http://mediaindonesia.com/read/detail/204424-jokowi-sebut-riau-paling-diuntungkan-jika-tol-trans-sumatra-selesai
/*Jokowi Sebut Riau Paling Diuntungkan jika Tol
*/
/*Trans Sumatra Selesai*/
Penulis: *Rudi Kurniawansyah* Pada: Sabtu, 15 Des 2018, 16:45 WIB
Nusantara <http://mediaindonesia.com/nusantara>
<http://www.facebook.com/share.php?u=http://mediaindonesia.com/read/detail/204424-jokowi-sebut-riau-paling-diuntungkan-jika-tol-trans-sumatra-selesai>
<http://twitter.com/home/?status=Jokowi Sebut Riau Paling Diuntungkan
jika Tol Trans Sumatra Selesai
http://mediaindonesia.com/read/detail/204424-jokowi-sebut-riau-paling-diuntungkan-jika-tol-trans-sumatra-selesai
via @mediaindonesia>
Jokowi Sebut Riau Paling Diuntungkan jika Tol Trans Sumatra Selesai
<http://disk.mediaindonesia.com/thumbs/1200x-/news/2018/12/383d770d509d678e27338c94f160f87a.jpg>
/ANTARA FOTO/FB Anggoro/
PRESIDEN Joko Widodo menegaskan Riau merupakan daerah yang paling
diuntungkan apabila jalan tol Trans Sumatra selesai pada 2024 mendatang.
Pasalnya, Riau yang merupakan wajah Indonesia mempunyai posisi yang
sangat strategis di Sumatra.
"Ini karena letak Riau yang strategis. Dari Lampung hingga ke Aceh,
jalan tol Trans Sumatra akan memajukan Riau," ungkap Jokowi pada acara
pergelaran budaya di Gelanggang Remaja Pekanbaru, Sabtu (15/12).
Jokowi, yang baru saja dianugerahi gelar adat Datuk Seri Setia Amanah
Negara, mengatakan, pemerintah terus menggesa upaya percepatan
pembangunan jalan tol Trans Sumatra. Bukan itu saja, pembangunan rel
kereta api yang juga diupayakan pembangunannya di sepanjang Pulau Sumatra.
"Riau ini wajah Indonesia. Saya melihat dari pagi itu semua suku ada di
sini. Dari Sunda, Jakarta, Bugis, dan dari seluruh penjuru Indonesia ada
di Riau. Ini menunjukkan perlunya persatuan. Tanpa persatuan tidak ada
pembangunan," jelas Jokowi yang masih memakai tanjak (penutup kepala
khas melayu) dan pakaian adat Datuk Melayu warna hitam.
Selain itu, Presiden juga menyinggung keberhasilan pemerintahannya
menyelesaikan masalah kabut asap yang selama 17 tahun selalu menjadi
momok bencana di Riau.
"Pertama kali saya ke Riau pada 2015, Riau ini selalu dihadapi masalah
asap. Saya datangi, saya masuk ke hutan, dan saya cari masalahnya apa?
Selama 17 tahun tidak bisa diselesaikan. Sekarang selama 3 tahun
berturut-turut, asap tidak ada lagi di Indonesia dan khususnya di Riau
ini. Ini berkat kerja kita semua, LSM, masyarakat, dan pemerintah," ujar
Presiden.
Presiden Jokowi juga menyatakan komitmennya untuk menyertakan pemerintah
daerah Riau dalam Blok Rokan yang akan diserahkan pengelolaannya ke
Pertamina. Blok Rokan merupakan ladang minyak terbesar di Indonesia yang
selama lebih 50 tahun dikelola oleh perusahaan Amerika Serikat Caltex
dan Chevron.
"Saya terus dibisiki soal Blok Rokan. Ini akan kita prioritaskan. Blok
Rokan ini diputuskan untuk dikelola Pertamina. Tapi ke depan, pemerintah
daerah di Riau harus dilibatkan dalam pengelolaan Blok Rokan ini untuk
kesejahteraan rakyat," ungkap Presiden. (OL-1)
<http://www.facebook.com/share.php?u=http://mediaindonesia.com/read/detail/204424-jokowi-sebut-riau-paling-diuntungkan-jika-tol-trans-sumatra-selesai>
<http://twitter.com/home/?status=Jokowi Sebut Riau Paling Diuntungkan
jika Tol Trans Sumatra Selesai
http://mediaindonesia.com/read/detail/204424-jokowi-sebut-riau-paling-diuntungkan-jika-tol-trans-sumatra-selesai
via @mediaindonesia>