-----Original Message-----
From:                   Reko
Sent:                   Friday, April 09, 1999 8:14 AM
To:                     Teknologi
Cc:
Subject:                        RE: [balita-anda] Kutipan hasil seminar anak (1)




----------
From:   Teknologi
Sent:   Friday, April 09, 1999 1:21 PM
To:     PJ; Yuyuk; Ngarto; Reko; Yemmy
Subject:        FW: [balita-anda] Kutipan hasil seminar anak (1)



-----Original Message-----
From:                   Riefna
Sent:                   Friday, April 09, 1999 5:16 AM
To:                     [EMAIL PROTECTED]
Cc:
Subject:                        [balita-anda] Kutipan hasil seminar anak (1)


Rekans Yth,
Baru-baru ini salah seorang rekan saya mengikuti seminar yang berjudul
Meningkatkan Intelektualitas Anak melalui Cinta baca sejak dini (sayang saya
tidak dapat ikut). Ia berbaik hati meng scan hasil seminar tsb, namun karena
file nya cukup besar (> 1M) maka saya kutipkan beberapa pointers. Semoga
bermanfaat :

1. Pertumbuhan Fisik Otak
Pada saat lahir berat otak anak adalah 25% (350 gr), pada usia 18 bulan
mencapai 50%, pada usia 6 tahun 90% dan usia 18 tahun mencapai 100% berat
otak dewasa.

Catatan saya :
Gizi seimbang dengan protein tinggi sangat dibutuhkan pada masa-masa
tersebut sehingga massa otak dapat berkembang maksimal dan memiliki sel-sel
yang sehat.

2. Pertumbuhan Intelektualitas Otak
Dari penelitian di luar negeri diketahui bahwa perkembangan intelektual otak
akan mencapai sempurna pada usia 18 tahun dengan perkembangan sbb :
0-4 tahun telah mencapai 50%
4-8 tahun bertambah 30%
8-18 tahun bertambah 20%

Sedang menurut Prof. Utami Munandar (pakar kreativitas Indonesia )
perkembangan otak bayi sbb :
0-6 bulan mencapai 50% dan pada saat 8 tahun sudah memiliki 80% kemampuan
otak dewasa.
Dr. Karno Suprapto mengatakan bayi telah dapat menerima rangsang dari luar
sejak usia 12 minggu.

Linda V. Wlliam menyatakan bahwa pembelajaran di sekolah membuat anak dapat
menghapal banyak informasi tetapi tidak dapat mengolah informasi tersebut
secara kreatif (ketidakseimbangan fungsi otak kiri dan kanan). Dimana
pembagian otak tsb :
Otak kiri : tata bahasa, daya ingat, angka, analisi rasional
Otak kanan : Irama, lamunan, musik, imajinasi, warna, dimensi.

Catatan saya : Dengan bukti penelitian tersebut berarti sangat sempit waktu
yang kita punyai untuk mengembangkan semaksimal mungkin kemampuan otak anak
sehingga tiap orang tua harus punya 'planning' yang ketat untuk menunjang
perkembangan otak anak. B'cause time never come back

2. Faktor penunjang perkembangan Intelektualitas anak

Orang tua tidak dapat disangkal merupakan faktor utama yang menentukan
perkembangan otak anak. Karena orang tua merupakan Guru pertama dan utama
bagi anak (pernahkan rekans memperhatikan bagaimana si kecil tidur, tertawa,
dan bertingkah laku, pasti ada kesamaan dengan rekans). Faktor penunjang nya
antara lain :

Suasana keluarga, sikap orang tua, pertanyaan-pertanyaan anak (pertanyaan
yang disepelekan akan mematikan rasa ingin tahu yang menyebabkan anak
menjadi masa bodoh, sikap masa bodoh akan mengakibatkan anak sulita
berkembang baik kecerdasan dan kreativitasnya.), sistem mendidik anak, cara
penghargaan terhadap prestasi anak, berikan keteladan, hindari hukuman
fisik, beri kesempatan mencoba dan bertanggung jawab sesuai usianya,

3. Tips Untuk merangsang minat baca anak anda :
- Bacakan buku tiap hari (15-30 menit) dengan ekspresi dan intonasi
(mendongeng sebelum tidur)
- usahakan buku mudah dijangkau
- Ajak ke tempat yang ada buku-buku
- Perkenalkan dengan bacaan yang ada disekitar (kelang susu, nama jalan,
toko, bungkus kue, dll)
- Memberi contoh (memilih membaca buku daripada menonton TV sepanjang hari )
- Lakukan dengan gembira (jangan memaksa anak untuk menyenangi buku secara
drastis)

Sekian yang dapat saya sarikan. Nah bagaimana rekans, ada komentar untuk
bahan diskusi kita?

Bagi rekan yang tidak berminat saya mohon maaf atas mail yang panjang ini.
Riefna Azwita Fahmi
Test System Unit/QRS
mailto:[EMAIL PROTECTED]
------------------------------------------
*       Learn Telecommunication Technology at http://www.gematel.com
*       http://www.ristinet.com - See the difference think better
*       Be the witness of todays technology, http://www.gematel.com/qanews





Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
http://www.mail-archive.com/balita-anda%40indoglobal.com/

--------------------------------------------------------------------------
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat & cerdas"
Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet





Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
http://www.mail-archive.com/balita-anda%40indoglobal.com/

--------------------------------------------------------------------------
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat & cerdas"
Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet


Kirim email ke