By : Alihozi

Allah,SWT telah memerintahkan kepada hamba-hambaNya dari golongan Mu'minin 
supaya bertaqwa (Ali-Imran 102) karena Allah,SWT telah mengumpulkan di dalam 
sifat taqwa itu segala kebaikan dunia dan akhirat dan agar mendapatkan 
penghormatan kebajikan, kesempurnaan, kebahagiaan dan kemenangan, semata-mata 
sebagai rahmat kepada hamba-hambaNya dari kaum Mu'minin dan memanglah Allah,SWT 
Maha Pengasih terhadap hamba-hambaNya yg Mu'minin itu..(2)

Berikut ini beberapa kebaikan di dalam Taqwa tsb yg telah Allah,SWT jelaskan 
kepada kita melalui Kitab Suci Al-Quran Al-Karim :

1.Penyertaan Tuhan dalam pemeliharaan diri kita, Firman Allah,SWT:
" Bertaqwalah (patuhlah) kamu kepada Allah, dan ketahuilah bahwa Allah 
bersama-sama orang yg memelihara diri dari kejahatan (Al-Baqarah : 194)

2. Ilmu Ladunni, Firman Allah,SWT : "Bertaqwalah kamu kepada Allah, dan Dia 
akan mengajarkan kamu " (Al-Baqarah : 282).

3.Mampu membedakan antara yg benar dg yg salah dan sebagai penyuci dosa-dosa, 
Firman Allah,SWT : " Hai orang-orang yg beriman Kiranya kamu takut kepada 
Allah, niscaya Dia (Allah) akan mengaruniakan kamu pengenalan untuk membeda 
antara yg benar dg yg salah dan dihapuskan kesalahan-kesalah kamu serta 
mengampuni kamuÂ…(Al-Anfal :29)

4.Terpelihara dari tekanan hidup, rezeki senantiasa datang berlimpah ruah tanpa 
diduga, senantiasa hidup berlapang dada , Firman Allah,SWT : " Barang siapa yg 
bertaqwa kepada Allah niscaya Allah akan mendorongkan baginya jalan keluar 
(dari kesulitan) dan Dia akan memberikan rezeki kepadanya dari sumber yg tiada 
diduga. (Ath Thalaq: 2-3).

5. Meninggal dunia dg mengucapkan kalimat yg baik/kalimat tauhid (husnul 
khatimah) Firman Allah,SWT :"Allah meneguhkan iman orang-orang yg beriman dg 
ucapan yg teguh itu (kalimat yg baik) dalam kehidupan dunia dan 
akhiratÂ…(Ibrahim : 27)

6. Keselamatan dari api neraka, Firman Allah,SWT : "Dan tiada seorangpun di 
antara kamu, melainkan melaluinya (api neraka), itulah keputusan Tuhanmu yg tak 
dapat dihindarkan, Lalu Kami selamatkan pula golongan mereka yg bertaqwa 
(Maryam : 71-72).

Saudaraku, demikianlah sebagian kebaikan-kebaikan di dalam taqwa yg bisa saya 
sampaikan pada kesempatan kali ini semoga bisa memotivasi kita semua untuk 
terus menerus meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah,SWT karena Allah,SWT 
tidak pernah mengingkari janjiNya ,
Firman Allah,SWT :
"Adakah siapa yg lebih dipercayai perkataannya dari Allah?" (An-Nisa 122 dan 
An-Nisa 87).

Wallahua'lam
Salam
Al-Faqir


Alihozi http://alihozi77.blogspot.com
Sumber bacaan :
1.Al-Quran
2. Kitab An-Nashaaih Ad-Diniyah Wal-Washaaya Al-Imaniyah karya Imam Habib 
Abdullah Hadad

Reply via email to