mbak, ini saya punya resepnya , saya ambil dari resep Rudi, cuma bisa nga
yah buat balita

salam manis
vera-mama marchel

MACARONI SKHUTEL

Bahan-bahan:
200 gr Macaroni yang telah direbus
150 gr Keju diparut kasar
1 kaleng Kornet beef (250 gr)
5 siung Bawang putih dicincang
1 sdt Lada bubuk
1/2 sdt Pala bubuk
4 butir Telur
75 gr Mentega untuk menumis dan mengoles
50 gr Tepung roti
250 ml Susu cair
2 sdt Garam
2 sdt Gula

Cara membuat:
Panaskan mentega hingga larut, tambahkan sedikit minyak, tumis bawang putihg
hingga harum kekuningan.
Masukkan kornet, lada, pala dan garam, aduk hingga rata.
Masukkan keju parut dan susu, aduk sebentar, angkat, diamkan sesaat hingga
hangat-hangat kuku.
Masukkan telur dan macaroni, aduk rata.
Oles cetakan (pirex) dengan mentega dan taburi dengan tepung roti, tuang
adonan macaroni ke dalam cetakan.
Taburi atasnya dengan tepung roti, panggang dalam oven selama 20 menit.
Angkat, potong-potong, sajikan.



>> www.jajak.com >> Pilih jawabannya dan rebut hadiahnya <<
>> Kirim bunga ke-20 kota di Indonesia? Klik, http://www.indokado.com
>> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]















Kirim email ke