Salam hangat Bapak Liang,

Terima kasih atas infonya. Untuk orang LeiZhou memang sedikit,
kebetulan WeiGong (Kakek Luar dari ibu saya) adalah orang LeiZhou. Dan
didaerah saya di Pulau Karimun (Kepri) kebetulan ada semacam LeiZhou
HuiKuan. Tapi apakah sekarang LeiZhou HuiKuan-nya masih berfungsi apa
tidak sudah tidak jelas, soalnya waktu kecil pernah dibawa Nyokap
bersembahyang ke sana jika ada hari besar.

JK


--- In budaya_tionghua@yahoogroups.com, liang u <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
>
> Sdr. Joao,
> Memang semua dialek yang terpencar dari induknya pindah ke tempat
baru, di sana pasti saling mempengaruhi dengan dialek setempat.
Leizhou dekat Hainan, hanya Hainan pulau, Leizhou di daratan, jadi
memang berasal dari dialek Hokkian. Perubahan di Leizhou tak sebanyak
di Hainan. Di Leizhou pengaruh utama dari dialek Konghu, sebab dialek
terutama di propinsi Guangdong adalah dialek Konghu. Konsonan dalam
dialek Leizhou masih mirip Hokkian, sedang di Hainan, bunyi letupan
th, ph, th, dan ch sudah hilang. Konsonan juga banyak yang berubah.
Tapi kata tanya bo masih sama. Sering orang Hainan yang menggunakan
Mandarin, termasuk mahasiswa, kalau bertanya misalnya Chi guo fan ma?
Mereka bertanya Chi guo fan bo? Dialek  Hainan, terpengaruh oleh
Konghu dan suku Li. Suku minoritas yang banyak mendiami Hainan. Suku
Li minoritas, bukan orang Han, meskipun sekarang kebanyakan sudah
asimilasi, hanya saja masih ada yang berkelompok di kampung aslinya.
Ketika saya ke
>  Lingshui, karena nama kabupaten itu resminya adalah Kabupaten
Otonom suku Li, saya bertanya, di mana ada orang Li yang masih
tradisional? Mereka bilang jauh, mereka sendiri belum pernah ke sana.
Sebetulnya kalau bawa mobil sendiri tak terlalu jauh, kalau kendaraan
umum sudah sore tak ada yang ke pedalaman,jadi tak bisa pulang hari.
Dalam email saya yang lalu, dialek Leizhou tak saya sebut sebab di
Indonesia sedikit, saya sendiri belum pernah menemukannya. Di propinsi
Zhejiang selatan, dalam wilayah kota Wenzhou, juga ada beberapa
kabupaten yang berdialek Hokkian, menurut ahli bahasa, bedanya lebih
sedikit terhadap dialek Hokkian, daripada dialek Tiociu. Saya tidak
tahu kebenaran kuku kaki jari terkecil, kata ayah orang Hokkian kuku
kaki jari terkecil terbelah dua. Tapi saya tak pernah mencek orang
daerah lain, apa itu betul? Saya memang demikian, sedang isteri saya
orang Konghu memang tak belah. Maaf saya tak berani memastikan,tak
pernah memperhatikan, 
>  nanti kalau dapat bahan saya jawab lagi. Kalau perlu daerah tempat
tinggal kelompok masyarakat selatan, yang banyak di Indonesia, nanti
saya copykan, bukunya saya cari dulu, saya punya tapi karena tempat
kecil buku banyak harus saya bongkar dulu tumpukan buku itu. 
> Sekian dulu, mudah-mudahan ada rekan lain yang membantu menjawab
pertanyaan anda.
> Salam
> Liang U
> 
> 
> 
> 
> ----- Original Message ----
> From: Joao Kho <[EMAIL PROTECTED]>
> To: budaya_tionghua@yahoogroups.com
> Sent: Tuesday, October 16, 2007 10:21:17 AM
> Subject: [budaya_tionghua] Re: data suku tionghua
> 
> Salam hangat Bapak Liang,
> 
> Ada pertanyaan mengenai orang TeoChew dan HaiNan, apakah mereka asli
> transmigrasi dari orang Hokkian saja? Walaupun ada persamaan dalam
> dialeknya, tetapi ada juga perbedaan yang lumayan mencolok. Seperti
> bahasa HaiNan. Setahu saya yang mirip dialek HaiNan itu dialek LeiZhou
> atau orang LioChiu. 
> 
> Transmigrasi orang Hokkian ke selatan itu sejak Dinasty apa? Kalau
> suku asli MinNan sptnya pernah dengar ada karakteristik dari kuku jari
> kaki yg disebut "LAK KAK" atau "LIU CHIA" (CMIIW). Mohon informasi
> yang lebih detail. Terima kasih.
> 
> JK
> 
> --- In budaya_tionghua@ yahoogroups. com, liang u <liang_u@ > wrote:
> >
> > Sdr. Rockit,
> > Istilah yang dipergunakan biasanya bukan suku, tapi kelompok
> masyarakat minxi atau zuqun, sebab orang Hakka, Hokkian, Tiociu,
> Konghu, Hokchnia, Hainan semua itu termasuk suku Han. Hanya kerena
> daerah yang terlalu luas, jumlah yang sangat banyak, maka tiap tempat
> menjadi bervariasi. Karena sukunya sama maka margapun sama, misalnya
> orang si Li, ada Hakka, ada Hokkian, ada Konghu, ada Hokchnia, ada
> Hainan dll. Hanya tempat tinggal utama yang bisa jelas dituliskan,
> meskipun tetap ada daerah campuran. 
> > Pekerjaan juga demikian, dulu hampir semua petani, yang hidup dekat
> pantai hampir semua nelayan, sekarang tentunya sudah bervariasi. 
> > Di Indonesia seperti saya pernah singgung, banyak orang Konghu
> adalah tukang kayu, itu bukan dari sananya tukang kayu. Banyak yang
> datang ke Indonesia tidak mempunyai kemampuan apa-apa, lalu ditolong
> oleh orang sekelompok yang tukang kayu. Ia belajar menjadi tukang
> kayu, kalau sudah mahir, biasanya dibantu modal dan dicarikan tempat
> di tempat lain agar tidak bersaing, jadilah tukang kayu baru. Dengan
> cara ini maka dulu orang Konghu kebanyakan adalah tukang kayu.
> Sekarang tidak lagi.
> > Sekedar penjelasan, bahwa tugas anda sulit dilaksanakan, karena
> tidak menentu. 
> > Tempat asal kebanyakan dari tiga propinsi saja:
> > Orang Hokkian dari propinsi Fujian selatan, karena itu disebut juga
> Minnan.
> > Orang Hokchnia dan Hokciu dari Fujian utara di sepanjang pantai.
> > Orang Hinghua, dari Fujian tengah tepi pantai sekarang kota Putian.
> > Orang Tiociu sebetulnya adalah orang Hokkian yang tinggal di bagian
> Timur propinsi Guangdong terutama tepi pantai.
> > Orang Hainan sebetulnya orang Hokkian yang bertransmigrasi ke pulau
> Hainan.
> > Orang Hakka atau Kheq menyebar di beberapa propinsi Fujian,
> Guangdong, Hunan, Jiangxi, Guangxi dan Sichuan. Tapi yang banyak
> berasal dari wilayah perbatasan propinsi Fujian Guangdong dan Jiangxi,
> dengan Meixian sekarang disebut Meizhou sebagai pusat.
> > 
> > Salam
> > Liang U
> > 
> > 
> > 
> > 
> > 
> > ----- Original Message ----
> > From: rockit_launcha <rockit_launcha@ ...>
> > To: budaya_tionghua@ yahoogroups. com
> > Sent: Monday, October 15, 2007 12:31:12 PM
> > Subject: [budaya_tionghua] data suku tionghua
> > 
> > Kepada semua anggota milis,saya mendapat tugas dari sekolah untuk 
> > memberikan data tentang semua suku yang ada di china
> > 
> > datanya seperti : 
> > 
> > Suku Khek
> > tinggal di propinsi
> > marganya
> > pekerjaan umumnya
> > sejara ( kalau ada )
> > 
> > seperti itu
> > 
> > thx....
> > 
> > 
> > 
> > 
> > 
> > 
> ____________ _________ _________ _________ _________ _________ _
> > Fussy? Opinionated? Impossible to please? Perfect. Join Yahoo!'s
> user panel and lay it on us.
> http://surveylink. yahoo.com/ gmrs/yahoo_ panel_invite. asp?a=7 
> > 
> > 
> > [Non-text portions of this message have been removed]
> >
> 
> 
> 
> 
> 
>        
>
____________________________________________________________________________________
> Pinpoint customers who are looking for what you sell. 
> http://searchmarketing.yahoo.com/
> 
> [Non-text portions of this message have been removed]
>


Kirim email ke