Yth Pak Budi,

Naah sekarang mang Okim baru tahu maksud Pak Budi. Kalau yang dicari kristal 
kuarsa untuk koleksi atau healing / penyembuhan; maka setahu mang Okim belum 
ada yang telah menambangnya secara resmi.

Walaupun mang Okim punya beragam koleksi quartz family minerals seperti 
kecubung kristal dari Alahan Panjang ( Sumbar, mungkin terkena gempa ), kuarsa 
kristal dari Cisolok dan Sareweh Banten, sitrin dan kecubung teh / smoky quartz 
dari Pangkalan Bun Kalteng, tetapi Mang Okim sendiri belum pernah mengunjungi 
lokasinya. Dari para suppliernya mang Okim mendapat penjelasan bahwa kristal2 
tersebut digali oleh masyarakat secara selektif, artinya mengejar urat2 atau 
rekahan2 di batuan dan tak ada izinnya secara resmi ( biasanya jumlahnya 
terbatas ).

Mengenai Ammonite, itu sejenis binatang laut nenek moyang dari Nautilus yang 
sering dibuat hiasan lampu.  Fosil tersebut  banyak ditemukan di Irja ( 
berwarna hitam mengandung urat-urat pirit ) dan Timor ( berwarna merah dengan 
urat-urat kalsit ).

Mengenai khasiatnya, sebaiknya Dr. Yatno deeh yang menjawabnya, demikian juga 
harganya ( ini bukan urusan komisi lho, beliau memang ahlinya ).

Sekian dulu ya, mang Okim sudah ditunggu untuk meresmikan sebuah Pondok Baca 
Rotary di kawasan lokalisasi .......... di Surabaya ( heem, pasti akan lihat 
pemandangan yang berbeda niih ). 

Salam batumulia, mang Okim



----- Original Message ----- 
  From: budi santoso 
  To: miko 
  Sent: Thursday, March 08, 2007 9:12 PM
  Subject: Re: GEMS LOVERS : mohon informasi


  Yth. Mang Okim,
  Terima kasih utk informasinya. Saya mencari Kristal quartz utk koleksi dan 
utk healing.
  Jenis yang saya cari adalah yang masih natural/asli dan belum pernah dipoles 
sama sekali. (mungkin hanya dicuci/dibersihkan dari tanah aja). mengenai 
bentuknya bisa point/cluster/kombinasi yang penting utuh (bukan patahan / 
potongan). yang ada kandungan mineralnya pun oke (misal : 
citrine/amethyst/rutilate/tourmaline, dll)
  Saya akan coba cari informasi ke kantor dinas spt yang Mang Okim saranin.
  Apakah Mang Okim sendiri punya koleksi kristal quartz ?

  Kalo koleksi fosil ammonit yang spt Mang Okim sebutin, saya pingin tau 
beberapa hal :
  1. Fosil ammonit itu, asalnya dari apa ? (tumbuhan atau hewan).
  2. Khasiatnya / kegunaannya utk apa ?
  3. Berapa harganya ?

  Terima kasih utk perhatian dan informasinya.

  Salam batu terindah,
  Budi Santoso

  miko <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
    Pak Budi Santoso yth, 
     
    Disampaikan di bawah ini, jawaban mang Okim : 
      1. Apakah di Indonesia terdapat daerah yang mengandung batu mineral 
Quartz Crystal ? Dimanakah lokasinya ?

          Kristal kuarsa terdapat di mana-mana. Jenis yang bagaimana yang Anda 
cari  dan untuk apa ? Apakah untuk koleksi, healing / 
          penyembuhan alternatif, atau industri ?

      2. Apakah ada larangan / prosedur / peraturan khusus untuk melakukan 
penambangan batu crystal quartz ? dimana bisa mendapatkan aturan tersebut ?

          Tak ada larangan menambangnya asal prosedurnya dipatuhi. Cobalah 
berkunjung ke Pemda  / Kabupaten setempat dan mintalah izin ke Dinas 
          Pertambangan atau Dinas yang ada Subdin Pertambangannya ( kristal 
kuarsa termasuk Golongan C / mineral industri ).

      3. Apakah saat ini sudah ada penambang resmi untuk batu crystal quartz 
ini ?

           Mang Okim tidak tahu, tetapi untuk keperluan industri  rasanya  ada 
(  Pak Supardan di Distam Jatim atau yang lain mungkin bisa menjawabnya )
          

      4. Di kedalaman berapakah biasanya batu crystal quartz ini biasanya di 
temukan ?

          Banyaknya di permukaan saja atau untuk yang primer digali tidak 
terlalu dalam seperti  kuarsa Sareweh dan Cisolok Banten, kuarsa ungu atau 
amethyst  
          Alahan Panjang, Sumbar, kuarsa kuning atau sitrin  Pangkalan Bun, 
Kalteng, etc .

      5. Berapa usia terbentuknya batu mineral crystal quartz tersebut ?

          Umur terbentuknya   dari Pra-Tersier sampai Plestosen ( sesuai dengan 
host-rocknya, baik batuan sedimen, beku atau metamorf ). Mang Okim punya
          koleksi fosil Ammonit dari Irian Jaya yang mengandung rongga berisi 
kristal kuarsa lepas , bening  seperti gelas ( koclak, konon khasiatnya 
huebat--he-he).

      Atas segala perhatian dan waktunya, saya sampaikan terima kasih ,  Salam, 
Budi Santoso

          Terima kasih kembali, 
          Salam batu mulia, mang Okim
        

--------------------------------------------------------------------------

      Now that's room service! Choose from over 150,000 hotels 
      in 45,000 destinations on Yahoo! Travel to find your fit.




------------------------------------------------------------------------------
  Don't get soaked. Take a quick peek at the forecast 
  with theYahoo! Search weather shortcut.

Kirim email ke