PPWI
Award & Lomba Menulis Surat Buat Presiden - Wakil Presiden RI (2009-2014) 

http://pewarta-indonesia.com/PPW/Program-Aktivitas-PPW/ppwi-awardalomba-menulis-surat-buat-presiden-wakil-presiden-ri-2009-2014.html



Kamis, 04 Juni
2009 10:32 Sekretariat PPWI 


Aspirasi kreatif dan jenius baik berupa ide, gagasan, saran, maupun
wacana bahkan “curhat” dari warga biasa kepada para pemimpin bangsa ini, sangat
dibutuhkan untuk membantu mempercepat akselarasi pembangunan nasional. Sebab,
tanpa adanya masukan dan saran dari rakyat (publik) secara langsung kepada
pemimpin nasional, para pemimpin bakal kehilangan salah satu kontrol
sosial—bahkan sarana introspeksi diri yang ampuh.



Dilatarbelakangi maksud dan tujuan di atas, Persatuan Pewarta Warga Indonesia
(PPWI) menginisiatifi adanya “Lomba (Nasional) Menulis Surat Buat Presiden dan
Wakil Presiden RI (2009-2014).” Lomba berskala nasional diperuntukkan bagi
masyarakat umum, wartawan, pewarta warga maupun pelajar/mahasiswa.



Lomba ini memperebutkan total hadiah puluhan juta rupiah, yang tersedia bagi 3
(tiga) orang dari masing-masing kategori. Khusus Juara I memperoleh hadiah
spesial berupa PPWI Award, dan bagi semua pemenang I, II, dan III, diberikan 
thropi,
piagam penghargaan, uang pembinaan, serta hadiah-hadiah menarik dari sponsor.
Selain itu, seluruh naskah yang masuk akan dibukukan dan diserahkan kepada
Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia terpilih (2009 - 2014).



Adapun syarat-syarat mengikuti acara ini yakni:



* Peserta tidak dipungut biaya apapun untuk mengikuti kegiatan lomba.



* Setiap peserta lomba harus memilih tema-tema lomba yang telah ditentukan
panitia yakni:



1) Gagasan dan Harapanku pada Presiden dan Wakil Presiden RI (2009-2014).

2) Merindukan Hadirnya Presiden&Wakil Presiden RI (2009-2014) yang
Merakyat.

3) Surat Cinta Sejatiku Buat Presiden dan Wakil Presiden RI (2009-2014).



* Lomba ini terkategorisasikan jadi tiga kelompok: masyarakat umum (kategori
A), wartawan dan atau pewarta warga (kategori B), pelajar/mahasiswa (kategori
C).



* Setiap peserta lomba boleh mengirimkan naskah lomba maksimal 3 buah; dengan
catatan karya yang dikirimkan adalah milik sendiri dan dengan mengambil tema
yang berbeda antara satu karya dengan karya lainnya dan bukan hasil tulisan
kerjasama dua orang atau secara kelompok.



* Naskah lomba maksimal 3 halaman kuarto (A4), spasi ganda dengan jenis huruf
Time New Roman, ukuran 12, margin kanan-kiri-atas-bawah standard.



* Naskah dapat dikirim melalui (pilih salah satu):



1) Situs Pewarta Indonesia di www.pewarta-indonesia.com,
dengan memasukkan tulisan suratnya ke dalam rubrik “Inspirasi” dan pilih
subkolom “Curhat”, dengan terlebih dahulu mendaftar sebagai penulis DI SINI;



2) Langsung melalui e-mail ke: 
 \n 
reda...@pewarta-indonesia.com

 
This e-mail address is being
protected from spambots, you need JavaScript enabled to view it 
 
; atau



3) Print-out (hard-copy), ketikan komputer, mesin ketik, atau tulisan tangan,
dikirim melalui pos atau jasa pengiriman lainnya ke alamat Sekretariat Panitia
Lomba seperti tercantum di bawah pengumuman ini.



* Aspek penilaian terdiri atas:



1) Orisinalitas ide atau gagasan;

2) Gaya bahasa dan estetika;

3) Tata letak dan penggunaan kaidah Bahasa Indonesia yang benar;



* Setiap karya yang dikirimkan (via email, situs, pos) agar dicantumkan data
singkat penulis berisi nama lengkap (beserta gelar kalau ada), tempat/tgl
lahir, pekerjaan, nomor telepon/HP dan email serta tempat dan tanggal pembuatan
surat tersebut, di bagian akhir surat.



* Lomba dimulai pada tanggal 16 Juni 2009 dan berakhir pada tanggal 20
Oktober 2009 pukul 12.00 WIB (cap pos untuk kiriman via pos).



* Pengumuman pemenang akan dilakukan melalui situs: www.pewarta-indonesia.com 
pada tanggal
1 November 2009 dan pemberitahuan melalui email atau pertelepon kepada para
pemenang.



* Keputusan dewan juri tak bisa diganggu-gugat (dewan juri terdiri atas
jurnalis, akademikus, novelis).

Sungguh rugi lho kalau tak mengikuti lomba ini, inilah
kesempatan emas Anda untuk bisa "bercurhat" dan menyampaikan aspirasi
serta gagasan kepada orang nomor satu dan dua (Presiden dan Wakil Presiden RI)
di negeri ini. Ayo buruan ikut; ajak famili, rekan, handai tolan dan siapa saja
untuk bisa mengikuti perlombaan yang sangat istimewa dan luar biasa ini !!!
(**)



Sekretariat Panitia:



Alamat 1:

Gedung Dewan Pers (Jakarta Media Center) Lantai 1

Jl. Kebon Sirih Raya Nomor 32 – 34 Menteng

Jakarta Pusat – Indonesia, 10110;



Alamat 2:

Redaksi Explore Indonesia

Jl. Danau Diatas No. 94 Bendungan Hilir

Jakarta Pusat, Indonesia, 10210



e-mail: reda...@pewarta-indonesia.com
 

Telepon: 021-3341766, 5705101, 5708725

Fax: 021-5745224;

PO. BOX 53 JKPJJ.

Handphone: 081371549165 (Shony), 081584021244 (Andy);

Website: http://www.pewarta-indonesia.com



Jakarta, Juni 2009



Hormat kami,

Pengurus
Nasional PPWI


NB.

Bagi yg berminat
aktif di kepengurusan PPWI Sulsel, silakan kirim email kesediaan ke: 
muslimin.b...@pewarta-indonesia.com


 




      Lebih bersih, Lebih baik, Lebih cepat - Yahoo! Mail: Kini tanpa iklan. 
Rasakan bedanya! http://id.mail.yahoo.com

Kirim email ke