----- Original Message ----- 
From: BDG KUSUMO 
To: [EMAIL PROTECTED] ; HKSIS-Group ; [EMAIL PROTECTED] ; [EMAIL PROTECTED] 
Cc: [EMAIL PROTECTED] ; [EMAIL PROTECTED] 
Sent: Monday, October 29, 2007 5:29 PM
Subject: [HKSIS] Amandemen Konstitusi PKT (Pemerhati)


Ulasan singkat seorang kawan, pemerhati RRT

"Hanya komentar kecil dibawah ini yang bisa saya berikan. . Disini saya ingin 
memberikan sedikit pemahaman saya tentang apa yang diartikan dengan “sistem 
sosialisme” dimasa lalu, dan apa yang diartikan sekarang dengan “sistem 
sosialisme berkepribadian Tiongkok” dan “perkembangan secara ilmiah” oleh 
resolusi kongres."

Amandemen Konstitusi PKT

 

Tanggal 21 Oktober 2007, kongres nasional ke- 17 PKT telah menerima baik dan 
mengesahkan amandemen konstitusi partai.  Isi pokok amandemen ini adalah 
dimasukkannya pengertian “perkembangan secara ilmiah” dan “sistem teori 
sosialisme yang berkepribadian Tiongkok” kedalam konstitusi. 

 
Setelah RRT berdiri, pemerintah melaksanakan sosialisasi bertahap terhadap 
kepemilikan pribadi atas alat-alat produksi. Mula-mula dilaksanakan penyertaan 
modal pemerintah pada perusahaan dan pabrik-pabrik milik kapitalis untuk 
akhirnya semua saham perusahaan tersebut dibeli seluruhnya oleh pemerintah. Di 
pedesaan, dilaksanakan kolektivisasi kepemilikan tanah kaum tani yang kemudian 
ditingkatkan menjadi milik komune rakyat. Sehingga alat-alat produksi hanya 
dimiliki oleh pemerintah, koperasi dan komune rakyat. Hal ini memungkinkan 
pemerintah RRT menjalankan suatu rencana pembangunan ekonomi secara terpusat. 
Dengan demikian, terdapat syarat bagi pemerintah RRT melakukan pembagian hasil 
kerja masyarakat secara lebih adil. Sistem masyarakat dengan kepemilikan 
kolektif atas alat-alat produksi dan perencanaan terpusat inilah yang dimasa 
lalu dianggap sebagai “sistem sosialisme”.

 

Stagnasi ekonomi sosialis Tiongkok setelah RBKP (Revolusi Besar Kebudayaan 
Proletar), terjadinya reformasi di Uni Sovyet dan Blok Timur, dan mulai 
berakhirnya perang dingin, telah mendorong terjadinya reformasi dan keterbukaan 
di Tiongkok. 

 

Komune rakyat dibubarkan, tanah dibagikan kembali kepada para petani, 
perusahaan negara yang merugi diswastakan, perseorangan diperbolehkan 
mendirikan usaha milik pribadi, modal asing diusahakan masuk ke Tiongkok. 
Sistem kepemilikan alat-alat produksi yang tadinya semuanya sudah bersifat 
kolektif berubah menjadi 3 jenis kepemilikan, yaitu milik negara, milik 
kapitalis nasional besar maupun kecil dan kapitalis asing. Pemerintah RRT 
menyusun regulasi ekonomi agar ketiga sistem kepemilikan ini dapat bersinergi 
secara maksimal dalam sistem ekonomi pasar demi mendorong maju ekonomi nasional 
Tiongkok. Sistem masyarakat Tiongkok sekarang dengan kepemilikan campuran atas 
alat-alat produksi yang berinteraksi dalam ekonomi pasar mengikuti serangkaian 
regulasi yang dibuat oleh pemerintah inilah yang sekarang disebut secara resmi 
sebagai “sistem sosialisme berkepribadian Tiongkok”.

 

Diantara peserta kongres mengatakan bahwa dimasukkannya “pembangunan secara 
ilmiah” menunjukkan tingkat pengetahuan PKT terhadap hukum perkembangan 
masyarakat umat manusia (Zeng Qinghong, anggota dewan harian politbiro CC PKT 
kongres ke-16). Peserta Kongres Qi Zhala berpendapat dicantumkannya konsep 
pandangan pembangunan ilmiah kedalam konstitusi partai dapat “mengurangi jalan 
memutar” serta “dapat lebih menguasai hukum perkembangan” masyarakat. 



Dalam pendapat tersebut diatas tersirat pengertian bahwa langkah ‘sosialisasi 
atas semua kepemilikan alat-alat produksi’ dan menjalankan perencanaan terpusat 
dimasa lalu (sebelum reformasi Deng Siaoping) merupakan suatu 
“kekurangpengertian” terhadap hukum perkembangan masyarakat, atau “suatu jalan 
memutar” dalam mencapai tujuan. 



Dan dengan mengembalikan sistem kepemilikan campuran atas alat-alat produksi 
(kepemilikan negara, kapitalis nasional dan kapitalis asing) yang berinteraksi 
dalam ekonomi pasar dibawah suatu regulasi negara dalam masyarakat Tiongkok 
sekarang ini dianggap bahwa PKT telah lebih menguasai hukum perkembangan 
masyarakat umat manusia. Dan kenyataan memang menunjukkan bahwa pertumbuhan 
ekonomi nasional Tiongkok sekarang jauh lebih cepat dan lebih mantap daripada 
sebelum reformasi dan keterbukaan dilaksanakan. 

 

27 Oktober 2007



   


--------------------------------------------------------------------------------


No virus found in this incoming message.
Checked by AVG Free Edition. 
Version: 7.5.488 / Virus Database: 269.15.12/1096 - Release Date: 2007/10/27 
$W$H 11:02


[Non-text portions of this message have been removed]



.: Forum Diskusi Budaya Tionghua dan Sejarah Tiongkok :.

.: Website global http://www.budaya-tionghoa.org :.

.: Pertanyaan? Ajukan di http://groups.yahoo.com/group/budaya_tionghua :.

.: Arsip di Blog Forum Budaya Tionghua http://iccsg.wordpress.com :.

 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/budaya_tionghua/

<*> Your email settings:
    Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
    http://groups.yahoo.com/group/budaya_tionghua/join
    (Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
    mailto:[EMAIL PROTECTED] 
    mailto:[EMAIL PROTECTED]

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 

Kirim email ke