All,

mau curhat aja deh...sekedar info kalau saya dan keluarga sudah kedua
kalinya ini dikecewakan dengan pelayanan RS International Mitra
Jatinegara.

Yang pertama pada th. 2002 saat suami saya dideteksi usus buntu akut dan
harus segera di operasi pada hari yang sama juga. Kebetulan saat itu
sudah malam dan dokter UGD RS Int Mitra Jatinegara bilang untuk minta ke
susternya supaya panggil dokter bedah jaga karena kalau nggak dioperasi
malam itu juga kemungkinan usus buntunya bisa pecah. FYI, kondisi suami
saya pada saat itu sudah sangat parah karena terlambat penangannya,
salah analisa 1 minggu sebelumnya oleh dokter UGD di RS yang sama. Saya
langsung menghubungi suster jaga di klinik specialis dan menyampaikan
apa yang dokter umum di UGD sekalian daftar untuk operasi tapi
jawabannya, "Dokter bedahnya udah pulang semua, kalau mau pesen kamar
aja dulu baru besok pagi di jenguk dokternya." Spontan saya shock dengan
jawaban suster tersebut, saya bujuk supaya dia panggil dokter bedah
jaganya karena menurut dokter yang di UGD harusnya bisa dihubungi.
Suster tersebut tetap bersikukuh bahwa dokter yang dimaksud tidak bisa
dihubungi lagi. Saya dan suami sangat kecewa apalagi melihat kondisi
suami yang begitu rentan. Akhirnya tanpa argumen lebih panjang saya
langsung membawa suami ke RS Mitra Kemayoran dimana sebelumnya saya
menelpon mereka terlebih dahulu dan menjelaskan kondisi suami saya.

Respon dari Mitra Kemayoran sangat baik, spontan malam itu juga mereka
menyampaikan ke dokter bedah bahwa ada pasien dalam kondisi emergency.
Begitu saya dan suami sampai di RS Mitra Kemayoran, suami langsung
dibawa ke ruang praktek dokter bedah, diperiksa dengan cepat, ambil
darah dan 1 jam kemudian masuk ruang operasi. Nyawa suami saya sangat
tertolong berkat ketangkasan dan ketanggapan seluruh petugas medis di RS
Mitra Kemayoran.

Hari ini, baru saja terjadi kembali. Suami saya baru saja menelpon 20
menit yang lalu kalau dia kembali mendapatkan perlakuan yang sama dari
RS International Mitra Jatinegara. Sejak kemaren suami saya panas
tinggi, dan siang ini panasnya masih 39,5 C. Saya menyarankan supaya dia
ke RS aja dulu untuk diperiksa dan cek darah takutnya itu gejala demam
berdarah. Dari rumah kami RS yang dianggap baik yang terdekat RS Int
Jatinegara. Agak enggan sebetulnya suami saya untuk kesana tapi kalau ke
RS yang lain terlalu jauh, akhirnya dia mau juga untuk pergi ke sana
ditemani oleh ibu mertua. Ternyata ketika suami saya kesana, dijawab
bahwa "TIDAK ADA DOKTER JAGA, semua sedang makan siang! Harap Bapak
tunggu 1-2 jam lagi."

RS macam apa ini kalau memberikan pelayanan kepada pasien seperti itu???
Saya benar-benar kapok dengan RS Int' Jatinegara. Tidak akan pernah lagi
kami sekeluarga berobat ke RS tersebut!!! Bisa-bisanya RS sebesar itu
dan bertaraf international (katanya) sampai tidak mempunyai dokter jaga
di ruang UGD-nya. Bahkan mau ke dokter spesialis sekalian (internis)
juga nggak ada, belum ada yang praktek katanya karena masih jam makan
siang. WHAT A PITTY IS THIS COUNTRY......

Regards,
Dewi





---------------------------------------------------------------------
>> Kirim bunga, buket balon atau cake, klik,http://www.indokado.com/
>> Info balita, http://www.balita-anda.com
>> Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke