Title: Pelayanan Mentari Satelindo Makin Mengecewakan
mending kite datengin langsung yang mo kita ajak bicara,
 
bebas kabel
bebas kartu
bebas roaming
bebas pulsa
bebas hp (gak usah pake khan ?)
bisa liat lawan bicara (live tanpa screen)
bebas paan lagi yah ?
hueuehe
----- Original Message -----
Sent: Tuesday, January 13, 2004 5:09 PM
Subject: Re: [e-ketawa] Pelayanan Mentari Satelindo Makin Mengecewakan "Virus free by ITP Scan Mail"

betul ... betul ... pake intercom wireless aja ... tinggal kemana-mana gotong antena (hati-hati aja agar nggak kesamber geledek) ... lumayan kalau mau cari gratisan .....
----- Original Message -----
From: Heri
Sent: Tuesday, January 13, 2004 4:55 PM
Subject: Re: [e-ketawa] Pelayanan Mentari Satelindo Makin Mengecewakan "Virus free by ITP Scan Mail"

Udah pindah ke kartu Halo, giliran komplain sama tagihannya karena enggak bisa terkontrol dan enggak pernah mau terima telpon dari luar kota takut kena roaming, pada dasarnya elo emang tukang komplain Nang, enggak ada hari tanpa komplain, kalo mau murah, trus kagak perlu di divert , mendingan pasang intercom dirumah......... he...he...he........he.... 100x lebih murah dari pada marah2.
 
Bang Heri Tea
----- Original Message -----
From: Anang
Sent: Tuesday, January 13, 2004 4:10 PM
Subject: Re: [e-ketawa] Pelayanan Mentari Satelindo Makin Mengecewakan "Virus free by ITP Scan Mail"

Gara2 divert ke mailbox ini gue sekarang ganti pake kartu halo. padahal dulunya gue pemakai fanatik mentari. gue udah sering komplain ke customer service lewat email, tanggapanya malah katanya itu karena permintaan para pemakai, dan tidak ada cara untuk me-non aktif-kan nya. gue mau komplain lewat operator, sibuk mulu, kagak ada yang mau angkat.masak sih ya,24 jam operatornya sibuk terus.....?
karena kecewa berat gue matiin tuh mentari dan pindah ke lain hati........
----- Original Message -----
From: pac
Sent: Tuesday, January 13, 2004 3:18 PM
Subject: [e-ketawa] Pelayanan Mentari Satelindo Makin Mengecewakan "Virus free by ITP Scan Mail"



-----Pelayanan Mentari Satelindo Makin Mengecewakan
Di saat banyak operator telepon seluler (ponsel) berlomba-lomba memanjakan pelanggannya dengan berbagai kemudahan, operator ponsel prabayar
Mentari Satelindo justru bertindak sebaliknya, yaitu membuat pelanggan kecewa. Bisa kita lihat, Simpati menyenangkan pelanggan dengan fasilitasnya yang paling lengkap dan jaringan yang paling luas. Pro XL (prabayar) dengan pilihan paket isi ulangnya yang hemat. Tapi, bagaimana dengan Mentari? Alih-alih memperluas area lokalnya sehingga tidak perlu biaya interlokal untuk menghubungi ponsel antaroperator dalam satu provinsi misalnya, Mentari malah menjerat pemakai telepon dengan memasang mailbox. Ini sudah dilakukan sejak minggu terakhir bulan Oktober 2003.

Modus operandi penjeratan yang dilakukan Satelindo adalah dengan mengaktifkan pengalihan (divert) ke mailbox di saat ponsel Mentari sedang tidak aktif atau di luar jangkauan jaringan Mentari. Sebagai contoh, seseorang bernama A yang mencoba menghubungi ponsel Mentari milik B yang sedang tidak aktif akan dialihkan ke mailbox untuk meninggalkan pesan. Hal ini memaksa A untuk membayar panggilan yang gagal tersebut. Kerugian bagi B adalah karena akhirnya A akan enggan untuk menghubungi B kembali, takut terjerat mailbox.

Sebenarnya tidak hanya Satelindo operator yang memberikan mailbox bagi pelanggannya. Akan tetapi, operator lain seperti Simpati dan Pro XL lebih bijaksana. Mereka juga menyediakan cara untuk mematikan mailbox bagi pelanggan yang tidak menghendakinya. Satelindo bukan hanya memasang mailbox pada Mentari tanpa menyediakan cara untuk menonaktifkan, tetapi juga memasangnya tanpa meminta persetujuan pelanggan sebelumnya. Padahal, biasanya Satelindo rajin memberi tahu melalui SMS tentang penambahan jaringan di suatu tempat, atau tentang acara-acara yang disponsori oleh Satelindo.

Sumber Satelindo di Satelindo Direct Java Super Mall Semarang menerangkan bahwa mailbox diberikan kepada pelanggan Mentari berdasarkan jajak pendapat yang menyimpulkan bahwa sebagian besar pelanggan Mentari (lebih dari 50%) menginginkan mailbox. Ditambahkan pula bahwa mailbox di Satelindo hanya bisa dinonaktifkan untuk pemakai kartu Matrix (pascabayar Satelindo). Berarti, Satelindo mengabaikan begitu saja minoritas pelanggannya yang tidak menyukai mailbox. Dalam kenyataannya, banyak orang yang tidak mau meninggalkan pesan di mailbox. Demikian pula, banyak orang yang tidak mau memeriksa mailbox-nya karena untuk itu mereka juga harus membayar.

Jelas sekali terlihat bahwa Satelindo adalah operator ponsel yang curang. Pelanggan tentu masih ingat ketika Satelindo di paruh pertama tahun 2003 menawarkan kiriman SMS humor setiap hari (daily jokes). Pelanggan dipersilakan mengirimkan SMS berisi ³DJ SUB² ke sebuah nomor. Pelanggan yang terjerat dengan tawaran ini akan dikirimi setiap hari lelucon-lelucon yang menjadi tidak lucu ketika pelanggan sadar bahwa ternyata mereka harus membayar Rp 1.000 untuk setiap lelucon tersebut. Satelindo sama sekali tidak memberitahukan cara untuk menghentikan daily jokes tersebut.

Melihat kenyataan itu, saya menyarankan kepada semua pihak untuk berhati-hati agar tidak menjadi korban kejahatan Satelindo. Anda yang berencana untuk membeli kartu prabayar untuk ponsel Anda, berpikirlah seribu kali sebelum menjatuhkan pilihan ke Mentari. Pastikanlah terlebih dahulu bahwa kartu Anda sudah bebas dari jeratan mailbox yang akan menyulitkan Anda.
Anda yang sudah terlanjur memiliki kartu Mentari, ini adalah saat yang tepat untuk mengganti kartu Anda. Anda bisa kembali ke Mentari setelah Anda memastikan bahwa jeratan pengalihan ke mailbox sudah bisa dihentikan.

Demikian, semoga bermanfaat.



ALAMAT EMAIL SETTING MILIS INI
--
Kirim pesan  : [EMAIL PROTECTED]
Daftar       : [EMAIL PROTECTED]
Batal Daftar : [EMAIL PROTECTED]
Email Normal : [EMAIL PROTECTED]
Mode Digest  : [EMAIL PROTECTED]
Nomail       : [EMAIL PROTECTED]
List Owner   : [EMAIL PROTECTED]
Bantuan      : [EMAIL PROTECTED]
--
http://ketawa.com/




Yahoo! Groups Links



ALAMAT EMAIL SETTING MILIS INI
--
Kirim pesan  : [EMAIL PROTECTED]
Daftar       : [EMAIL PROTECTED]
Batal Daftar : [EMAIL PROTECTED]
Email Normal : [EMAIL PROTECTED]
Mode Digest  : [EMAIL PROTECTED]
Nomail       : [EMAIL PROTECTED]
List Owner   : [EMAIL PROTECTED]
Bantuan      : [EMAIL PROTECTED]
--
http://ketawa.com/





Yahoo! Groups Links



ALAMAT EMAIL SETTING MILIS INI
--
Kirim pesan  : [EMAIL PROTECTED]
Daftar       : [EMAIL PROTECTED]
Batal Daftar : [EMAIL PROTECTED]
Email Normal : [EMAIL PROTECTED]
Mode Digest  : [EMAIL PROTECTED]
Nomail       : [EMAIL PROTECTED]
List Owner   : [EMAIL PROTECTED]
Bantuan      : [EMAIL PROTECTED]
--
http://ketawa.com/




Yahoo! Groups Links

Kirim email ke