Saya juga pernah ambil pengasuh dari Ibu Tini, kurang lebih 2 bulan lalu,
begini sharingnya :

Ibu Tini itu kelihatannya penyalur tidak resmi untu PRT, waktu itu Saya
cari pengasuh untuk Diaz anak Saya (22 bulan), dia bilang ada cuma bukan
suster, anak tersebut sebelumnya PRT namun hanya mengasu anak, setelah Saya
lihat (karena kepepet, saya ambil, karena menurut penuturan si PRT
tersebut, dia memang senang kalau untuk ngasuh balita, dan kelihatannya PRT
tersebut banyak bicara - menurut Saya pasti cocok untuk teman bermain anak
Saya). Jasa Pengambilan waktu itu Rp. 100.000,- dan gaji si PRTnya Rp.
300.000,-. Tapi ala mak, ternyata PRT tersebut ceriwis - dan kurang
terampil plus cenderung lebih prigel (mahir) untuk urusan RT (padahal di
rumah Saya udah ada si Mbok yang ngurus RT dan kalau dibilangin ngeyel),
setelah 10 hari, PRT tersebut minta dipulangin dengan alasan sakitnya
kambuh, dan di Ibu Tini ada penggantinya yang suster. Setelah Saya cek
sendiri ke Ibu Tini memang ada yang katanya suster, namun waktu ditanya
nggak jelas, dari yayasan mana sebelumnya dia pernah menjadi anggota.

Wah Saya kecewa sekali, saya nggak jadi ambil itu suster yang belum-belum
udah tanya macam-macam). Akhirnya uang jasa administrasinya dikembaliin
separuh Rp. 50.000,-.

Gitu aja bu, sharingnya. Menurut Saya PRT atau Baby Sitter itu memang
cocok-cocokan. Jadi Sabar aja nyarinya ya Bu.

Erien
Mamanya Diaz & Regan
----------

From: Elida Basaria <[EMAIL PROTECTED]>
To: '[EMAIL PROTECTED]'
Subject: RE: [balita-anda] BS dari Ibu Tini (Tebet)
Date: 24 Juli 2001 9:46

Untuk Ibu Tini,

dari pengalaman saya, bahwa Ibu tsb tidak concern thp permasalahan kita,
atau bisa dikatakan tidak bisa diajak ngomong/bertukar pikiran. Yang dia
concern hanyalah orang-orangnya cepat diambil.

Kalau tidak salah, ada juga anggota Balita-anda yang juga pernah ambil
pembantu dari sana. Cuman bertahan sebentar, dan tidak ada penggantinya
lagi
(krn katanya tidak ada orang) padahal masih masa garansi.

Tapi selebihnya, terserah ibu. 

Salam,
-Mamanya Arya & Nike-

-----Original Message-----
From: Irma Herlina [mailto:[EMAIL PROTECTED]]
Sent: 23 Juli 2001 15:11
To: [EMAIL PROTECTED]
Subject: [balita-anda] BS dari Ibu Tini (Tebet)
Importance: High


Rekan netters, 

Ada yang pengalaman ambil BS dari Ibu Tini di daerah Tebet (dekat rumah
susun) dan yayasan Mutiara Ibu di daerah Ps. Rebo nggak ?? tolong sharing
pengalamannya dong, saya sih baru lewat telpon aja. Terima kasih
sebelumnya.

Salam 
Irma


>> Rayakan ultah putra/i Anda dengan kue Teletubbies dll! Klik,
http://www.indokado.com/kueultah.html
>> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]




>> Rayakan ultah putra/i Anda dengan kue Teletubbies dll! Klik, 
>http://www.indokado.com/kueultah.html
>> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]





Kirim email ke