Sudah cukup lama saya mendikusikan hal ini dengan seseorang Dosen dari
Universitas Pelita Harapan,  Beliau sempat mengobrol sama saya
mengenai feng shui dikaji dalam ilmu akademis yaitu arsitektur. Hal
sangat menarik dari pembahasan beliau. yang sangat menarik adalah
beliau sendiri mengadakan Riset bukan Skripsi (kalau skripsi ada
tenggat waktunya) terhadap kaum babah atau dikenal Cina Benteng, dari
segi pembahasan beliau terdapat pertanyaan kepada orang sekitar
lingkungan Sewan Daerah tanggerang pemakaian feng shui dan ormanament
Tiongkok. 

Pengaruh percampuran budaya Tionghoa dengan lokal pun dibahas dalam
pembahasan bidang arsitektur ini. Saya pernah memberikan saran kepada
beliau karena Sewan dalam kondisi sekarang untuk menemukan gaya
arsitektur kaum babah sangatlah sulit, saya menyarankan beliau untuk
langkah awalnya ke klenteng pasir putih ancol. Ternyata beliau belum
mengetahui keberadaan klenteng ini (sungguh banyak generasi seperti
saya dan umurnya dibawah saya tuh banyak ngak tau fungsi klenteng ini
. kenapa Sebuah Klenteng jadi saksi sejarah percampuran budaya yang
ada dan masih dilestarikan).

Topik ini sengaja saya tampilkan sebagai pembahasan yang sangat unik
untuk dibahas dan ditelusuri dari sisi akademis, jujur saja saya bukan
orang yang lulus dari jurusan Arsitektur ataupun desain interior.
Kebetulan aja saya mengerti prisipil feng shui dan berusaha membahas
feng shui secara logika dan rasional. Banyak hal yang di bahas dari
segi Ornament Tiongkok sampai dengan prisip fengshui, kerja fengshui
dsbnya.

Sebagai member lama dan juga temen2 lain dari member lama di BT ini
sudah banyak pembahasan kajian Feng Shui sebagai mana kita ketahui.
Seperti Bpk Perfect harmony, Bpk Skalaras, Bpk ABS, Saudara Rinto
jiang, Saudara Ardian C, Ibu Gresia, Dsbnya. Tapi kajian ini Saya
tampilkan adalah menarik Bisakah Feng Shui dijadikan salah satu mata
kuliah di sebuah universitas. Dari segi feng shui dibalik
kemistikannya ternyata ada perhitungan rasional. 

Ilmu Arsitektur Di dunia itu sudah ada sejak peradaban  manusia 
. Semua Ras dan suku didunia memiliki ilmu Arsitektur yang berbeda.
Tapi pembahasan yang satu ini lebih kearah pandangan akademis terhadap
ilmu Fengshui yang berasal dari negeri Tionghoa.
Ilmu Fengshui adalah salah satu cabang ilmu arsitektur tertua di dunia. 

Sebelum membahas Feng shui dahulu, mari membahas Prinsipil dari feng
shui. Dulu saya suka sekali bertanya, dan diberi jawaban oleh bapak
XT, agar saya belajar terlebih dahulu filosofi orang tionghoa.
Ternyata itu berfungsi pada diri saya, Dan sangat bagus untuk dibaca
untuk kalangan seperti saya dan umurnya dibawah saya.  Maka itu saya
mulai Prinsip Fengshui adalah Keharmonisan. dimaksud keharmonisan adalah :

1. Keharmonisan terhadap Manusianya itu sendiri
2. Keharmonisan Manusia dengan Lingkungan alamnya
3. Keharmonisan Manusia dengan lingkungan sosialnya

sebelum mempelajari Feng shui kita harus mengerti filosofi masyarakat
tionghoa sebelum memulai kajian berikutnya.

Setelah itu ilmu fengshui terdiri dari beberapa bagian yang semestinya
juga dipelajari yang tidak saya bahas secara gamblang (kesimpulan
kecil saja):

1. Ba Dji
2. Yi Jing
3. Chi
4. Tong shu
 
Dan jg pertanyaan2 mengenai ornament tionghoa dan jg alat2 fengshui
Alat Feng Shui adalah :

1. Magnetic Compas Feng shui. Cukup relevan bila yang menemukan mata
angin pertama adalah masyarakat tionghoa. Dan cara  kerja magnet

2. alat ukur meteran, Sangat berbeda ukuran meteran feng shui dengan
alat meteran lainya. Perberdaaanya adalah adanya karater chi dalam
alat ukurnya.

Pembahasan berikutnya yang kita harapkan sebagai topik pembicaraan
menarik di milis ini adalah :

1. Ornament tiongkok dan gaya arsitekturnya
Dari masa dinasti sebagai tolak ukur perhitungan 
(Pembahasan boleh siapa aja mau menambahkan)

2. Pengaruh agama Buddha Tiongkok (mahayana), Tao dan konficius
terhadap ilmu ini

3. ilmu Astrologi tiongkok terhadap perhitungan feng shui .

4. Pengertian Chi itu sendiri 
 
Semoga pembukaan topik saya bisa menarik perhatian dan mau memulai
dikusi secara sehat.

Salam purnama.

Kirim email ke