Pemerintah HK Kecam Kekerasan Radikal pada 1 Oktober

http://indonesian.cri.cn/20191002/2b7f26d8-ffa7-a291-b37a-2368c7326c03.html
2019-10-02 09:15:05

Juru bicara Pemerintah Daerah Administrasi Khusus Hong Kong hari ini (2/10) menyatakan kecaman keras terhadap kekerasan radikal yang melanda sejumlah daerah di Hong Kong pada 1 Oktober kemarin. Jubir tadi mengecam kekerasan tersebut sudah menimbulkan ancaman serius terhadap keselamatan jiwa warga, mengacaukan ketertiban sosial dan harus dikecam sekeras-kerasnya oleh seluruh masyarakat.

Jubir Pemerintah Hong Kong mengatakan, pada 1 Oktober, di beberapa tempat di Hong Kong terjadi rapat dan unjuk rasa ilegal yang berujung kekerasan yang sangat bahaya. Para perusuh terpantau melakukan pembakaran di stasiun MTR dan merusak toko-toko dan memblokir jalan-jalan utama sehingga menghalangi ambulans dan mobil pemadam kebakaran melintas. Sementara itu, sejumlah perusuh melakukan perusakan di Cheung Sha Wan dan Gedung Kantor Tsuen Wan, melakukan pembakaran bendera nasional di Central dan Causeway Bay sebagai tindakan yang menantang kedaulatan negara. Demi keselamatan penduduk dan pemulihan ketertiban sosial, pihak kepolisian telah menerapkan kekerasan selayaknya untuk membubarkan para perusuh.

Jubir Pemerintah Hong Kong melanjutkan, pemberontakan yang terjadi di sejumlah daerah di Hong Kong pada 1 Oktober adalah sabotase yang terencana dan terorganisir, dengan maksudnya menjerumuskan Hong Kong dalam kekacauan dan kepanikan serius, yang mengimplikasi sifatnya sudah berubah. Masyarakat berat hati melihat adanya siswa yang terhasut dalam kerusuhan, dan mengimbau para orang tua dan gurunya di sekolah menasihati para remaja dan pelajar jangan berpartisipasi dalam demonstrasi yang belum diizinkan, dan menjauhi diri dari kekerasan.



--
此電子郵件已由 AVG 檢查病毒。
http://www.avg.com

Kirim email ke