Khitan Cegah Penularan AIDS 
http://www.kompas.com/ <http://www.kompas.com/> 



WASHINGTON, RABU--Tak ada lagi keraguan mengenai manfaat khitan bagi
laki-laki dewasa. National Health Institute (NIH) telah mengonfirmasi
hubungan khitan dengan penurunan risiko penularan AIDS dengan dua penelitian
massal yang diumumkan, Rabu (13/12). 

Penelitian yang dilakukan di Kenya dan Uganda menunjukkan, khitan terbukti
menurunkan risiko penularan virus HIV sekitar 50 persen. Penelitian tersebut
melibatkan 2.784 pria yang terbukti tidak terkena HIV di Kisumu, Kenya dan
4.996 pria yang juga negatif HIV di Rakai, Uganda. Sebagian dari pria-pria
tersebut dikhitan dan sebagian lagi tidak.

Setelah dua tahun diamati, Data yang dicatat NIH dan Safety Monitoring Board
telah menunjukkan penurunan risiko penularan HIV pada pria yang dikhitan di
Kenya sebesar 53 persen dan 48 persen di Uganda. Namun, NIH memutuskan untuk
menghentikan penelitian yang seharusnya berakhir masing-masing Juli dan
September 2007 dengan pertimbangan tidak etis sebab secara sengaja meminta
pria yang menjadi sampel kontrol untuk tidak dikhitan. 

Kesimpulan serupa sebenarnya telah ditemukan sejak akhir 1980-an. Uji klinis
massal yang melibatkan sekitar 3.000 responden di Afrika Selatan setahun
lalu juga menyimpulkan bahwa khitan menurunkan risiko penularan virus HIV
hingga 60 persen. Namun, hubungan antara Kesimpulan akhir NIH sebagai salah
satu lembaga penelitian paling tepercaya sangat ditunggu-tunggu banyak
peneliti di seluruh dunia. 

"Khitan pada pria dapat menurunkan risiko tiap orang terkena infeksi dan
semoga juga tingkat penyebaran HIV di masyarakat," ujar Dr. Anthony Fauci,
pakar AIDS yang juga direktur Institut Alergi dan Penyakit Infeksi Nasional,
NIH. Selain itu, khitan juga bisa mencegah ratusan bahkan ribuan penularan
berbagai jenis infeksi.

Faktor luka

Seperti apa hubungannya? Fauci menjelaskan, secara teori sel-sel di ujung
pembungkus alat kelamin pria adalah bagian yang sangat peka terhadap virus
HIV. Bagian yang dipotong dalam proses khitan ini dilapisi kulit yang sangat
tipis. 

Dengan demikian, bagian tersebut lebih mudah luka atau rusak saat melakukan
hubungan seksual daripada kulit di belakangnya. Karena virus dapat menyebar
di luka sekecil apapun, peluang pria yang tidak dikhitan terinfeksi virus
lebih besar.
 
Namun, Fauci juga mengingatkan bahwa khitan bukan cara mencegah yang
terbaik. Pria yang dikhitan semestinya juga tetap memakai kondom dan tidak
melakukan kagiatan yang berisiko tertular penyakit. Sebab, khitan tidak
mencegah penularan virus melalui jarum suntik atau sex anal. Meski demikian,
jika khitan diadopsi secara luas, ia memperkirakan bahwa potensi penularan
HIV dapat dicegah hingga puluhan ribu kasus dalam beberapa tahun ke depan. 

Organisasi kesehatan dunia (WHO) berencana menggelar pertemuan internasional
tahun depan untuk mendiskusikan hasil penelitian ini dan cara
menerjemahkannya ke dalam kebijakan untuk mempromosikan khitan ke seluruh
dunia. Misalnya, dengan melatih tenaga medis lebih baik dan mendidik
masyarakat agar sadar untuk khitan. 



Sumber: AP
Penulis: Wah
********************************************************
Mailing List FUPM-EJIP ~ Milistnya Pekerja Muslim dan DKM Di kawasan EJIP
********************************************************
Ingin berpartisipasi dalam da'wah Islam ? Kunjungi situs SAMARADA :
http://www.usahamulia.net

Untuk bergabung dalam Milist ini kirim e-mail ke :
[EMAIL PROTECTED]

********************************************************

Kirim email ke