Bismillahirrahmanirrahiim

Dalam rangka memperingati Hari Patriotik 23 Januari, Organisasi PAHALA 
loHulonthalo menyelenggarakan:

LOMBA MENULIS ARTIKEL

Grand Tema: IDE KREATIF MEMBANGUN GORONTALO

Persyaratan Peserta Lomba

1.      Peserta adalah masyarakat Gorontalo yang berdomisili di Gorontalo atau 
di daerah perantauan, dan TIDAK diperkenankan bagi anggota Keluarga Besar 
PAHALA.

2.      Lomba akan melibatkan 3 kategori peserta : Anak, remaja, dan  
dewasa/mahasiswa/masyarakat umum di daerah Gorontalo atau di Daerah perantauan.

Kategori Anak : usia 9-14 tahun
Sub tema : Gorontalo, ketika aku besar

Kategori Remaja : 15-20 thn
Sub tema : Andai aku Gubernur Gorontalo

Kategori Dewasa/Masyarakat umum : >20
Sub Tema : Gorontalo di Tahun 2020

3.      Melampirkan foto kopi identitas (Kartu Pelajar, Kartu Tanda Mahasiswa, 
Kartu Tanda Penduduk; identitas dalam bentuk hasil scan jika naskah dikirim via 
e-mail)
4.      Melampirkan biodata (Nama, alamat rumah, telp/HP, e-mail, asal 
sekolah/PT/Instansi)

Pelaksanaan Lomba
1.      Penerimaan Naskah : 15 November-30 Desember 2009 
2.      Penilaian Tulisan : 1-20 Januari 2010
3.      Pengumuman Hasil Lomba : 23 Januari 2010
4.      Alamat pengiriman naskah: pah...@ymail.com jika dikirimkan dalam bentuk 
soft file ATAU ke Sekretariat Harian Gorontalo Jl Andalas 121 Kota Gorontalo, 
jika dikirim dalam bentuk hard file

Hadiah Lomba 
1.      Kategori Anak : 
a.      Pemenang I : 1.5 Juta Rupiah + piagam
b.      Pemenang II : 1 Juta + piagam
c.      Pemenang III : 500 ribu + piagam
2.      Kategari Remaja :
a.      Pemenang I : 2.5 Juta Rupiah + piagam
b.      Pemenang II : 1.5 Juta + piagam
c.      Pemenang III : 750 ribu + piagam
3.      Kategari Dewasa/masyarakat umum :
a.      Pemenang I : 3.5 Juta Rupiah + piagam
b.      Pemenang II : 2.5 Juta + piagam
c.      Pemenang III : 1.25 Juta + piagam
4.      Pajak hadiah ditanggung peserta 
5.      Pemenang dan finalis akan diundang pada acara Malam Penganugerahan 
Penulis Terbaik Gorontalo pada tanggal 23 Januari 2010

Ketentuan Lomba
1.      Tulisan dapat diterima dalam dua bentuk naskah yaitu hard copy yang 
dikirim langsung ke alamat secretariat panitia ATAU soft copy ke 
pah...@ymail.com
2.      Panjang tulisan 3000-4000 karakter (2-3 halaman), diketik menggunakan 
program MS Word for Windows disajikan dalam teks Times New Roman, 1.5 spasi, 
font 12.
3.      Karya tulis harus orisinil, BUKAN contekan, saduran atau terjemahan
4.      Naskah harus merupakan hasil karya individu, BUKAN hasil karya 
kolaborasi
5.      Karya tulis belum pernah atau tidak sedang diikutkan lomba penulisan 
lainnya dan belum pernah dipublikasikan di media manapun
6.      Karya tulis harus mengandung nilai manfaat bagi pengembangan Daerah 
Gorontalo
7.      Bentuk tulisan berupa esai dengan gaya bahasa yang cair, kreatif, dan 
tidak dalam bentuk makalah ilmiah
8.      Karya tulis tidak mengandung SARA
9.      Karya tulis harus mengandung nilai manfaat bagi pengembangan Daerah 
Gorontalo
10.     Karya tulis yang masuk menjadi hak panitia dan panitia berhak 
mempublikasikan dengan menyertakan identitas penulis
11.     Sebanyak 20 naskah hasil karya tulis terbaik akan diterbitkan dalam 
bentuk buku dengan ELNINO sebagai editor
12.     Pemenang dan finalis akan diundang pada acara Malam Penganugerahan 
Penulis Terbaik Gorontalo pada tanggal 23 Januari 2010
13.     Hadiah bagi pemenang di luar Gorontalo akan dikirim ke alamat 
masing-masing
14.     Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat dan tidak diadakan surat 
menyurat

Penilaian
1.      Kesesuaian isi tulisan dengan tema
2.      Kejelasan deskripsi masalah 
3.      Solusi atas permasalahan yang timbul
4.      Gaya bahasa

Untuk informasi lebih lanjut hubungi :
081356839826  (mul)
http://pahala1990.multiply.com


Kirim email ke