Pak Bambang,

Mudah-mudahan sharing dari saya belum terlambat.

Saya pengen komentar sedikit tentang puyernya. Obat2an yg diresepkan itu
seperti efedrin dan epexol digunakan untuk pengobatan bronchitis akut. Kalau
bapak sempet check di Medicatore, efeknya menakutkan banget kan Pak. Jangan
dimakan puyernya deh Pak. Kita aja yg orang dewasa, kalo pilek enggak makan
macem2, kenapa anak bayi harus diberikan puyer, yg diracik dari berbagai
macam obat (polifarmasi).

Kalau anak batuk pilek pada musimnya emang bisa berlangsung lama banget Pak.
Anak saya aja dalam 2 minggu ini udah 2 kali on off pileknya. Gara2 tertular
dari keponakan yg setiap minggu datang kerumah. Untungnya dalam 2-3 hari
akan mengental sendiri dan sembuh. Coba Bapak observe lagi, apa ada orang
dirumah yg juga pilek sehingga Razi enggak sembuh2? Karena kalau ada yg
sakit juga, virusnya enggak akan hilang terus aja terping-pong dari yg satu
ke yang lain.

Saran saya Pak. Kalau anak batuk pilek, jangan dikasih obat (apalagi
Antibiotik). Yang bisa kita lakukan untuk meringankan penderitaan anak
adalah meneteskan Breathy kalo hidungnya mampet. Sering2 diminumkan air
hangat. Dan kalau tidur diruangan AC, suhunya jangan terlalu dingin supaya
pernafasannya enggak kering.

Anak saya sedapat mungkin saya hindari dari pemberian obat2an yg ga perlu.
Alhamdullilah karena itu daya tahan tubuhnya bagus. Jarang sekali sakit, dan
kalaupun sakit karena virus seperti batuk, pilek atau diare, cepat sekali
sembuhnya.

Dilain pihak Pak. Coba singkirkan kemungkinan alergi. Biasanya alergi bisa
mengakibatkan membran pernafasan jadi bengkak dan otomatis jadi pilek/
batuk. Coba hindari Razi dari debu dan bersihkan kamar, cuci AC, jemur
kasurnya, atau kecilkan AC. Coba diobserve lagi Pak. Sama seperti batuk
pilek akibat virus, alergi juga tdk ada obatnya. Yg bisa dilakukan hanya
menghindari pencetusnya. Seiring dg anak bertambah besar, akan bertambah
kuat juga daya tahan tubuhnya.

Salam untuk Razi, semoga cepat sembuh.

Melisa
(Mamanya Max)

----- Original Message -----
From: <[EMAIL PROTECTED]>
To: <balita-anda@balita-anda.com>
Sent: Monday, February 28, 2005 3:27 PM
Subject: [balita-anda] Antibiotik tuk Bayi


> Dear All,
>
> Setelah mencoba - Nipe 0.6 ml & -Transpulmin (sehabis mandi tuk dada &
> punggung) ternyata Razi(5 Bln)  nggk sembuh2 juga dari pilek ( dah hampir
> 10 hari) .
> Lalu kami bawa kembali ke DSA-nya...beliau memberikan Puyer yang harus di
> minum 3x sehari yang terdiri dari :
>             - Erysanbedulcet  125 mg
>             - Efedrin         0.5 mg
>             - Ctm             0.4 mg
>             - epexol          2 mg
>             - kenacorte       0.5 mg
> Kata dokternya ini antibiotik.
>
> Apakah ini berbahaya tuk bayi 5 bulan mengingat ini Antibiotik???
> Mohon pencerahannnya....
>
> Best Regards,
>
> Bams
> PT. A V O N  Indonesia
> Phone : (021)7801200 ext 4309
> Fax      : (021)7800754
>
>
>
> AYO GALANG SOLIDARITAS UNTUK MEMBANTU KORBAN MUSIBAH DI ACEH & DAN
SUMATERA UTARA !!!
> ================
> Kirim bunga, http://www.indokado.com
> Info balita: http://www.balita-anda.com
> Stop berlangganan/unsubscribe dari milis ini, e-mail ke:
[EMAIL PROTECTED]
> Peraturan milis, email ke: [EMAIL PROTECTED]
>


AYO GALANG SOLIDARITAS UNTUK MEMBANTU KORBAN MUSIBAH DI ACEH & DAN SUMATERA 
UTARA !!!
================
Kirim bunga, http://www.indokado.com
Info balita: http://www.balita-anda.com
Stop berlangganan/unsubscribe dari milis ini, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Peraturan milis, email ke: [EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke