sendiri juga
> banyak yang nggak cocok..
> Sori kalo nggak berkenan,
> cheers,
> -niken-
>



--------------------------------------------------------------
Beli tanaman hias, http://www.toekangkeboen.com
Info balita: http://www.balita-anda.com
Peraturan milis, email ke: [EMAIL PROTECTED]
menghubungi admin, email ke: [EMAIL PROTECTED]




---------------------------------
Building a website is a piece of cake. 
Yahoo! Small Business gives you all the tools to get online.

       
---------------------------------
 Check out  the hottest 2008 models today at Yahoo! Autos.

Kirim email ke