Dear Mamanya Syifa, anak kami juga pernah demikian, bahkan terhadap blender
masih takut juga sampe sekarang walaupun sudah kami gendong. Yg kami lakukan
adalah menggendong dan atau memeluk dia setiap kali dia takut terhadap
apapun (orang, barang berbunyi, lubang dll). Untuk benda berbunyi (blender,
vacuum cleaner, mesin cuci dll), sebelum dan setelah kami nyalakan, kami
selalu katakan kepada dia itu benda apa dan fungsinya (serta kalo tidak
berbahaya, kami akan memegang barang tsb dalam keadaan bekerja sambil
menjelaskan padanya). Ini akan memakan waktu cukup lama. Semoga bermanfaat
dan Syifa menjadi anak pemberani.

Have a great day,
Vincent, Ivana, Valerie
8 Netteswell Tower
Harlow, Essex CM20 2QN,UK
Phone: 44-1279-304098
Email: [EMAIL PROTECTED]
-----Original Message-----
From: Evi Nurhayati [mailto:[EMAIL PROTECTED]]      Sent: Tuesday, October 12, 1999
9:52 AM
        Dear rekan netters, Barangkali ada diantara rekan-rekan yang dapat membantu
saya (terutama Bapak-Bapak Dokter atau mungkin psikolog) : Anak saya, Syifa
usianya sudah 11 bulan, lincah dan aktif, sekarang dia sedang belajar
berjalan, sering ngoceh dan senang sekali main dengan teman-temannya yang
lebih besar (1 ½ dan 2 ½  tahun).  Masalahnya dia sangat penakut sekali.
Kalau mendengar bunyi yang keras-keras (misalnya suara mesin bor, suara
motor atau mobil yang agak kencang atau bahkan suara blender), dia langsung
mencari perlindungan, atau kalau kebetulan yang mengasuh agak jauh dari
jangkauan dia, dia akan tengkurap dengan mimik muka ketakutan. Selain itu
dia juga sangat ketakutan kalau saya ajak naik kendaraan, baik itu becak,
motor, mobil bahkan sepeda roda tiga untuk balita yang ada boncengannya di
belakang pun dia sangat takut. Begitu benda yang dia tumpangi itu bergerak,
mukanya langsung merah, tangannya  dikepalkan dengan kencang atau kalau
sedang saya gendong dia pasti ngelusup ke dada atau ketiak, pokoknya sangat
ketakutan. Saya kasihan melihat dia seperti itu ... Apakah hal seperti itu
normal untuk usia sebesar dia ? (pernah juga sih saya tanya sama DSA-nya
tapi katanya sih wajar aja). Terapi apa yang harus saya berikan supaya dia
menjadi anak yang tidak penakut ? Maaf tulisannya panjang dan bagi
rekan-rekan yang mau membantu, sebelumnya saya ucapkan terima kasih. Salam,
Mamanya Syifa


Kunjungi:
http://www.balita-anda.indoglobal.com
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat & cerdas"

------------------------------------------------------------------------
Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
EMERGENCY ONLY! Jika kesulitan unsubscribe, email: [EMAIL PROTECTED]
Panduan Menulis Email yang Efektif http://hhh.indoglobal.com/email/ 
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet






Kirim email ke