Forum Perkembangan Sosial dan Pengurangan Kemiskinan Tiongkok-ASEAN
ke-12 Digelar di Nanning
http://indonesian.cri.cn/20190627/89dbf45b-280c-c102-e056-c717600cd6c4.html
2019-06-27 10:22:27
Forum Perkembangan Sosial dan Pengurangan Kemiskinan Tiongkok-ASEAN
ke-13 yang akan berlangsung selama 3 hari kemarin (26/6) diadakan di
Kota Nanning, Daerah Otonom Etnis Zhuang, Guangxi Tiongkok. Forum
dihadiri oleh 200 pejabat pemerintah, pakar dan sarjana, wartawan dari
Tiongkok, Vietnam, Laos, Kamboja, Thailand, Myanmar, Indonesia,
Filipina, Singapura dan Malaysia serta para wakil dari organisasi
internasional, kedutaan besar, perusahaan dan organisasi non pemerintah.
图片默认标题_fororder_jp
Forum diselenggarakan oleh Kantor Penanggulangan Kemiskinan Dewan Negara
Tiongkok dan Pemerintah Rakyat Daerah Etnis Zhuang, Guangxi dengan tema
“kerja sama pengurangan kemiskinan Tiongkok-ASEAN dengan berorientasi
target pembangunan berkelanjutan PBB.”
Para pejabat dari Kantor Penanggulangan Kemiskinan Dewan Negara
Tiongkok, badan Program Pembangunan PBB (UNDP) untuk Tiongkok,
Kementerian Pertanian dan Kehutanan Laos serta para ahli Tiongkok telah
memperkenalkan kebijakan penanggulangan kemiskinan Tiongkok dan kerja
sama pengurangan kemiskinan daerah serta keadaan kerja sama program
pengurangan kemiskinan Asia Timur, sementara menganalisa inspirasi
praktek penanggulangan kemiskinan Tiongkok terhadap negara-negara ASEAN,
dan prospek kerja sama pengurangan kemiskinan Tiongkok dan ASEAN.
Para wakil dari negara-negara ASEAN masing-masing dalam pidatonya
memperkenalkan kemajuan yang dicapai selama tahun-tahun terakhir ini di
bidang pengurangan kemiskinan, membagikan pengalaman sukses
masing-masing negara, membahas soal bagaimana meningkatkan kerja sama di
kawasannya, bersama-sama menanggapi tantangan pengurangan kemiskinan dan
pembangunan.
Selama berlangsungnya forum, para wakil akan secara titik berat membahas
praktek inovasi yang dilakukan Tiongkok dan negara-negara ASEAN untuk
merealisasi target pembangunan berkelanjutan PBB, sementara membagikan
kasus pengurangan kemiskinan yang sukses. Besok para wakil akan menuju
Kabupaten Long’an, Kota Nanning untuk menginspeksi program
penanggulangan kemiskinan setempat.
---
此電子郵件已由 AVG 檢查病毒。
http://www.avg.com