Harga Minyak Mentah Indonesia Bisa Capai 120 Dollar AS 
Rabu, 11 Juni 2008 | 22:00 WIB
http://www.kompas.com/read/xml/2008/06/11/22003570/harga.minyak.mentah.indonesia.bisa.capai.120.dollar.as.

  JAKARTA, RABU - Harga rata-rata sepanjang tahun minyak mentah Indonesia atau 
ICP bisa
mencapai level 120 dollar AS per barrel di 2009. Ini dimungkinkan
karena harga minyak mentah di pasar dunia diperkirakan masih akan terus
melonjak hingga mencapai 150 dollar AS per barrel, bahkan bisa menembus
200 dollar AS per barrel.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati
mengungkapkan hal tersebut dalam Rapat Kerja dengan Panitia Anggaran
DPR di Jakarta, Rabu (11/6) petang. Pada kesempatan tersebut, Menkeu
memaparkan hasil perhitungan Departemen Keuangan atas asumsi-asumsi
makro ekonomi di tahun depan.
Dalam paparan tersebut dikemukakan
bahwa ICP akan meningkat di atas perkiraan semula yang ditetapkan 110
dollar AS per barrel menjadi 120 dollar AS per barrel rata-rata di
sepanjang tahun 2009. Kenaikan ICP menjadi salah satu pendorong
meningkatnya penerimaan negara di tahun 2009 sehingga menembus batas
psikologis Rp 1.000 triliun, yakni menjadi Rp1.060 triliun.
ICP
biasanya berselisih sekitar 5 dollar AS per barrel di bawah harga
minyak mentah di pasar internasional. Dengan demikian, rata-rata harga
minyak mentah di pasar dunia pada tahun 2009 diperkirakan mencapai 125
dollar AS per barrel.
Kenaikan harga rata-rata minyak mentah
dunia itu akan menekan Indonesia karena akan menambah beban subsidi
bahan bakar minyak (BBM). Ini menjadi salah satu penyebab anggaran
subsidi BBM di 2009 akan melonjak dari Rp 105,5 triliun menjadi Rp
155,7 triliun.  
 
 
OIN 
Sent from my BlackBerry © Wireless device from XL GPRS/EDGE/3G Network 


      

Kirim email ke