Dear netters

Kemarin saya baru kena bom e-mail, jadi harus di format ulang. Mohon maaf
kalau ada rekan-rekan yang kena imbasnya ya...Mudah-mudahan sekarang sudah
bersih.

Sekalian mau nanya:

Kika (14 bulan - minggu ini), udah hampir 3 minggu ini batuk. Dua minggu
lalu sudah ke dokter dan sudah dikasih obat - puyer, seperti biasa. Waktu
itu batuknya reda. Tapi mendadak, hari Rabu minggu lalu sekitar jam 3 pagi
dia panas tinggi 39 derajat - padahal siangnya biasa saja. Besoknya saya
bawa ke dokter dan langsung hilang panasnya.

Tapi batuknya makin parah tuh kayaknya. Padahal udah dikasih obat lagi, yang
harus dihabiskan (pakai antibiotik ya?). Tapi kok saya lihat, walaupun sudah
nggak panas, dia kelihatan males, dan maunya tiduran. Padahal waktu sakit
batuk dulu, dia tetap badung dan suka manjat apa aja yang ada. Saya pingin
tau apakah ini gejala lain atau karena obatnya saja ya?

Lalu, seperti apa sih gejalanya TB itu?
Dimana saya harus nyari tonjolan di belakang kepalanya itu?
Selain itu apa lagi gejalanya?

Sudah dua bulan berat badannya nggak naik, walaupun makannya tetap sama -
apa ini juga tanda-tandanya? Berat badannya 10,8 kilo.

Rencananya besok akan saya bawa ke dokter lain (dokternya lagi cuti sampai
minggu depan) - apa yang harus saya tanyakan?

Terima kasih banyak ya..


>> Mau kenduri di kantor? Perlu nasi tumpeng? klik, http://www.indokado.com  
>> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]



Kirim email ke