Rekan netters yth,

Anak saya (laki2) sekarang sudah hampir 8 bulan usianya dengan berat 9.4 kg
(berat waktu lahir 2,8 kg, panjang 47)
Mulai usia 4 bulan sudah diperkenalkan makanan padat dari Nestle diselingi
Farley biscuit atau Milna kemudian
buahnya jeruk dan pepaya, ASI juga masih diberikan walaupun cuma pagi dan malam
(karena istri bekerja).

Pada usia 6 bulan diberikan Tim Saring dengan campuran daging atau ayam, kacang
merah dan sayur-sayuran,
disamping yang lainnya tetap diberikan (buah ditambah pisang tapi tetap
bervariasi dengan jerukd dan pepaya).

Yang menjadi masalah, akhir-akhir ini makannya agak susah ( ini menurut
perhatian kami karena merupakan anak
pertama).  Kalau makan lama habisnya (bisa sampai 1-2 jam), kayaknya susah
sekali kalau disuruh buka mulut
dan kadang-kadang sendoknya digigit (giginya tumbuh pada usia 6 bulan).  Vitamin
yang diberikan sekarang
adalag Ad-Plex (maaf kalau tulisannya salah) sebelumnya sudah beberapa dicoba
dan saya lupa namanya.

Menurut para netters, apakah kondisi ini normal untuk usianya yang sudah mulai
aktif yang sudah mulai ngajak
jalan-jalan dan main.  Terima kasih atas input-nya.

Salam,



Kunjungi:
http://www.balita-anda.indoglobal.com
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat & cerdas"

------------------------------------------------------------------------
Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
EMERGENCY ONLY! Jika kesulitan unsubscribe, email: [EMAIL PROTECTED]
Panduan Menulis Email yang Efektif http://hhh.indoglobal.com/email/ 
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet






Kirim email ke