Mba Hani, mau sharing sedikit nih, kebetulan anakku(Gilbert) mulai masuk kumon 
sejak dia berumur 2 tahun 7 bulan. Awalnya memang karena dia suka coret2, tapi 
saya liat cara dia memegang pensil sesukanya (belum benar) dan dari mailing 
list ini saya juga dapat info bahwa Kumon bisa diikuti oleh anak 2,5 tahun. 
 
Disana saya liat dia memang tertarik untuk belajar, akhirnya saya daftarkan. 
Dimulai dari kelas paling awal 7A, dimulai dari pegang pensil yang benar karena 
pensilnya khusus berbentuk segitiga bukan bulat. Belajar berhitung 1-30 
kemudian belajar menulis 1-100. Sekarang diusianya yang mau 4 tahun(akhir Mei), 
dia mulai belajar penambahan.
 
Memang metode kumon itu pengulangan, jadi setiap hari pasti ada PR yang harus 
dikerjakan. Namanya jg anak2, kadang2 memang dia nggak semangat untuk buat PR 
karena PR nya itu itu lagi (terlihat membosankan). Kadang kalo lagi mogok yach 
saya tidak memaksakan untuk mengerjakan PR nya, dari 3 PR yang dikerjakan hanya 
1 saja. Tapi kadang2 kalo PR nya baru(gambar baru) dia semangat untuk buat 
sendiri. Ya intinya disini kita tidak boleh memaksakan PR harus selesai, yang 
terpenting kedisiplinan dan tanpa pemaksaan. Anak juga harus belajar disiplin, 
ada waktunya untuk bermain, ada waktu untuk makan, tidur dan juga ada waktu 
untuk belajar. Lebih baik waktu belajar ini dibuat sama setiap hari. 
 
Mungkin mba bisa coba trial nya. Kalo ngak salah bisa trial selama 2 minggu (4 
x).
 
April
 

Hanifa <[EMAIL PROTECTED]> wrote:

Bagi yang punya anak pra sekolah pasti tahu, anak usia ini tidak bisa dipaksa, 
apalagi sekolah.
Biasanya anak seumur ini kalau tepat caranya dikenalkan apapun mereka akan 
senang.

Alhamdulillah anak saya yang mau, dia ingin sekolah.. sudah sejak umur 2 th dia 
ingin sekolah.
Mudah-mudahan seterusnya begitu..

Mudah-mudahan dia menganggap belajar dimanapun dan dengan cara apapun(disekolah 
atau dirumah) bukanlah kewajiban tapi suatu kesenangan, itu yang penting. 

Biasalah rasa ingin tahu saya besar sekali, tentang apapun, termasuk Kumon ini. 
Tahukan Kumon seperti apa ? 
Saya pernah ada parents disini yang pernah sharing anaknya enjoy mengikuti les 
kumon padahal masih umur 4 th. 
Bagaimana caranya ? 
Saya mengharapkan sharing parents tsb. 

Kadang yang nggak mungkin sama kita ternyata mungkin bagi orang lain. Jadi kita 
harus banyak mendengar... 



Hanifa


__________________________________________________
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

Kirim email ke