Dear Netters,

Saya kemarin mencoba untuk melakukan tes Warna terhadap 3 anak laki-laki dan
ternyata  2 diantaranya tidak bisa membedakan antara warna kuning-hijau, dan
kemungkinan mereka adalah terkena buta warna parsial ( Setahu saya kalau
buta warna seluruhnya hanya melihat hitam & putih - mungkin ada yang lebih
tahu ? ), Dan setahu saya buta warna dapat diakibatkan dari keturunan dimana
gen pembawa buta warna apabila terdapat pada anak perempuan maka anak
tersebut kelak akan menjadi Carrier dan tidak mengalami butawarna sedangkan
kalau terdapat pada anak laki-laki maka anak tersebut akan menjadi
butawarna.

Untuk itu mungkin diantara netters, yang memiliki artikel mengenai buta
warna akibat keturunan, atau mungkin ada para ahli (dokter ) di millis ini
yang bisa memberikan penjelasan berikut apa yang harus dilakukan untuk
menghadapi anak yang mendapatkan butawarna tersebut.

Saya melakukan test nya menggunakan alat test sekumpulan warna yang
membentuk suatu angka dari warna yang berlainan dgn warna dasarnya ( Sering
digunakan untuk test pada saat akan penerimaan pegawai ).

Kenapa hal ini saya kemukakan sebab saya ingin mencoba untuk menggali
bagaimana melakukan terapi terhadap anak yang menderita butawarna, sebab
kalau saya perhatikan terkadang si orangtua anak tersebut tidak tahu atau
tidak mau tahu terkadang malah memarahi si anak apabila si Orangtua tersebut
menyuruh si anak untukmengambilkan suatu benda yang berwarna tertentu dan
pada saat anak tersebut salah mengambil maka tidak jarang si orangtua
memarahi si anak dgn alasan " masa warna saja tidak tahu " padahal sirang
tua tidak sadar bahwa si anak mengalami butawarna juga karena gen yang
dibawa olehnya.

Juga sebagai langkah pengambilan keputusan pada saat akan menyekolahkan si
anak dengan melatih sianak untuk bidang hafal-menghafal karena apabila si
anak mengambil jurusan Exact yang jelas apabila akan melakukan test untuk
suatu perkerjaan kelak yang pasti akan mengharuskan si calon pegawainya
tidak butawarna.

Best Regards,
Bimo Abritomo


Kirim email ke