Panitia Harau Field Trip yang budiman,

  Mang Okim nyampein selamat deh atas telah terbentuknya Panitia Field Trip 
Lembah Harau. Mang Okim pernah ngasi asupan ( eh - masukan )  agar Panitia 
melengkapi para peserta dengan tambahan pengetahuan tentang Geopark ( searching 
di Google , cukup lengkap ). Nanti ketika bermalam di Lembah Harau, para 
peserta bisa bikin kelompok diskusi atau dimintakan pendapat tentang  : 
Pantaskah Lembah Harau diusulkan sebagai Geodiversity / Geopark Nasional ?  
Besoknya dalam perjalanan ke Bukittinggi, singgahlah ke Bupati Lima Puluh Koto 
di Payakumbuh untuk mendiskusikan tentang Lembah Harau dan dampak positifnya 
kalau wilayah Harau dan sekitarnya bisa dikembangkan sebagai  Geodiversity / 
Geopark Nasional ( tentunya kalau kesimpulan para peserta memang demikian ).  
Untuk merealisasikan hal ini , tentunya Panitia perlu kirim surat dulu ke Pak 
Bupati untuk mohon audiensi.

  Selain dari hal di atas, karena dalam program field trip disebutkan juga 
itinerarynya ke Bangkinang, maka jangan terlewatkan untuk melihat tradisional 
panning yang dilakukan penduduk setempat untuk mencari timah placer ( kalau 
masih ada ) di dataran endapan sungai lama. Waktu mang Okim ke sana di tahun 
1973, dalam kegiatan pendulangan tersebut  ditemukan juga  butiran-butiran 
diamond atau intan ikutan yang menurut rekan mang Okim yang ahli dalam bidang 
intan ( almarhum Bu Yana - - - pernah diposting di milis IAGI ) , merupakan 
salah satu jenis intan yang terindah di dunia. 

  Semoga saran mang Okim di atas dapat dipertimbangkan , dan seandainya 
dianggap kurang pas, mohon dimaapin ya.   Mang Okim tak punya maksud apa-apa 
siih , hanya sangat sayang - - - ta' iya,  kalau field trip yang ongkosnya 
aduhai  tersebut hanya sekedar  Fun Field Trip belaka.  Dan mang Okim akan 
sangat bersyukur kalau hal-hal di atas memang telah dipikirkan oleh Panitia.

  Salam cinta Geodiversity / Geopark Indonesia,
  Mang Okim

  ----- Original Message ----- 
  From: Paulus Tangke Allo 
  To: iagi-net 
  Sent: Tuesday, August 24, 2010 10:55 AM
  Subject: Fwd: FW: [iagi-net-l] Fwd: Harau Field Trip


  ---------- Forwarded message ----------
  From: Amlan, Milla Hayati mam...@chevron.com



  Pak Syaiful dan IAgi member,

  Untuk menjawab pertanyaan Pak Syaiful kemaren, berikut itinerary fieldtrip ke 
Harau:

  -       18-Aug: Night-1 Stay in Hotel (Pekanbaru)

  -       19-Aug: Day-1 Trip PKU-Road Cut Outcrop to Harau Valley (Payakumbuh) 
– stay night at Harau

  -       20-Aug: Day-2 Harau cliff outcrop observation and trip to Bukittinggi 
(end of field trip) – stay night at Bukittinggi

  -       21-Aug: Return to Jakarta (from Padang or Pekanbaru)



  Untuk tiket pesawat terbang, peserta dibebaskan memilih mau kembali ke 
Jakarta lewat Padang or Pekanbaru. 

  Jika lewat Pekanbaru, bisa kembali dengan bus bersama panitia, sedangkan jika 
kembali lewat Padang, maka panitia hanya akan membantu memesankan travel yang 
ke Padang.



  Kemudian mengenai concern untuk menganggap ini sebagai ‘pre convention field 
trip’ yang menyertai PIT IAGI 2010, kami dari panitia akan sangat senang, 
mungkin Pak Syaiful bisa membantu kami untuk mengkomunikasikannya kepada 
panitia IAGI –Lombok 2010.

Kirim email ke