Batara,
 
Gampang saja. Pergi ke Gramedia. Beli majalahnya. Di dalamnya ada formulir 
berlangganan untuk 6 bulan, 1 tahun, atau 2 tahun, tentu dengan harga discount 
(semakin lama berlangganan semakin murah harga per satu majalah-nya) dan ada 
bonusnya. Saya juga belum langganan yang edisi Indonesia, masih yang Inggris. 
 
Hm..memang gak gampang membaca majalah/koran in english, lebih gampang baca 
textbook -kan ?
 
Salam,
awang

Batara Sakti Simanjuntak <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
Nah ini namanya dream jadi impian...saya juga penggemar HG (meski beli yang 
loakan saja)...dan selalu berandai-andai bila saja majalah ini bisa 
digandrungi anak-anak dirumah. Meski sdh belajar English, tapi rasanya 
modalnya itu belum cukup membuat mereka bisa menikmati isi NG, yang ada 
mereka cape nyari arti kata saja. Untung ada edisi Indonesia nya. Sudah 
beberapa lama memang mendengar rencana ini. Tapi dimana kita bisa 
berlangganan dengan mudah...ada yang tahu ?

bat


-----Original Message-----
From: Awang Satyana 
To: iagi-net@iagi.or.id, [EMAIL PROTECTED]
Date: Wed, 30 Mar 2005 21:24:37 -0800 (PST)
Subject: [iagi-net-l] Introducing : National Geographic INDONESIA vol. I no. 
1

> "National Geographic" : sebagian besar dari kita pasti mengenalnya,
> juga sebagian besar penduduk dunia di perkotaan. Ini adalah sebuah
> majalah yang termasuk paling banyak dibaca (40 juta orang) dan paling
> tua (edisi perdana lahir 1888 - 117 tahun yang lalu) di dunia. Sebuah
> majalah ilmu pengetahuan populer tetapi serius dan cukup detail
> menjelaskan ragam ilmu pengetahuan (bukan hanya geografi, tetapi juga
> geologi, astronomi, biologi, fisika, kimia, engineering, antropologi,
> sejarah, ilmu2 sosial, dll.). Sebuah majalah yang sangat terkenal
> dengan foto-fotonya yang begitu hebat, "breathtaking", dan bonus
> peta-petanya yang macam2 (dari peta molekul ke peta bintang). Bukan
> hanya majalah, National Geographic Society telah mengeluarkan macam2
> buku referensi utama tentang banyak hal. Pendek kata : "two thumbs up"
> buat National Geographic Society. Lebih dari itu, ia juga sudah lebih
> dari 100 tahun mendanai penelitian2 ilmiah di seluruh dunia dalam
> berbagai cabang ilmu pengetahuan. 
> 
> Saya, bukan sedang mengiklankan majalah National Geographic, tetapi
> apresiasi dan kekaguman saya kepadanya sulit disembunyikan. Bermula
> dari beli majalah bekasnya di tukang loak buku, lalu beli di toko buku,
> dan akhirnya jadi anggota perkumpulan itu 10 tahun terakhir ini (sempat
> terputus saat harga dollar melambung tinggi melampaui rupiah); rasanya
> saya cukup untuk mengatakan bahwa ini sebuah majalah hebat dengan harga
> yang terjangkau. Kecintaan saya kepada geologi sangat dibantu oleh
> National Geographic..
> 
> Dan...kini akhirnya, bulan April 2005, lahirlah NATIONAL GEOGRAPHIC
> INDONESIA, melengkapi 25 bahasa lainnya yang dipakai untuk majalah ini
> di seluruh dunia. Acungan jempol buat Gramedia Group ! Edisi Indonesia
> ini sama hebatnya dengan edisi yang berbahasa Inggris, bahkan covernya
> dibuat sedikit lebih tebal dan glossy. Saya membandingkan keduanya : 80
> % artikel di edisi Inggris diterjemahkan. 20 %-nya diisi artikel buatan
> kita sendiri dengan foto2 yang tak kalah hebatnya. Terjemahannya
> excellent, mengalir bagai air, membacanya tak terantuk sedikit pun oleh
> kendala tatabahasa yang dipaksakan.
> 
> Istimewanya lagi, edisi perdana National Geographic Indonesia pas
> memuat dua artikel penting ilmu pengetahuan di mana Indonesia jadi
> peran utama : Penemuan Homo floresiansis di Flores yang mengebohkan
> dunia paleoantropologi itu, dan Tsunami di Aceh/Sumatra Utara yang
> menyedot perhatian seluruh dunia itu. Edisi Inggris-nya pun memang
> begitu. Dan, Gramedia mematok harga relatif murah (40 rb rupiah) buat
> sebuah majalah sekelas NG (National Geographic), kualitas isi dan
> cetakan prima.
> 
> Sekali lagi, ini bukan iklan, hanya berbagi rasa gembira saja...
> 
> salam,
> awang
> 
> 
> ---------------------------------
> Do you Yahoo!?
> Yahoo! Small Business - Try our new resources site! 



---------------------------------------------------------------------
To unsubscribe, send email to: [EMAIL PROTECTED]
To subscribe, send email to: [EMAIL PROTECTED]
Visit IAGI Website: http://iagi.or.id
IAGI-net Archive 1: http://www.mail-archive.com/iagi-net%40iagi.or.id/
IAGI-net Archive 2: http://groups.yahoo.com/group/iagi
Komisi Sedimentologi (FOSI) : Deddy Sebayang([EMAIL 
PROTECTED])-http://fosi.iagi.or.id
Komisi SDM/Pendidikan : Edy Sunardi([EMAIL PROTECTED])
Komisi Karst : Hanang Samodra([EMAIL PROTECTED])
Komisi Sertifikasi : M. Suryowibowo([EMAIL PROTECTED])
Komisi OTODA : Ridwan Djamaluddin([EMAIL PROTECTED] atau [EMAIL PROTECTED]), 
Arif Zardi Dahlius([EMAIL PROTECTED])
Komisi Database Geologi : Aria A. Mulhadiono([EMAIL PROTECTED])
---------------------------------------------------------------------


                
---------------------------------
Do you Yahoo!?
 Yahoo! Small Business - Try our new resources site! 

Kirim email ke