\o/ \o/~~~~~~~~(((( Hidup oleh Roh, Dipimpin oleh Roh, Gal.5:25 ))))~~~~~~~\o/ \o/

Hari Jumat, Tanggal 18 Januari 2013

Anda Berarti


Baca: 1 Korintus 12:14-26
Allah telah menyusun tubuh kita begitu rupa, sehingga kepada anggota-anggota yang tidak mulia diberikan penghormatan khusus. —1 Korintus 12:24

Bacaan Untuk Setahun:
Kejadian 43-45; Matius 12:24-50
Ada cerita tentang seorang dirigen yang sedang melatih grup orkesnya. Alat musik organ mengeluarkan bunyi melodi yang indah, drum bergemuruh, terompet berbunyi, dan biola mengalun dengan indahnya. Namun sang dirigen merasakan ada sesuatu yang hilang, yaitu suara pikolo (sejenis seruling kecil). Si pemain pikolo sedang kehilangan konsentrasi dan berpikir bahwa tidak akan ada yang memperhatikan kelalaiannya itu. Sang dirigen mengingatkan si pemain pikolo: “Setiap anggota orkes ini berarti.”
Pada dasarnya, pesan yang sama disampaikan Rasul Paulus kepada jemaat Korintus dalam surat pertamanya kepada mereka (12:4-7). Setiap orang Kristen memainkan peran penting dalam tubuh Kristus. Paulus memberikan serangkaian karunia Roh dan membandingkan kegunaan mereka dengan fungsi dari berbagai bagian tubuh manusia yang berguna untuk kebaikan seluruh tubuh Kristus (ay.8-10). Jemaat Korintus mungkin memiliki beragam latar belakang budaya, karunia, dan kepribadian, tetapi mereka dipenuhi oleh Roh yang sama dan termasuk dalam satu tubuh Kristus yang sama. Paulus memberikan perhatian khusus pada bagian-bagian tubuh yang lemah dan tidak elok, dan mengajarkan bahwa seluruh jemaat memainkan peran yang penting dan berarti. Tidak ada satu bagian pun yang lebih berarti daripada yang lain.
Ingatlah, Yesus memberi Anda suatu peran penting untuk dimainkan dan Dia akan memakai Anda untuk membangun umat-Nya. —MLW
Gereja, tubuh Kristus yang hidup, terdiri dari berbagai anggota—
Tubuh itu hidup, bergerak, berfungsi dan menyentuh banyak hati;
Saat setiap bagian tekun melakukan kehendak Sang Juruselamat,
Setiap anggota-Nya bersatu untuk menggenapi tujuan-Nya. —Fitzhugh

Sebagai anggota dari tubuh Kristus, Anda merupakan bagian yang berarti.

                      
              

  
    	
      

Doakan dan Hadiri Bible Conference 2013 di Jakarta.
Acara ini terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya. Social Media
Facebook.com/Santapan.Rohani (function(d, s, id) { var js, fjs = d.getElementsByTagName(s)[0]; if (d.getElementById(id)) {return;} js = d.createElement(s); js.id = id; js.src = ""; fjs.parentNode.insertBefore(js, fjs); }(document, 'script', 'facebook-jssdk')); Twitter.com/SantapanRohani Dalam Berbagai Bahasa Burmese
English
Español
简体中文
繁體中文
日本語
Polski
Português
Русский
ภาษาไทย
Tiếng Việt

Arsip Santapan Rohani «   Januari   »


o)----------------------[ Hapus dan Edit Pesan yang tidak perlu ]----------------------(o

Join Milis : join-i-kan-untuk-revi...@hub.xc.org
Leave Milis : leave-i-kan-untuk-revi...@hub.xc.org 

o)---------------------------( Milis ini didukung oleh I-KAN )--------------------------(o

WebLink : http://rdsb.org 

Reply via email to