https://www.suara.com/news/2020/03/21/161457/makin-banyak-sabtu-hari-ini-450-positif-corona-38-orang-meninggal-dunia?utm_source=izooto&utm_medium=notification&utm_campaign=terpopuler


Makin Banyak! Sabtu Hari Ini 450 Positif Corona, 38 Orang Meninggal Dunia
Reza Gunadha | Yosea Arga Pramudita
Sabtu, 21 Maret 2020 | 16:14 WIB
[image: Makin Banyak! Sabtu Hari Ini 450 Positif Corona, 38 Orang Meninggal
Dunia]
Sekretaris Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit
Kemenkes Achmad Yurianto. [ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak
Yurianto menambahkan, sebanyak empat orang telah dinyatakan sembuh atau
negatif dari virus corona Covid-19.

Suara.com - Jumlah  pasien positif virus corona
<https://www.suara.com/tag/pasien-positif-virus-corona> Covid-19 di
Indonesia kembali bertambah banyak. Sabtu (21/3/2020), tercatat 450 orang
positif terinfeksi virus tersebut.

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto
mengatakan, angka tersebut merujuk pada data hari Sabtu sore. Artinya, ada
tambahan sebanyak 81 kasus baru.

"*Update* harian kasus positif Covid-19 tanggal 21 Maret. Ada penambahan
kasus baru sebanyak 81 orang, sehingga total kasus 450 orang," kata
Yurianto kata dalam konfrensi pers via YouTube BNPB.

Yurianto menambahkan, sebanyak empat orang telah dinyatakan sembuh atau
negatif dari virus corona Covid-19.

Sementara itu, angka kematian bertambah 6 orang sehingga total ada 38 orang
meninggal dunia karena virus tersebut.

"Kemudian ada penambahan jumlah kasus yg sudah dua kali pemeriksaan
negatif, klinis baik dan sudah dinyatakan sembuh 4 orang. Total sembuh 20
orang. Kematian 6 orang, sehingga total 38 orang," sambungnya.

"Angka ini sudah diberikan Kepala Dinas Provinsi dan diserahkan dinas
Kabupaten Kota sebagai bahan *tracing,* melacak penularan yang terjadi dari
kasus yang kita rawat," kata Yurianto.

Kirim email ke