Dear Mbak Mey,

Alhamdullilah Mbak mudah2an niat Mbak bisa segera terwujud, kalo bisa saya
sarankan krn budget mungkin Mbak engga usah pake Yayasan atau biro, Mbak
bisa langsung terdaftar di Haji Mandiri DKI Jakarta.

Maksudnya di Depag nanti Mbak bilang bahwa Mbak tdk ikut yayasan, 
Insya4LLI I  semua urusan kita disana dibantu oleh Pemerintah DKI Jakarta.
Dari mulai Manasik smp dengan kembali kita ke Tanah Air.

Seperti Saya Mbak, waktu itu saya ikut DKI semua urusan/biaya di bicarakan
dengan kita2 spt jika mau bayar dam, mau umroh, mau tour atau mau jiarah
(Lebih irit), kalo sama yayasan kayaknya langsung dipatok harga dan kita
harus ikut semua kegiatan mereka dengan harga yang sdh ditetapkan..utk DKI
jangan kuatir krn ketua kloter selalu mendampingi jemaah haji Jakarta, krn
kalo Yayasan mrk sdh ada pembimbingnya masing2.

Utk urusan catering juga utk yayasan kita dihrskan catering ttp kalo DKI
terserah mau makan cari sendiri juga engga apa2..krn disana banyak sekali
yang jual makanan (didepan Maktab)..Kalo diMadinah, diArafah dan diMina
sayang krn pemerintah sdh menggratiskan Makanan.

Tapi semua terserah Mbak..saya hanya kasih saran..MUdahan2 ada Manfaatnya.

Wasalam,
Mamanya Zaidan

-----Original Message-----
From: Qyanasmom [mailto:[EMAIL PROTECTED] 
Sent: Wednesday, September 24, 2008 9:34 AM
To: balita-anda@balita-anda.com
Subject: [balita-anda] Mohon info, biro perjalanan Haji

Dear all,
Alhamdulillah setelah bertahun-tahun menabung, Insya Allah uang kami cukup
untuk menunaikan ibadah Haji. Tapi berhubung zaman sekarang biro ibadah Haji
semakin banyak membuat kami kebingungan untuk memilih yang kompeten, dapat
diandalkan dan tentu saja biayanya seimbang dengan pelayanan yang diberikan.

Mohon kiranya dari Moms and Dads bisa memberikan usulan biro perjalanan yang
sesuai dengan kriteria diatas. Terima kasih sebelumnya.

Rgds
Mey


      

--------------------------------------------------------------
Info tanaman hias: http://www.toekangkeboen.com
Info balita: http://www.balita-anda.com
Peraturan milis, email ke: [EMAIL PROTECTED]
menghubungi admin, email ke: [EMAIL PROTECTED]




--------------------------------------------------------------
Info tanaman hias: http://www.toekangkeboen.com
Info balita: http://www.balita-anda.com
Peraturan milis, email ke: [EMAIL PROTECTED]
menghubungi admin, email ke: [EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke