Dear Members,

Berikut adalah potongan artikel di Kompas edisi Minggu 29 Mei 2005. 
Silahkan disimak, semoga menambah referensi bagi penggemar herbal.

Obat Herbal Memberi Kami Rasa Aman…


TAHUN 1998 ketika dokter mengatakan dia hamil, Ina (39) yang tinggal 
di kawasan Serpong, Tangerang, merasa senang sekaligus resah. Ini 
adalah kehamilan pertama yang dinantikan, namun di sisi lain, 
penjelasan dokter tentang adanya mioma dalam rahimnya membuat dia 
gelisah.

Apalagi dokter itu mengatakan, sebaiknya dia segera menjalani operasi 
meski mioma sebesar apel merah di rahimnya kemungkinan merupakan tumor 
jinak. Tak percaya begitu saja, Ina yang bekerja di Badan Tenaga 
Nuklir Nasional (Batan) mencari opini kedua dari dokter kandungan 
lain.

"Dokter kandungan kedua tidak seekstrem yang pertama. Dia bilang akan 
berusaha menguatkan bayinya dan mioma baru diambil setelah saya 
melahirkan. Dokter lalu memberi saya obat penguat dan vitamin," cerita 
Ina, ibu dari Noval (6).

Kata "harus operasi" ternyata terus menghantui dirinya. Ina mengaku 
takut menghadapi operasi. Dari seorang teman dia tahu ada pengobatan 
alternatif dengan pemijatan dan obat herbal. Ina memutuskan mencoba, 
sambil terus berkonsultasi dengan dokter kandungan. Alhasil, dia bisa 
melahirkan normal, namun mioma dalam rahimnya mengakibatkan Ina 
menstruasi selama lima bulan secara terus- menerus.

Ina takut ke dokter karena khawatir harus menjalani operasi. Dia 
kembali ke pengobatan herbal, mengonsumsi daun dewa, daun 
sambungnyawa, dan jamu godokan. Ternyata pendarahannya berhenti. 
Ketika dia konsultasi ke dokter, tak ada lagi kata-kata harus operasi 
dalam pertemuan itu.

"Dari pengalaman itu, waktu di leher saya ada benjolan kecil dan 
punggung rasanya panas, saya memilih pengobatan herbal. Kebetulan di 
Batan suatu hari ada pameran dan salah satu pesertanya peneliti obat 
herbal. Saya lalu menghubunginya dan mendapat obat-obatan herbal," 
tutur Ina yang mencari alternatif lain karena pemberi obat herbal 
pertama yang didatanginya meninggal.

Kali ini obat herbal yang dikonsumsi Ina berbentuk kapsul, kecuali 
daun dewa, daun sambungnyawa, keladi tikus, dan kunyit putih. "Saya 
minum rutin obat-obat herbal itu dan Alhamdulillah sekitar sebulan 
kemudian benjolan hilang dan sakit di punggung juga pergi," ujarnya.

SEBAGIAN orang yang memilih menggunakan pengobatan alami atau herbal 
sebenarnya tidak anti pengobatan medis. 

Mereka kemudian memutuskan menggunakan pengobatan herbal, antara lain, 
karena merasa unsur-unsur yang dikandung bahan alami ini lebih bisa 
diterima tubuh. Artinya, tidak mengandung efek samping yang bisa 
menimbulkan penyakit lain dalam tubuh.

Adiknya, Atun (34), yang sejak lama menderita penyakit mag dan cukup 
lama mengonsumsi obat-obat mag, sejak sekitar setahun terakhir juga 
beralih pada obat herbal. Dia memilih menggunakan kapsul temulawak.

Ketika salah seorang temannya mengeluh nyeri karena benjolan pada 
payudara dan dokter menyarankan menjalani tindakan, Ina 
memperkenalkannya pada pengobatan herbal. "Alhamdulillah setelah 
mengonsumsi mahkota dewa, cakar ayam, dan temu putih, kata dia rasa 
senut-senutnya hilang," cerita Ina.

PENGAJAR pada Departemen Biologi FMIPA UI, Dr Susiani Purbaningsih 
DEA, mengatakan, orang biasanya menggunakan pengobatan herbal karena 
relatif aman dan efek sampingnya kalaupun ada kecil sekali.

Tumbuhan terbukti bisa dimanfaatkan sebagai obat. Bangsa kita sudah 
mengenal khasiat tumbuhan sejak lama. Sayangnya, hingga kini kita 
termasuk negara yang relatif tertinggal dari negara-negara lain dalam 
hal penelitian, pembudidayaan dan pemanfaatannya. (SF/ARN/CP)

Maaf harus dipotong-potong artikelnya. Bagi yang ingin baca versi 
lengkapnya, silahkan klik ke http://www.kompas.com/utama/news/0506/02/
122039_.htm


Salam sehat,



Indra Harjanto

====================================
Herbal Information Centre, Dr. Liza
Hotel Salak 2nd Floor
Jl. Ir. H. Juanda No. 8
Bogor 16121
Telp : 0251-347620
Fax  : 0251-347608

HP: 08121807832
Email : [EMAIL PROTECTED]
===================================





"MAY THE FORCE BE WITH YOU"

Mau tebakan sama temannya?
Ketik TTH Kirim ke 3911 - IM3, Mentari, Matrix, ProXL, Telkom Fleksi
Rp. 1000,-/SMS

Ketawa dot Com - http://ketawa.com/
CV Global Intermedia - http://www.g-im.com/ 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/e-ketawa/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke